Suara.com - Setelah ukuran pipinya yang berhasil membuat heboh, selebgram pencinta filler dengan pipi terbesar di dunia, Anastasiia Pokreshchuk juga memamerkan seperti apa gigi asli di bawah veneernya.
Selain proporsi wajahnya yang agak ekstrim, Anastasiia yang biasanya dengan bangga menampilkan gigi putih berkilau, kini membuka rahasia di balik hal tersebut.
Melalui sebuah unggahan di Instagram, ia mengunggah gigi aslinya yang telah dikikis. Ya, sama seperti pipinya yang diubah dengan cara kosmetik, ternyata gigi rapi dan putihnya juga palsu.
Tentu saja, perempuan yang memiliki 252 ribu pengikut di Instagram tersebut mendapatkan berbagai komentar nyinyir dan sinis atas dirinya.
"Ini adalah gambar terbaik yang pernah saya lihat hari ini," kata seorang warganet menyindir.
Dilansir Lad , Anastasiia, dari Kiev di Ukraina, telah menghabiskan sekitar 1.600 Pound Sterling atau sekitar Rp31,6 jutaan setahun untuk suntikan filler untuk wajahnya.
Dia sangat terpikat dengan tampilan wajahnya yang telah diberikan filler, bahkan dia menyuntikkannya denhan tangannya sendiri dan mengatakan itu membantunya untuk menarik banyak lelaki.
"Tentu saja saya lebih perhatian dengan filler saya, romantis juga. Tapi itu tidak ada hubungannya dengan pipi saya, itu karena saya menjadi lebih percaya diri," kata dia.
Dia menambahkan, "Ibuku mengira ini sedikit gila, tapi apa yang bisa dia lakukan. Tidak ada penyesalan, tidak pernah ada penyesalan, aku senang dengan pipiku," tambah dia.
Baca Juga: Kasus Vaksinasi, Ombudsman Sebut Helena Lim Lakukan Pemalsuan Dokumen
Dan sejauh menyuntik wajahnya sendiri, meskipun sudah diperingatkan oleh dokter, dia bersikeras itu bukan masalah besar.
"Ini bisa berbahaya tapi saya melakukannya dengan dokter yang saya pelajari secara online. Saya khawatir, tapi saya suka ini. Saya sendiri secara teratur menyuntikkan bagian lain dari wajah saya. Saya mengerti bahwa ini terlihat aneh bagi orang lain, tetapi saya tidak keberatan," tutup dia.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Apa Perbedaan Sepatu Lari dan Sepatu Jalan Kaki? Ini 6 Rekomendasi Terbaiknya
-
7 Sampo Selsun untuk Atasi Ketombe dan Rambut Rontok, Mana yang Paling Efektif?
-
6 Shio Paling Banyak Cuan Pada 3 Januari 2026
-
5 Rekomendasi Body Spray untuk Atasi Jerawat Punggung, Mulai dari Rp 70 Ribuan
-
5 Sunscreen untuk Pria yang Nggak Bikin Wajah Abu-Abu, Nyaman Dipakai Harian
-
7 Vitamin Penambah Nafsu Makan untuk Dewasa Paling Ampuh, Harga Mulai Rp9 Ribuan
-
5 Sepatu Nike Ori Diskon hingga 75 Persen di JD Sports, Harga Promo Jadi Rp300 Ribuan
-
Waspada! Ini 12 Gejala Super Flu pada Anak, Virus Mulai Merebak di Indonesia
-
5 Calming Spray untuk Atasi Jerawat Meradang saat Aktivitas di Luar
-
5 Rekomendasi Walking Shoes Lokal Murah 2026: Mulai Rp100 Ribuan, Cocok Buat Gaji UMR