Suara.com - G-Dragon mengunggah foto di Instagram pada 9 Maret 2021. Potret bernuansa hitam putih itu dibagikan dalam rangka meramaikan peluncuran koleksi terbaru Fall-Winter 2021/22 dari merek Chanel.
Seperti yang diketahui, G-Dragon adalah brand ambassador Chanel Korea Selatan. Leader grup BIGBANG itu pun mengenakan OOTD (Outfit of the Day) serba Chanel dalam unggahan tersebut.
Usut punya usut, total harga OOTD G-Dragon dalam foto itu menyentuh angka nyaris Rp1,6 miliar. Fakta tersebut terungkap lewat salah satu unggahan yang dibuat oleh akun Instagram @bigbangsfashion.
Dari unggahan tersebut diketahui bahwa pelantun lagu "Untitled (2014)" itu mengenakan baju Chanel yang harganya mencapai USD 10.000 atau sekitar Rp143,9 juta.
Kemudian G-Dragon juga memakai jam tangan mewah keluaran Chanel yang dibanderol dengan harga mencapai USD 58.200 atau hampir setara dengan Rp837,5 juta.
Pemilik nama asli Kwon Ji Young itu melengkapi penampilannya dengan aksesoris berupa cincin, gelang, dan bros dari Chanel. Total harga semua aksesoris itu adalah USD 41.895 atau senilai Rp603,1 juta.
G-Dragon juga terlihat mengenakan gelang dari label fesyen miliknya, PEACEMINUSONE, yang harganya mencapai Rp2,9 juta. Jadi jika ditotal, harga OOTD musisi kelahiran 1988 itu menyentuh angka USD 113.000 atau nyaris Rp1,6 miliar.
Fakta ini jelas membuat warganet di media sosial syok. Beberapa warganet Indonesia menggoda G-Dragon karena harga OOTD-nya yang kelewat mahal. Mereka menyamakan G-Dragon dengan Hotman Paris Hutapea yang juga dikenal sering berpenampilan mewah.
"113 ribu dolar hanya dalam satu foto," kata warganet dalam bahasa Inggris.
Baca Juga: Kisah Haru 8 Idol Korea, Tetap Mengejar Mimpi meski Terhimpit Ekonomi
"Mampussss sekali pake miliaran," tutur lainnya.
"Apa anda Jiyong Paris Hutapea," celetuk seorang warganet menggoda G-Dragon.
"GD adalah Hotman Paris versi Korea yang full chanel," pungkas lainnya.
Sementara itu, G-Dragon bukan satu-satunya pesohor Korea Selatan yang ikut meramaikan peluncuran koleksi terbaru Chanel kemarin. Jennie BLACKPINK yang tidak lain adalah kekasih G-Dragon turut terlibat dalam acara ini. Untuk diketahui, Jennie juga didapuk sebagai brand ambassador Chanel Korea.
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
Terkini
-
7 Sunscreen Terbaik untuk Kulit Berminyak dan Kusam: Tidak Lengket, Harga di Bawah Rp50 Ribu
-
Bibir Kering dan Pecah? Waspada, Tubuh Sedang Kekurangan Salah Satu dari 7 Vitamin Ini
-
Doa Gantikan Kembang Api, Swara Prambanan 2025 Tutup Tahun dengan Hati
-
5 Merek Vitamin D3 + K2 1000 IU Terbaik, Solusi Tulang Kuat Modal Rp30 Ribuan
-
7 Promo Sepatu Reebok di Sports Station: Turun Sampai 70% Mulai Rp200 Ribuan
-
7 Sepatu Trekking Lokal Mirip The North Face Ori, Kualitas Dunia Harga Merakyat
-
Cari Parfum Lokal yang Halal? Ini 5 Rekomendasi yang Wanginya Enak dan Tahan Lama
-
5 Sepatu Lokal Mirip Onitsuka Tiger Mexico 66 Ori, Harga Murah Mulai Rp100 Ribu
-
Kulit Sawo Matang Cocok Pakai Lipstik Warna Apa? Coba 7 Pilihan Ini, Mulai Rp20 Ribuan
-
6 Shio yang Diprediksi Paling Hoki pada 2 Januari 2026, Rezeki Lancar di Awal Tahun