Suara.com - Reza Gladys cukup sering menjawab beragam komentar yang diberikan warganet di TikTok. Terbaru, dokter kecantikan itu merespons komentar warganet yang penasaran dengan penampakan kamar ketiga anaknya.
Gladys lebih dulu membagikan video berisi penampakan kamar anak pertama dan kedua. Ia merekam mulai dari depan kamar hingga detail dari setiap ruangan yang terdapat di dalamnya.
Gladys memilih dominasi putih dan sentuhan warna emas untuk kamar kedua anaknya. Kamar anak-anak Gladys juga dilengkapi fasilitas mewah, termasuk lemari khusus untuk menyimpan barang branded mereka.
Kemewahan juga terlihat di toilet anak pertama dan kedua Gladys. Kakak ipar Siti Badriah itu merancang kamar mandi yang luas untuk anaknya lengkap dengan pernak-pernik pelengkap yang menambah kesan mewah.
Pada unggahan lain, Gladys menunjukkan kamar anak bungsunya yang terletak di ruangan berbeda. Selebgram yang sekarang tengah mengandung anak keempat itu memilih konsep yang berbeda untuk kamar si bungsu.
Gladys mendesain kamar anak bungsunya dengan konsep yang lebih imut dengan dominasi warna pink. Di sana terdapat sudut untuk barang fesyen sang anak. Kemudian untuk kamar mandi, Gladys tetap membuatnya luas dan mewah.
Gladys lalu menambahkan permainan berupa istana dari balon yang bisa digunakan oleh putri kecilnya. Tidak lupa, Gladys juga menyertakan pegawai-pegawai yang khusus mengurus ketiga anaknya dalam video tersebut.
Dua video Gladys itu cukup mencuri perhatian hingga masing-masing ditonton lebih dari 4 juta kali. Warganet juga ramai memberikan komentar mereka soal kemewahan kamar tidur anak-anak Gladys.
"Kamar tidur sepetak (tanda silang). Kamar tidur kek lapangan (tanda centang)," ujar warganet menambahkan emoji menangis di komentarnya.
Baca Juga: Profil dr. Reza Gladys Prettyani Sari Terlengkap
"Kamar mandinya lebih besar dari kamar gue," tutur lainnya.
"Kalo itu jadi kamar gua, pasti gua jadiin ruang tamu, dapur, tempat tidur, kaman mandi, dah itu aja," kata yang lain.
"Ya Allah bisa ngekos gua di kamar mandi dia," celetuk seorang warganet.
"Boleh nggak ya?" timpal lainnya.
Sementara itu, Reza Gladys memang sering memperlihatkan kediamannya yang mewah. Ia berhasil meraih kemewahan dan kesuksesan tersebut berkat bisnis klinik kecantikannya yang sudah memiliki banyak cabang di beragam daerah.
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
5 Sunscreen untuk Wanita 35 Tahun ke Atas, Ampuh Hempas Flek Hitam
-
3 Zodiak Ini Bakal Masuk Era Baru yang Penuh Kekuatan Mulai 28 Januari 2026
-
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
-
Puasa Syaban Berapa Hari? Ini Panduannya Berdasarkan Sunnah dan Amalan Rasulullah
-
Puasa Tahun ini Tanggal Berapa? Ini Jadwal Penetapan Bulan Ramadan 2026
-
Lirik dan Link Resmi Download Lagu 'Rukun Sama Teman', Wajib Dinyanyikan saat Upacara
-
5 Rekomendasi Lip Liner untuk Samarkan Bibir Gelap Usia 40 tahun
-
Doa Bulan Syaban, Arab Latin dan Artinya Agar Dapat Ampunan dan Hati Bahagia Saat Ramadan
-
5 Lipstik Satin untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Ampuh Samarkan Garis Halus
-
5 Moisturizer Gel yang Tidak Cocok Buat Kulit Kering