Suara.com - Belanja online menjadi solusi yang dipilih banyak orang di tengah pandemi. Namun, beberapa orang kadang memanfaatkan kemudahan berbelanja online untuk membeli barang-barang receh.
Seperti yang dilakukan oleh seorang wanita bernama Sarah ini. Suami Sarah, Aaron Southard, baru-baru ini membagikan cerita kocak tentang barang super receh yang dibeli oleh sang istri secara online.
Cerita tersebut diunggah oleh Aaron lewat akun Twitter @southard01 pada 23 Maret 2021. Unggahan tersebut berisi potret barang yang dibeli Sarah secara online dan sukses membuat sang suami syok.
Bagaimana tidak, Sarah ternyata membeli tempat menaruh spon cuci piring berbentuk ranjang yang dilengkapi dengan bantal kecil. Dilaporkan Mirror, Aaron tertawa saat barang istrinya sampai di rumah.
"Ketika dia mengeluarkannya dari kotak, aku cuma bisa tertawa. Aku tidak percaya betapa konyolnya itu. Lucunya, kami berdua terlalu takut untuk mengotorinya, jadi kami tidak memakainya," kata Aaron dilansir Mirror, Jumat (26/3/2021).
Cuitan Aaron soal barang belanjaan sang istri pun viral hingga dibagikan lebih dari 30 ribu kali dan mendapat 200 ribu lebih likes. Ribuan komentar ditulis oleh warganet untuk merespons unggahan pria berusia 33 tahun itu.
"Aku beneran punya satu yang kayak gini dan aku sangat menyukainya," kata warganet dalam bahasa Inggris.
"Haha. Sesungguhnya ini adalah sesuatu yang akan aku beli," timpal yang lain.
"Aku mau satu. Padahal aku nggak mencuci piring," tutur lainnya.
Baca Juga: Sepintas Kocak, Ternyata Ini Trik Memilih Ukuran Sepatu saat Belanja Online
"Aku pikir cuma istriku yang beli kayak ginian. Dia bahkan pernah beli ranjang anjing hanya karena diskon 50% tapi kita tuh nggak punya anjing," pungkas yang lain.
Sementara itu, Aaron menyebutkan bahwa istrinya memang cukup sering belanja online dan membeli barang random. Jadi ia sempat cuek saat paket ranjang busa cuci piring ini sampai di rumah.
Berita Terkait
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Elegansi Waktu: Jam Tangan Perhiasan 2025 dengan Horologi Tinggi dan Seni
-
5 Pilihan Merek Bedak Padat yang Tahan Lama untuk Guru Usia 40 Tahun ke Atas
-
4 Jam dari Jakarta, Pesona Air Terjun Citambur Setinggi 100 Meter yang Bikin Terpana
-
5 Serum Mengandung Kolagen untuk Usia 50 Tahun, Kulit Jadi Kencang dan Awet Muda
-
4 Zodiak Paling Beruntung Besok 22 November 2025: Dompet Tebal, Asmara Anti Gagal
-
5 Contoh Amanat Pembina Upacara Hari Guru Nasional 2025, Sarat Makna dan Menggugah Jiwa
-
5 Rekomendasi Bedak Two Way Cake untuk Kondangan, Tahan Lama Seharian
-
7 Rekomendasi Parfum Wangi Ringan yang Fresh di Indomaret untuk Guru
-
5 Serum Vitamin C untuk Ibu Rumah Tangga, Bye-bye Kusam dan Tanda Penuaan Kulit
-
Lompatan Baru Wisata Jakarta: Destinasi Terintegrasi dari Pantai, Mangrove, hingga Outbound