Suara.com - Wanita pemilik kuku terpanjang di dunia akhirnya memutuskan potong kuku setelah 28 tahun. Wanita bernama Ayanna Williams tersebut dulu sempat memecahkan rekor dunia.
Melansir Daily Star, Ayanna memecahkan Guinness World Record untuk wanita dengan kuku terpanjang. Ia terakhir memotong kuku pada awal 90-an.
Setelah itu, Ayanna memutuskan untuk terus memanjangkan kukunya. Pada 2017, ia dinyatakan sebagai pemegang Guinness World Record dengan total panjang kuku 576,4 cm.
Sejak kecil, Ayanna memang suka memanjangkan dan menghias kuku. Saat memecahkan rekor dunia, nenek asal Amerika ini mengungkap bahwa ia butuh lebih dari 2 botol kuteks dan 20 jam untuk manikur.
Pada 2021, total panjang kuku Ayanna sudah mencapai 733,55 cm. Namun, ia memutuskan untuk memotongnya dengan bantuan dokter.
Karena punya kuku panjang, Ayanna mengaku ia kesulitan menjalani aktivitas sehari-hari. Ia juga tidak bisa melakukan hal-hal seperti mencuci piring atau memasang sprei.
Meski begitu, Ayanna juga mendapat respons positif dari orang-orang di sekitarnya terutama anak-anak. Ia juga sering membanggakan kukunya yang sudah berusia puluhan tahun.
"Aku melakukan hal ini dengan anak-anak ketika mereka mendatangiku dan bertanya apakah ini kuku milikku, dan aku berkata ya kemudian bertanya berapa umur mereka. Mereka berkata, aku sepuluh atau tujuh tahun, dan aku akan berkata, tebak berapa umur kukuku. Ini sudah 28-29 tahun, lebih tua darimu!" kenang Ayanna.
Meski kuku nenek ini sekarang sudah dipotong, Ayanna mengaku siap memanjangkan kuku lagi di masa depan.
Baca Juga: Pianis Indonesia Pecahkan Rekor Dunia Bermain Piano dengan Mata Tertutup
Tak hanya itu, kuku Ayanna yang sudah dipotong akan diawetkan dan dipajang di museum Ripley's Believe It or Not di Orlando, Florida.
"Dengan atau tanpa kukuku, aku masih seorang ratu. Aku bukan sekadar kuku, akulah yang membuat kuku (itu)," ungkap Ayanna.
Ayanna sendiri merupakan pemegang rekor kuku terpanjang khusus wanita. Sementara, pemilik rekor kuku terpanjang di dunia secara umum adalah Lee Redmond.
Lee Redmond merupakan pria asal Amerika yang mulai memanjangkan kukunya sejak tahun 1979. Kini, panjang kukunya mencapai total 8,65 meter.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 10 Lipstik Paling Laris di Shopee Indonesia, Brand Lokal Mendominasi
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
Siapkan Uang Rp100 Miliar! Orang Terkaya RI Ini Serok 84 Juta Lembar Saham saat IHSG Anjlok
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
Terkini
-
Tak Sekadar Juara, Ini Cerita Inspiratif di Balik Kompetisi Robotik Siswa Indonesia
-
3 Cushion Pixy untuk Tutupi Garis Halus pada Lansia Usia 50 Tahun ke Atas
-
Review dan Harga Sunscreen KOMAR MAX, Apa Saja Varian Terbaiknya?
-
Cara Bikin CV 'Sat-set' Dilirik HRD: Gak Perlu Bayar Jasa Rp600 Ribu!
-
Kapan Sidang Isbat Awal Ramadan 2026? Ini Jadwal Resminya
-
Asics Gel Kayano 32 untuk Apa? Cocok bagi Pemilik Kaki Rata
-
Tahapan Seleksi Petugas Haji 2026 Apa Saja? Heboh Chiki Fawzi Mendadak Dicopot
-
5 Produk Viva Cosmetics yang Ampuh Atasi Flek Hitam, Harga di Bawah Rp50 Ribu
-
5 Rekomendasi Sepatu New Balance untuk Running, Bikin Lari Nyaman dan Ngebut
-
Berapa Harga Lipstik YSL? 5 Produk Lokal Ini Bisa Jadi Alternatifnya