Suara.com - Restoran berkonsep All You Can Eat (AYCE) kekinian semakin diburu masyarakat, lantaran bisa makan sepuasnya dengan harga yang dianggap sepadan.
Restoran dengan konsep ini juga banyak dicari di bulan Ramadhan untuk kegiatan buka puasa bersama keluarga, sahabat hingga rekan kerja.
Ini juga yang coba dihadirkan Hotel Grand Mercure Jakarta Kemayoran di restoran andalannya, Catappa Restaurant.
Cukup merogoh kocek Rp288 ribu per orang, maka tamu bisa menyantap seluruh sajian kuliner di sana sepuasnya, sampai kenyang.
Tidak hanya sajian kuliner lokal, aneka makanan khas Timur Tengah, Western, Chinese, Japanese (Sushi Corner) sudah bisa dinikmati pengunjung sepuasnya. Sehingga tidak perlu lagi bergerilya mencari kuliner dengan berbagai tema, karena semua berkumpul di meja restoran dalam satu tempat.
Adapun menu andalan yang dihadirkan antara lain Nasi Kebuli, Kambing, Nasi Lemak, Opor Ayam, Rendang, jajanan tradisional pasar, termasuk aneka minuman sepuasnya.
Beberapa makanan juga disajikan dan dimasak langsung di depan para pengunjung, sehingga masih fresh dan hangat saat disantap.
Restoran juga menyediakan ruangan Private Buka Puasa di ruang meeting room Hotel dengan kocek Rp 388 ribu per orang dengan kapasitas 30 orang.
Selain itu restoran juga siap melayani permintaan halal bi halal Idulfitri dengan sajian menu khas Lebaran seperti rendang, ayam opor, sambal goreng ati, ketupat Lebaran dan beragam jajanan tradisional pasar, ditambah berbagai kue khas Lebaran.
Baca Juga: Restoran Live Seafood Ini Punya 100 Menu dengan Harga Merakyat
Harganya Lebaran ini ternyata sama seperti berbuka puasa Ramadhan, yakni Rp 288 ribu sudah bisa menyantap aneka makanan sepuasnya.
Perlu diingat, lantaran masih masa pandemi Covid-19 pihak restoran juga telah menerapkan aneka protokol kesehatan yang sangat ketat. Ditambah jaminan restoran ini sudah mendapat sertifikat CHSE (Cleanliness, Health, Safety, and Environmental Sustainability) dari Kemenparekraf RI.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- Sheila Marcia Akui Pakai Narkoba Karena Cinta, Nama Roger Danuarta Terseret
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
7 Sampo Selsun untuk Atasi Ketombe dan Rambut Rontok, Mana yang Paling Efektif?
-
6 Shio Paling Banyak Cuan Pada 3 Januari 2026
-
5 Rekomendasi Body Spray untuk Atasi Jerawat Punggung, Mulai dari Rp 70 Ribuan
-
5 Sunscreen untuk Pria yang Nggak Bikin Wajah Abu-Abu, Nyaman Dipakai Harian
-
7 Vitamin Penambah Nafsu Makan untuk Dewasa Paling Ampuh, Harga Mulai Rp9 Ribuan
-
5 Sepatu Nike Ori Diskon hingga 75 Persen di JD Sports, Harga Promo Jadi Rp300 Ribuan
-
Waspada! Ini 12 Gejala Super Flu pada Anak, Virus Mulai Merebak di Indonesia
-
5 Calming Spray untuk Atasi Jerawat Meradang saat Aktivitas di Luar
-
5 Rekomendasi Walking Shoes Lokal Murah 2026: Mulai Rp100 Ribuan, Cocok Buat Gaji UMR
-
5 Pasta Gigi Murah untuk Memutihkan Gigi, Cocok untuk yang Suka Ngopi dan Merokok