Suara.com - Sudah saatntya kaum Adam membuang jauh-jauh pemikiran bahwa merawat kulit wajah dan menggunakan produk skincare hanya untuk perempuan.
Karena pada dasarnya, kulit wajah laki-laki juga membutuhkan perawatan, terutama bagi laki-laki yang sudah berusia di atas 27 tahun ke atas.
Dengan menggunakan skincare, maka kulit akan lebih terawat, ternutrisi, menjanjikan lebih awet muda dan yang terpenting, menghindari kulit kusam dan membuat kulit lebih sehat.
Bagi kaum Adam yang masih bingung tentang fungsi dan kegunaan masing-masing skincare yang bejibun, simak dulu rekomendasi basic skincare atau produk perawatan kulit dasar serta step yang bisa kamu lakukan ya!
Dikutip dari akun TikTok dokter Mario Johan (@dr.mariojohan), ia membagikan tiga tips skincare yang sederhana untuk para laki-laki.
Pertama adalah menggunakan facial wash. Untuk tahap pertama ini, penting bagi laki-laki untuk memilih facial wash atau pembersih wajah yang tepat untuk jenis kulit. Pastikan terlebih dahulu apakah kamu memiliki tipe kulit berminyak, kering atau kombinasi.
“Jadi pilih sesuai dengan jenis kulit dan pastikan juga pilih facial wash yang tidak terasa ketat di kulit setelah pemakaian. Gunakan maksimal sehari dua kali, gunakan secara gentle saat menggosoknya di kulit dan juga jangan terlalu lama,” kata Mario Johan dalam video tersebut.
Kedua adalah menggunakan pelembap atau moisturizer. “Apapun tipe kulitmu kamu tetap membutuhkan moisturaizer,” ujarnya.
Ketiga, jangan lupa untuk menggunakan sunscreen atau tabir surya. Hal tersebut dilakukan agar kulit terhindar dari paparan sinar matahari yang dapat membuat kulit tampak kusam dan rusak.
Baca Juga: Hadir di Indonesia, Skincare Ini Klaim Miliki Dampak Iritasi Rendah
Untuk takarannya, kamu bisa meletakkan sunscreen dengan takaran dua ujung jari.
"Satu jari digunakan untuk muka dan satu jari lagi untuk kulit leher. Sinar UV yang bisa bikin kulit kamu makin kusam dan gelap," ujarnya.
Menurutnya, tiga hal tersebut merupakan teknik dasar dari penggunaan skincare bagi kaum Adam.
Jika kamu mengalami masalah seperti jerawat, kulit kusam atau ingin menghilangkan bekas jerawat, kamu juga bisa mengkombinasikan ketiganya dengan menggunakan Essence, Toner, Serum atau Spot Treatment.
Mau merawat kulit mulai dari sekarang, guys?
Berita Terkait
Terpopuler
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
- Siapa Shio yang Paling Hoki di 5 November 2025? Ini Daftar 6 yang Beruntung
- 24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
Pilihan
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
-
4 Rekomendasi Tablet RAM 8 GB Paling Murah, Multitasking Lancar Bisa Gantikan Laptop
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
Terkini
-
Cara Mudah Cek BPOM Kosmetik Pakai Barcode, Pastikan Produkmu Aman dan Asli!
-
8 Bahan Berbahaya dalam Kosmetik Temuan BPOM: Dari Merkuri hingga Pewarna Karsinogenik
-
Apakah Sunscreen Bisa Menghilangkan Flek Hitam? Ini 5 Rekomendasi yang Punya Kandungan Pencerah
-
BPOM Larang 2 Produk Pinkflash Mengandung Pewarna K10 dan Acid Orange, Ini Bahayanya untuk Kesehatan
-
Hari Pahlawan 2025 Jatuh pada Hari Senin, Siswa Libur atau Tidak? Cek Aturan Resminya
-
Kulitmu Masih Muda, Jangan Dibebani! Begini Panduan Skincare Anti Ribet ala Dokter
-
Perjalanan Karier Gubernur Riau Abdul Wahid: Dulu Jadi Cleaning Service, Kini Kena OTT
-
Bagaimana Kisah Junko Furuta? Fotonya Picu Protes Netizen Jepang Usai Dipajang Nessie Judge
-
5 Rekomendasi Sunscreen Ringan, Anti Makeup Longsor untuk Usia 40-an
-
Arti Istilah Mabuk Agama, Lebih Berbahaya dari Korupsi?