Suara.com - Menjadi konten kreator tidaklah semudah yang dibayangkan. Terkadang, ada saja hambatan yang mengganggu proses pembuatan konten.
Salah satu contohnya tampak pada unggahan akun TikTok @diynamoon. Wanita ini ingin membuat konten mukbang untuk diunggah di kanal YouTube miliknya.
Ia sudah menyiapkan satu nampan besar makanan dan menunggu hingga jam 2 pagi. Sayangnya, saat sudah mulai merekam, terjadi gangguan yang membuatnya kesal.
Tanpa diduga, tetangga di sebelah kamar kosnya menyetel lagu dengan volume cukup kencang. Padahal saat itu ia sudah lelah usai pulang kerja.
Wanita ini menjelaskan ia baru merekam pukul 2 pagi karena ia harus bekerja dulu sampai sore. Setelah itu ia harus beberes kamar, mandi dan memasak.
Ia juga menjelaskan dinding kos terbuat dari triplek sehingga suara dari tetangga-tetangganya bisa sangat terdengar. Inilah yang membuatnya menunggu hingga pukul 2 pagi agar suasana hening saat membuat konten mukbang.
Merekam video di pukul 2 pagi juga membuatnya harus menahan kantuk. Namun sayangnya, tetangga kosnya malah menyetel musik dengan kencang pukul 2 pagi.
Suara musik yang masuk ke dalam videonya menyebabkan wanita ini terkena klaim hak cipta pada unggahannya di YouTube. Wanita ini mengaku merasa sedih dan bertambah lelah karena hal ini.
Video ini pun menarik banyak perhatian warganet, Lebih dari seribu komentar memenuhi unggahan ini.
Baca Juga: Seorang Ibu Marah Buang Sampah Petasan ke Tetangganya, Netizen: Mantap Bu!
"Jam 2 malam cuy masih putar musik," komentar seorang warganet.
Warganet lainnya juga turut berkomentar. "Nggak apa-apa mbak. Yang penting semangat, Namanya juga hidup, pasti ada aja yang nyebelin," ujar warganet ini.
"Semangat ya. Aku tahu nyari uang susah," tulis warganet lain di kolom komentar.
Sementara itu, hingga Selasa (25/5/2021), video ini sudah ditonton sebanyak 1 juta kali di TikTok.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
Terkini
-
5 Body Wash Diskon Hingga 85 Persen di Bath & Body Works, Wangi Segar Seharian
-
5 Krim Malam Anti Aging untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Tanda Penuaan
-
5 Rekomendasi Minyak Zaitun untuk Anti Aging Wajah, Bikin Kencang dan Hilangkan Kerutan
-
5 Rekomendasi Rosemary Oil untuk Atasi Kebotakan Dini, Cegah Rontok dan Lebatkan Rambut
-
5 Rekomendasi Sepatu untuk Orang Tua Penderita Plantar Fasciitis, Aman dari Nyeri Tumit
-
Baju Teal Blue Cocoknya Pakai Kerudung Warna Apa Saja? Ini 5 Rekomendasinya
-
Jadi Tren Baju Lebaran 2026, Teal Blue dan Ash Blue Cocok untuk Warna Kulit Apa?
-
7 Sabun Cuci Muka untuk Bantu Atasi Flek Hitam di Usia 40-an, Mulai Rp27 Ribuan
-
10 Pilihan Moisturizer Cream yang Efektif Memperkuat Skin Barrier
-
5 Hair Tonic Pria Terbaik untuk Atasi Garis Rambut Mundur, Ampuh Kembalikan Kepercayaan Diri