Suara.com - Warganet di media sosial saat ini tengah berduka atas kematian seekor monyet yang jadi favorit di TikTok pada 7 Juni lalu. Monyet berusia 12 tahun bernama George Boy tersebut memiliki lebih dari 17 juta pengikut di TikTok, sementara akun Instagram-nya diikuti oleh 5,17 juta pengguna.
Dilansir melalui news18, kematian George diketahui usai pemiliknya membagikan video yang memberikan detail seputar kematiannya. Mengungkap alasan di balik kematian George, pemiliknya mengatakan bahwa dia meninggal karena komplikasi anestesi setelah kunjungannya baru-baru ini ke dokter hewan untuk pemeriksaan gigi. Kesehatannya memburuk, dan dia akhirnya menyerah pada 7 Juni.
Penghormatan pun diberikan kepada George, ketika sang pemilik mengatakan bahwa meski George telah pergi secara fisik, semangat dan cintanya akan selalu hidup.
Para warganet pun langsung bereaksi atas kejadian tersebut. Para pengikut George di media sosial mengingatnya dan berdoa untuk kedamaian monyet tersebut.
Berbagi pesannya untuk George, aktor Amerika Zak Bagans menulis, “George, kamu memiliki kekuatan untuk membuat semua orang bahagia dan tertawa ketika mereka sedih. Jiwa kecil yang penuh kasih. Pikiran saya terutama untuk keluarga dekatnya. Berita sedih seperti itu. Tidak percaya."
Banyak pengguna lain juga berbagi emosi mereka untuk George. Hal ini lantaran George telah mencuri hati banyak pengguna online dengan videonya yang nakal tapi lucu. George terkenal sebagai monyet yang kerap merobek paket dari penggemar.
Banyak konten populernya di media sosial, termasuk ketika ia membuka semua hadiah dan surat penggemar yang dia terima. Penggemarnya sering mengiriminya hadiah yang mencakup makanan ringan, kipas, stiker, dan mainan.
Dia pertama kali datang untuk tinggal bersama pemiliknya, sepasang suami istri, sekitar 10 tahun yang lalu sebagai hewan pelayan untuk ibu mereka yang memiliki gangguan saraf yang sangat menyakitkan yang disebut CRPS.
Kemudian, dia mulai hidup dengan pasangan asal Texas tersebut sebagai hewan peliharaan. Pasangan tersebut kerap mendokumentasikan tingkah George dan membagikan videonya secara online. Seiring waktu, George menjadi sangat populer di platform berbagi video dan menjadi selebriti internet yang dicari.
Baca Juga: Ojol Berdoa Agar Dijauhkan dari Orderan BTS Meal, Diserang Army Dibela Warganet
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
7 Susu untuk Lansia 60 Tahun ke Atas: Rahasia Otot Kuat Bebas Nyeri Sendi
-
Terpopuler: Sampo Penghitam Rambut untuk Tutupi Uban, Sepatu Skechers buat Usia 45-an
-
5 Shio Diprediksi Kurang Beruntung pada 15-18 Januari 2026: Bukannya Cuan Malah Zonk
-
Terpopuler: Biaya Perawatan Isuzu Panther, Rekomendasi Motor Listrik Setangguh PCX
-
Air Mineral Pegunungan Alami Dukung Konsistensi dan Stamina Atlet Basket Indonesia
-
Bukan Sekadar Cake, Clairmont Kini Jual Cookies Lembut hingga Jamu di Showroom Terbaru Bintaro
-
Ini 6 Shio Paling Hoki pada 15 Januari 2026, Cek Keberuntunganmu Besok!
-
Memoar Broken Strings Karya Aurelie Moeremans Viral, Apa Bedanya dengan Biografi?
-
Bekas Cat Rambut Sulit Hilang? 3 Trik Ampuh Basmi Noda Hitam di Tangan
-
10 Ucapan Isra Miraj 2026 dalam Bahasa Arab, Lengkap dengan Artinya