Suara.com - Salah satu tugas fotografer pernikahan adalah mengabadikan momen romantis antara pasangan pengantin pria dan wanita. Meski begitu, ada kalanya kedua mempelai masih canggung saat hendak berfoto.
Belum lama ini, pengguna TikTok dengan akun @suudpandawa membagikan curhatan pasca menjadi fotografer pernikahan. Pria ini mengaku kesal karena pasangan pengantin yang hendak difoto merupakan hasil perjodohan.
"Saya sebagai fotografer paling males kalau pengantin hasil jodohan," tulisnya di caption video yang dibagikan.
Pada video tersebut, terlihat sepasang pengantin yang duduk bersebelahan di pelaminan. Meski begitu, pasangan tersebut terlihat duduk berjauhan.
Alih-alih saling mengobrol, pengantin wanita tampak menolehkan kepalanya ke arah lain dan menghindari tatapan sang suami. Sementara, mempelai pria juga tampak canggung dan memasang ekspresi bingung.
"Nggak mau mendekat," tambah akun @suudpandawa melihat pasangan pengantin yang canggung karena dijodohkan tersebut.
Sejak dibagikan, curhatan fotografer tersebut telah viral dan ditonton nyaris satu juta kali. Tak sedikit warganet yang turut menyoroti ekspresi bingung pengantin pria hingga merasa kasihan.
"Yang cowok kayak berkaca-kaca gitu, kasihan," tulis salah satu komentar.
"Mungkin canggung jadi gitu, jaga jarak," tambah warganet lain berusaha positif.
Baca Juga: Pria Temukan Kertas di Dompet Almarhum Ayah, Tinggalkan Pesan Menohok untuk Driver Ojol
"Kadang malah ada nikah karena perjodohan tapi langgeng, sama halnya dengan pernikahan saya nggak pernah berantem dan adem ayem aja."
"Dulu aku dijodohkan sama kakek-nenekku tapi cuma bertahan tiga tahun," curhat komentar lain yang tak sependapat.
"Paling tidak hargailah perasaan pasanganmu di depan umum, kalau kayak gini kan kasihan. Apalagi udah sah jadi suami istri," tambah komentar lain menyarankan.
Selain ditonton hampir 1 juta kali, video tersebut juga sudah mendapat lebih dari 1,9 ribu komentar. Bagaimana menurut Anda soal pasangan pengantin hasil perjodohan ini?
Berita Terkait
Terpopuler
- Urutan Skincare Wardah Pagi dan Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- Ini 4 Smartphone Paling Diburu di Awal Januari 2026
- 5 Sepatu Nike Diskon hingga 40% di Sneakers Dept, Kualitas Bagus Harga Miring
- 5 Tablet dengan SIM Card Harga Rp1 Jutaan untuk Multitasking Anti Ribet
- Beda dengan Inara Rusli, Wardatina Mawa Tolak Lepas Cadar Demi Uang
Pilihan
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
-
Eksplorasi Museum Wayang Jakarta: Perpaduan Sejarah Klasik dan Teknologi Hologram
Terkini
-
5 Sunscreen Terbaik Mengandung Zinc Oxide yang Aman untuk Kulit Sensitif
-
7 Sepatu Lokal Terbaik untuk Jalan Kaki dan Jogging, Sol Empuk Mulai Rp300 Ribuan
-
5 Merek Obat Herbal untuk Nyeri Sendi, Cocok untuk Lansia yang Alami Pengapuran
-
Face Mist atau Serum, Mana yang Lebih Dulu Dipakai? Ini Urutan yang Benar
-
5 Lipstik Lokal Mirip MAC Versi Lebih Murah, Hasil Plumpy Lebih Ramah di Kantong Ibu-Ibu
-
5 Deodorant Terbaik Gak Bikin Ketiak Wanita Jadi Hitam, Mulai Rp 14 Ribu
-
Viral karena Dihujat, Patung Macan Putih Kediri Kini Jadi Magnet Wisata Dadakan!
-
Daftar Harga Menu Buba Tea Bali: Viral Jual Matcha Kemasan Infus
-
5 Fakta Terbaru SNBP 2026, Siapkan Berbagai Hal Penting Berikut!
-
Daftar Libur Kalender Februari 2026, Kapan Isra Miraj dan Imlek?