Suara.com - Tidur merupakan momen istirahat yang bisa dibilang sangat berharga bagi para selebriti. Tidak heran jika mereka memutuskan untuk memakai ranjang mahal yang bisa memberikan kenyamanan ekstra.
Salah satu pesohor yang diketahui memiliki ranjang mahal adalah Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah. Dalam berbagai unggahan media sosial, terlihat ranjang pasangan ini luas dan kelihatan mewah.
Ranjang itu terdiri dari matras atas, divan, serta headboard canggih yang dilengkapi speaker. Ada juga fasilitas bluetooth untuk menghubungkan beragam perangkat dengan speaker di ranjang ini.
Merangkum dari tayangan YouTube Saaih Halilintar, bagian headboard ranjang itu juga bisa berubah warna. Jika terkena cahaya warnanya menjadi gold, sedangkan ketika gelap berubah coklat.
Tak heran jika harga ranjang ini cukup fantatis. Menurut postingan akun @style.aureliehermansyah_, Minggu (18/7/2021), ranjang itu dipatok dengan harga antara Rp53 juta sampai Rp70,9 juta.
Semua harga itu bergantung ukuran dari ranjangnya. Beberapa warganet menduga kalau Aurel dan Atta memakai ranjang ukuran paling besar yang harganya Rp70,9 juta.
Beragam reaksi ditunjukkan warganet usai tahu harga ranjang Atta dan Aurel. Ada yang takjub, tapi ada juga warganet yang justru pusing melihat mahalnya harga ranjang idola mereka.
"Wow juga harganya ya," kata warganet.
"Kalo emak tidur di situ males bangun, gak kerja, malah gak cari uang (emoji tertawa)," ujar yang lain bercanda.
Baca Juga: Gegara Ini, Krisdayanti Jadi Intens Komunikasi dengan Aurel Hermansyah
"Itu nol belakangnya bisa diilangin nggak? Kasur mereka bisa beli mobil," celetuk lainnya.
"Aku pusing min ngeliat harganya," komentar warganet lain.
"Kaget liat harganya ya. Kayak gitu aja ada yang bilang jelek kemaren (emoji tertawa)," tutur lainnya.
Selain Atta dan Aurel, beberapa selebriti kelas dunia juga memakai ranjang dengan harga fantastis. Di antaranya ada Jennie BLACKPINK dan rapper Drake.
Jennie diketahui memakai ranjang dari brand mewah asal Swedia, Hastens. Ranjang keluaran merek ini biasanya dipatok dari harga 20 juta hingga 100 juta Won (sekitar Rp255 juta sampai Rp1,2 miliar).
Sementara ranjang dengan harga yang tak kalah fantastis dipakai oleh Drake. Sama-sama dari brand Hastens, ranjang rapper ini dibanderol dengan harga hampir USD 400.000 atau sekitar Rp5,7 miliar.
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 Sepatu Adidas Diskon 60 Persen di Sports Station, Ada Adidas Stan Smith
- Kronologi Lengkap Petugas KAI Diduga Dipecat Gara-Gara Tumbler Penumpang Hilang
- 5 Moisturizer dengan Alpha Arbutin untuk Memudarkan Flek Hitam, Cocok Dipakai Usia 40-an
- 7 Sabun Muka Mengandung Kolagen untuk Usia 50-an, Bikin Kulit Tetap Kencang
- 15 Merek Ban Mobil Terbaik 2025 Sesuai Kategori Dompet Karyawan hingga Pejabat
Pilihan
-
Polemik RS dr AK Gani 7 Lantai di BKB, Ahli Cagar Budaya: Pembangunan Bisa Saja Dihentikan
-
KGPH Mangkubumi Akui Minta Maaf ke Tedjowulan Soal Pengukuhan PB XIV Sebelum 40 Hari
-
Haruskan Kasus Tumbler Hilang Berakhir dengan Pemecatan Pegawai?
-
BRI Sabet Penghargaan Bergengsi di BI Awards 2025
-
Viral Tumbler Tuku di Jagat Maya, Berapa Sebenarnya Harganya? Ini Daftar Lengkapnya
Terkini
-
Busana Olahraga Modest: Tren yang Bikin Perempuan Makin Berani Bergerak
-
5 Rekomendasi Pelembap Sariayu untuk Ibu Rumah Tangga
-
5 Sepatu Lokal Carbon Plate Pesaing Nike dan Adidas, Mulai Rp300 Ribuan
-
5 Rekomendasi Paket Wisata Banyuwangi: Open Trip Snorkeling atau Naik Gunung
-
3 Rekomendasi Sepatu Lari Hoka Terbaik Diskon 70 Persen di Foot Locker
-
7 Rekomendasi Tumbler Rosca yang Murah, Lucu dan Menggemaskan
-
5 Paket Open Trip Jogja untuk Liburan Akhir Tahun, Mulai Rp200 Ribuan
-
Karier PR Zaman Now: Bukan Hanya Pintar Bicara, tapi Melek Data
-
Kamu Termasuk? Ini 3 Zodiak Paling Beruntung di Minggu Pertama Desember 2025
-
5 Sepatu Lari dengan Fitur Waterproof Cocok untuk Musim Hujan