Suara.com - Presiden Joko Widodo (Jokowi) sering mengenakan baju adat dalam berbagai kesempatan. Begitu pula saat menghadiri Upacara Peringatan Detik-Detik Proklamasi Kemerdekaan Republik, Selasa (17/08/2021).
Pada kesempatan kali ini, Presiden Jokowi terlihat memakai baju adat Pepadun dari Provinsi Lampung. Baju adat Lampung ini terdiri dari atasan lengan panjang putih yang dipadukan dengan celana warna senada.
Di luarnya, penampilan Presiden Jokowi dibalut dengan kain sarung khas Lampung yang ditenun menggunakan benang emas. Sarung ini dipakai untuk menutup celana dari pinggang hingga lutut.
Presiden Jokowi juga mengenakan penutup kepala, kain selendang, serta ikat pinggang bernuansa emas dan merah. Kemudian, Presiden Indonesia ke-7 itu melengkapi penampilannya dengan mengenakan sepatu hitam.
Melansir Andalas Tourism, baju adat Pepadun memiliki makna filosofis yang cukup menarik. Dominasi warna putih pada pakaian adat ini menggambarkan sifat bersahaja, kebersihan, dan kesucian.
Warna putih juga disebutkan sebagai lambang bahwa masyarakat Lampung beradab dan taat pada norma agama. Kemudian warna emas dalam baju adat ini menunjukkan keperkasaan serta doa kelimpahan rezeki.
Sementara itu, Ibu Negara Iriana terlihat mendampingi Presiden Jokowi dalam upacara HUT RI hari ini. Ibu Iriana terlihat mengenakan baju nusantara yang dipadukan dengan kain songket dan masker.
Pada kesempatan yang sama, Wakil Presiden Ma’ruf Amin juga tampil dalam balutan busana adat. Wapres dan sang istri, Wury Ma’ruf Amin serasi memakai pakaian adat Sunda dari Sukabumi, Jawa Barat.
Sebelum upacara hari ini, penampilan Presiden Jokowi juga sempat menjadi sorotan dalam Sidang Tahunan MPR dan Sidang Bersama DPR-DPD pada Senin (16/8/2021). Ia mengenakan baju adat Baduy kala itu.
Baca Juga: Pakai Baju Adat Baduy, Alasan Jokowi Tak Bawa Golok Saat Pidato Kenegaraan
Presiden Jokowi memang kerap mengenakan busana adat dari berbagai daerah dalam Upacara Detik-Detik Proklamasi setiap tahunnya. Misalnya pada tahun 2019 lalu, Presiden Jokowi memakai busana adat khas Klungkung asal Bali.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
Ini 6 Shio Paling Hoki pada 15 Januari 2026, Cek Keberuntunganmu Besok!
-
Memoar Broken Strings Karya Aurelie Moeremans Viral, Apa Bedanya dengan Biografi?
-
Bekas Cat Rambut Sulit Hilang? 3 Trik Ampuh Basmi Noda Hitam di Tangan
-
10 Ucapan Isra Miraj 2026 dalam Bahasa Arab, Lengkap dengan Artinya
-
7 Sepatu Gym Wanita Lokal, Harga Murah di Bawah Rp500 Ribu, Kualitas Juara
-
Bisa Bikin Rezeki Seret? Jangan Simpan 3 Barang Ini di Dapur Menurut Feng Shui
-
45 Kartu Ucapan Isra Miraj 2026 Untuk Bos, Sopan, Profesional dan Berkesan
-
9 Susu untuk Tulang Kuat Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Tetap Aktif dan Sehat
-
5 Rekomendasi Peeling Gel untuk Memudarkan Flek Hitam di Usia 40-an, Wajah Glowing Bebas Noda
-
Apa Warna Lipstik yang Elegan untuk Usia 50-an? Ini Pilihan agar Tampilan Makin Berkelas