Suara.com - Unggahan seorang cewek baru-baru ini viral di TikTok. Dia menunjukkan buku nikah orangtuanya, termasuk perjanjian perkawinan di dalamnya.
Cewek itu mengunggah videonya lewat akun @anartha pada 8 Agustus 2021. Namun, unggahan itu masih menjadi perbincangan karena masuk FYP (For You Page) TikTok.
"Bucin 92 'tak mau ditinggal mas'," tulis cewek tersebut untuk mengiringi unggahannya. Dia meniru isi perjanjian perkawinan yang tertulis di buku nikah orangtuanya.
Tentu saja hal ini menarik perhatian warganet di TikTok. Terbukti, video tersebut sudah ditonton lebih dari 500 ribu kali dan menuai ratusan komentar dari warganet.
Banyak warganet yang terbawa perasaan saat membaca perjanjian perkawinan itu. Tapi, tidak sedikit juga yang menganggap si empunya konten salah membaca isi perjanjian orangtuanya.
Alih-alih "mas", sejumlah warganet percaya bahwa tulisan itu adalah "Mo 5 (Molimo)". Ini adalah ajaran terkenal dari Sunan Ampel yang terdiri atas Main (judi), Mendem (minum-minuman), Madon (main perempuan), Madat (mengisap candu atau ganja), dan Maling (mencuri).
"Lucu banget. Ini masih ada gak sih bagian perjanjian di buku nikah sekarang?" kata warganet.
"Sweet amat," celetuk yang lain.
"98 'tetap bersama' bucin banget plissss Bapak aku ke Mama sampe sekarang nggak pernah malu-malu buat bucin di depan anaknya," tutur lainnya.
Baca Juga: Kisah Pegawai Diantar Jemput Suami Naik Sepeda Selama 28 Tahun, Aksi Bos Jadi Sorotan
"Bukan Mas, tapi 'tidak mau ditinggal MO 5 (mo limo)' dalam Jawa artinya lima M," jelas warganet.
"Itu typo yaa? Soalnya Moh Limo adalah filosofi prinsip kehidupan yang diajarkan oleh salah satu anggota terkemuka Walisongo, Sunan Ampel," komentar yang lain.
"Itu maksudnya 'tidak mau ditinggal MO 5 (mo limo). Orang Jawa pasti paham," imbuh lainnya.
Di sisi lain, beberapa warganet sedih karena tidak bisa melihat isi perjanjian perkawinan di buku nikah orangtua mereka lantaran berbagai alasan.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Link DANA Kaget Khusus Jumat Berkah: Klaim Saldo Gratis Langsung Cuan Rp 345 Ribu
- 7 Rekomendasi Parfum Terbaik untuk Pelari, Semakin Berkeringat Semakin Wangi
- Unggahan Putri Anne di Tengah Momen Pernikahan Amanda Manopo-Kenny Austin Curi Perhatian
- 8 Moisturizer Lokal Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Solusi Flek Hitam
- 15 Kode Redeem FC Mobile Aktif 10 Oktober 2025: Segera Dapatkan Golden Goals & Asian Qualifier!
Pilihan
-
Grand Mall Bekasi Tutup, Netizen Cerita Kenangan Lawas: dari Beli Mainan Sampai Main di Aladdin
-
Jay Idzes Ngeluh, Kok Bisa-bisanya Diajak Podcast Jelang Timnas Indonesia vs Irak?
-
278 Hari Berlalu, Peringatan Media Asing Soal Borok Patrick Kluivert Mulai Jadi Kenyataan
-
10 HP dengan Kamera Terbaik Oktober 2025, Nomor Satu Bukan iPhone 17 Pro
-
Timnas Indonesia 57 Tahun Tanpa Kemenangan Lawan Irak, Saatnya Garuda Patahkan Kutukan?
Terkini
-
Sosok Tis'ah Djahri, Ibu Olla Ramlan yang Meninggal Dunia
-
Wonderful Indonesia Tourism Fair 2025: Panggung Dunia untuk Pesona Pariwisata Indonesia!
-
5 Rekomendasi Sunscreen Mengandung Kolagen untuk Hilangkan Kerutan, Murah Meriah Mudah Ditemukan
-
Sunscreen Seperti Apa yang Cocok untuk Usia 40 Tahun ke Atas? Simak Tips dari Dokter
-
Harga & Spesifikasi Mito Android TV 32 Inch, Suvenir Mewah di Pernikahan Amanda Manopo
-
7 Parfum yang Cocok untuk Olahraga, Wanginya Sopan Tidak Menyengat
-
Daftar Universitas Terbaik Indonesia Menurut THE WUR, UGM Kalah dari Swasta?
-
Koleksi Athleisure Premium Perdana Hadir: Nyaman, Stylish, dan Rayakan Body Neutrality
-
Fajar Sadboy Siapanya Amanda Manopo? Jadi Tamu Terpilih saat Artis Lain Tak Diundang
-
Berapa Jumlah Dana Reses DPR? Ini Penjelasan dan Fungsinya dalam Kinerja Dewan