Suara.com - Daging ayam adalah salah satu makanan yang digemari banyak orang. Daging ayam dapat diolah jadi beragam resep masakan rumahan, salah satunya yaitu ayam kecap. Berikut ini resep ayam kecap khas rumahan yang super lezat.
Selain menawarkan cita rasa yang super lezat, mengonsumsi daging ayam juga membantu dalam menjaga asupan protein dalam tubuh. Meski demikian, jangan terlalu berlebihan mengkonsumsi daging ayam karena akan berdampak kurang baik bagi kesehatan.
Proses pembuatan menu daging ayam kecap terbilang mudah. Selain itu, bahan-bahannya juga gampang ditemukan. Kamu bisa mencoba segera mencobanya untuk menu hidanganmu di rumah.
Nah, bagi yang ingin mencoba resep masakan rumahan yang satu ini, simak berikut resep ayam kecap super lezat yang dilansir dari kanal YouTube Apriyani Yanuar.
Bahan-bahan:
- Ayam 500 gr
- Garam ½ sdt
- Lada bubuk ¼ sdt
- Bawang merah 6 siung (diiris tipis)
- Bawang putih 5 siung (digeprak dan diiris tipis)
- Bawang bombay ½ siung (iris tipis)
- Cabe sesuai selera (iris tipis)
- Kecap 5 sdm
- Air 1 gelas
- Garam 1/4 sdt
- Kaldu bubuk ½ sdt
- Gula ½ sdt
- Lada bubuk ½ sdt
Setelah bahan-bahannya sudah disiapkan, selanjutnya masuk ke tahap proses pembuatan. Adapun cara membuatnya yakni sebagai berikut:
- Pertama-tama, ayam diberi bumbu menggunakan campuran garam (1/2 sdt) dan lada (1/4 sdt), aduk rata sampai bumbu meresap, lalu diamkan selama 10 menit
- Jika sudah 10 menit, panaskan minyak untuk menggoreng ayam. Jika ayam sudah berwarna kecoklatan, angkat dari wajan, lalu tiriskan
- Tumis bawang merah dan bawang putih sampai layu dan beraroma harum di dalam wajan/teflon. Setelah itu, tambahkan ayam yang sudah digoreng tadi ke dalam wajan/teflon
- Tambahkan air secukupnya atau 1 gelas air, lalu masukan kecap manis sebanyak 5 sdt
- Tambahkan garam ¼ sdt, kaldu bubuk ½ sdt, dan lada 1/4 sdt, aduk sampai rata
- Masukan gula ½ sdt dan aduk sampai rata
- Setelah itu, wajan/teflon ditutup beberapa saat dan tunggu sampai bumbu meresap. Jika bumbu sudah meresap, masukan irisan bawang bombai dan cabai
- Koreksi rasa, jika rasa sudah pas, matikan kompor
- Ayam kecap siap dihidangkan.
Demikianlah informasi mengenai resep ayam kecap yang bisa dijadikan resep masakan rumahan. Selamat mencoba, foodies!
Kontributor : Ulil Azmi
Baca Juga: Resep Kue Cubit yang Enak dan Lembut, Jajanan SD yang Bikin Kangen!
Berita Terkait
Terpopuler
- 63 Kode Redeem FF Terbaru 21 Januari: Ada Groza Yuji Itadori, MP40, dan Item Jujutsu
- 5 Motor Bekas 6 Jutaan Cocok untuk Touring dan Kuat Nanjak, Ada Vixion!
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- Toyota Vios Bekas Tahun Muda Pajaknya Berapa? Simak Juga Harga dan Spesifikasi Umumnya
- Mobil 7 Seater dengan Harga Mirip Mitsubishi Destinator, Mana yang Paling Bertenaga?
Pilihan
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
-
5 Rekomendasi HP Rp1 Jutaan RAM 8 GB Terbaik Januari 2026, Handal untuk Gaming dan Multitasking
-
Harda Kiswaya Jadi Saksi di Sidang Perkara Dana Hibah Pariwisata
Terkini
-
Cerita Perempuan di Dunia Riset, Membuktikan Karier dan Keluarga Bisa Sejalan
-
7 Retinol untuk Mengencangkan Kulit Usia 50 Tahun
-
3 Destinasi Wisata Favorit di Pulau Lantau Hong Kong untuk Liburan Imlek saat Musim Hujan
-
Kapan Malam Nisfu Syaban 2026? Jangan Sampai Terlewat, Ini Amalan yang Dianjurkan
-
8 Urutan Makeup Simpel dengan Produk Wardah untuk Kondangan, Anti Gagal
-
5 Pilihan Foundation dengan SPF untuk Makeup dan Perlindungan dari Sinar Matahari
-
Intip Kolaborasi Spektakuler BCA & Sucor AM di Art Jakarta Papers: Seni Kertas Bertemu Keuangan
-
Parfum Pria Bukan Lagi Sekadar Sentuhan Akhir: Rahasia Aroma Tahan Lama dengan Harga Terjangkau!
-
5 Kandungan Skincare yang Harus Dihindari agar Flek Hitam Tidak Makin Parah
-
Udara Bersih di Rumah : Tips Praktis Menggunakan Air Purifier