Suara.com - Belakangan, hijab dan modest fashion makin banyak diminati oleh perempuan Indonesia. Maka tidak heran jka makin banyak produsen hijab dan busana muslim terus bermunculan.
Terlebih dengan kemudahan teknologi, kini banyak orang yang akhirnya menjual hijab secara online, dan juga diburu oleh para pembeli. Mereka beralasan bahwa lebih praktis belanja lewat online.
Di era industri 4.0 saat ini, online shop pun menjadi pilihan tempat untuk berbelanja hijab dan perlengkapan busana muslim lainnya. Orang-orang kini menyukai berbelanja di online shop karena dianggap lebih praktis.
Berbagai online shop dari brand lokal menyediakan hijab dan perlengkapan busana muslim dengan pilihan model, bahan, dan warna yang sangat beragam. Salah satunya ialah Maula Hijab, sebuah brand lokal yang menyediakan hijab dan busana muslim dengan beragam pilihan model, bahan, dan warna.
Maula Hijab didirikan pada tahun 2017 oleh pasangan suami-istri Burhan Alfironi Muktamar, dan Atiatul Maula. Dalam keterangannya, Burhan menjelaskan bahwa setiap produknya merupakan produksi sendiri dengan penjualan yang berfokus di ranah online melalui marketplace.
“Nama ‘Maula Hijab’ sendiri diambil dari nama istri saya. Selain melakukan produksi sendiri, kami juga mengangkat konsep sociopreneurship dengan memberdayakan warga sekitar, yakni ibu-ibu penjahit, untuk membantu proses produksi," kata dia dalam keterangannya.
Di samping bisnisnya bersama sang istri, Burhan juga bekerja sebagai dosen di salah satu universitas di Yogyakarta. Dari bisnisnya ini, Burhan dan Maula tidak hanya memperoleh keuntungan pribadi, tetapi juga membantu warga sekitarnya dengan memberikan lapangan pekerjaan untuk mereka serta memberikan sebagian keuntungan penjualannya kepada fakir miskin.
“Sebesar 2,5 persen dari keuntungan Maula Hijab disalurkan kepada fakir miskin. Maka dari itu, para konsumen yang berbelanja di sini pun ikut serta dalam membantu bersedekah kepada orang-orang yang membutuhkan," kata dia.
Ia menjelaskan, bahwa pihaknya memiliki beberapa produk unggulan yang saat ini menjadi favorit para konsumennya, di antaranya ialah pasmina plisket, kerudung segi empat, dan kerudung instan.
Baca Juga: Rara Nawangsih Pakai Wig Buat Ganti HIjab di Ikatan Cinta, Penonton Penasaran
Sementara itu, Maula juga menjelaskan bahwa kerudung instan juga menjadi favorit karena pemakaiannya yang praktis tetapi tetap stylish dengan berbagai pilihan model. Kerudung instan ini sangat cocok bagi para perempuan muslim yang ingin tampil stylish tetapi tidak punya banyak waktu untuk membentuk model hijab yang diinginkan.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 5 Sepatu Saucony Paling Nyaman untuk Long Run, Kualitas Jempolan
Pilihan
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
Terkini
-
5 Rekomendasi Skincare Facetology yang Bikin Kulit Cerah dan Halus
-
8 Pilihan Cushion dengan Skincare Infused untuk Makeup Ringan dan Kulit Tetap Terawat
-
25 Soal dan Kunci Jawaban TKA Matematika Kelas 6 SD: Pecahan hingga Operasi Hitung
-
Cushion Vs Foundation, Mana yang Lebih Baik? Ini Rekomendasi untuk Makeup Flawless
-
25 Latihan Soal dan Kunci Jawaban TKA Bahasa Indonesia Kelas 6 SD
-
5 Moisturizer untuk Hempaskan Garis Penuaan, Mulai Rp30 Ribuan
-
4 Rekomendasi Cushion yang Tahan Keringat, Tak Perlu Khawatir saat Aktivitas Padat
-
Ketika Dapur Rumahan Ingin Naik Kelas: Cerita UMKM yang Siap Bertumbuh
-
5 Bedak untuk Samarkan Garis Penuaan agar Wajah Tampak Muda
-
4 Rekomendasi Serum Bakuchiol Lokal untuk Usia 40-an, Lebih Aman bagi Kulit Sensitif