Suara.com - Empat selebriti yang sedang hamil, yakni Nagita Slavina, Paula Verhoeven, Aurel Hermansyah dan Lesti Kejora mencuri perhatian warganet setelah membagikan sebuah foto bersama dengan penampilan yang memesona.
Keempatnya tampak meluangkan waktu untuk mengabadikan momen kehamilan mereka, yang digagas oleh Nagita.
Istri Raffi Ahmad itu mengunggah hasil karya dari jepretan fotografer Leo Vir di akun Instagramnya, pada Kamis (30/9/2021).
"The Bumil's Sehat2 terus yaa @aurelie.hermansyah @paula_verhoeven @lestykejora," tulis Gigi, sapaan akrabnya.
Dalam kesempatan spesial ini, keempatnya berpose dengan memamerkan perut hamilnya masing-masing, mengenakan dua busana yang begitu cantik.
Busana pertama, keempatnya tampak mengenakan busana rancangan desaimer modest wear Khanaan Shamlan dengan warna abu-abu dan rose gold. Busana berupa dress panjang tersebut memiliki model yang berbeda untuk masing-masing bumil tersebut.
Namun, seluruhnya dihiasi dengan mutiara dengan bahan organza yang menerawang, yang cantik. Sementara pada busana kedua, keempatnya memilih warna-warna lembut rancangan desainer Renzi Lazuardi.
Dress panjang berbahan silk yang beekilau tersebut, dipadukan dengan lace pada bagian tangan, yang membuat busana ini begitu manis.
Sementara untuk makeup, keempatnya mempercayakan pada MakeUp Artist (MUA) Marlene Hariman, dengan makeup yang flawless dengan menampilkan kecantikan alami mereka.
Baca Juga: USG Lesti Kejora Diunggah Rizky Billar, Usia Kandungannya Jadi Sorotan
Dalam video yang diunggah saluran YouTubenya, Gigi mengungkapkan ide awal, mengapa ia mengumpulkan tiga sahabatnya yang lain, yang juga tengah hamil sama seperti dirinya.
"Jadi sebenernya ini agak dadakan. Aku kan belum foto hamil, jadi kmarin lagi ketemu ibu-ibu hamil, oh kaya lucu juga ya gitu. Karena kan suami sibuk mau ngajakin foto bareng, jadi ya temen-temen aja dulu diajakin," ungkap ibu satu anak ini.
Hal ini juga senada dengan yang diungkap Aurel. Istri Atta Halilintar ini mengaku jika dirinya memang diajak oleh Gigi untuk berfoto bersama.
"Jadi kemarin tuh, beberapa hari yang lalu Kak Gigi tuh nelepon aku. Dia bilang, 'Lolita ayo kita foto yuk untuk bumil-bumil, biar lucu'," kata Aurel dikutip dari kanal YouTube The Atta Family.
"Katanya tuh ibu-ibu hamil semuanya, ada aku ada Kak Gigi, ada Kak Paula, sama Lesti. Jadi aku langsung ayo-ayo boleh," tambah dia.
Tentu saja foto bersama ini medapatkan perhatian dan banjir pujian dari warganet dan penggemar.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas 30 Jutaan untuk Harian, Cocok buat Mahasiswa dan Keluarga Baru
- 7 Mobil Bekas Terbaik untuk Anak Muda 2025: Irit Bensin, Stylish Dibawa Nongkrong
- Gibran Hadiri Acara Mancing Gratis di Bekasi, Netizen Heboh: Akhirnya Ketemu Jobdesk yang Pas!
- Suzuki Ignis Berapa cc? Harga Bekas Makin Cucok, Intip Spesifikasi dan Pajak Tahunannya
- 5 HP RAM 8 GB Paling Murah Cocok untuk Gamer dan Multitasking Berat
Pilihan
-
4 HP Baterai Jumbo Paling Murah mulai Rp 1 Jutaan, Cocok untuk Ojol!
-
Saham BBRI Dekati Level 4.000 Usai Rilis Laba Bersih Rp41,23 Triliun
-
Harga Emas Turun Tiga Hari Beruntun: Emas Jadi Cuma 2,3 Jutaan di Pegadaian
-
Indonesia Ngebut Kejar Tarif Nol Persen dari AS, Bidik Kelapa Sawit Hingga Karet!
-
Prabowo Turun Gunung Bereskan Polemik Utang Whoosh
Terkini
-
Rekomendasi 9 Produk Raine Bauty Andalan Raisa Andriana, Ada yang di Bawah Rp 100 Ribu!
-
Pure Paw Paw Sudah Halal BPOM atau Belum? Cek Rekomendasi yang Sesuai Tipe Kulitmu
-
Bukan Sekadar Viral: Begini Cara PR Digital Bangun Reputasi dan Kepercayaan di Era Online
-
7 Lipstik Terlaris di Shopee untuk Atasi Bibir Hitam yang Bisa Kamu Coba
-
Beda Silsilah Keluarga Sabrina Chairunnisa dan Deddy Corbuzier yang Sepakat Cerai
-
7 Sunscreen yang Cocok untuk Kulit Kering dan Kusam, Pakai Sekali Auto Glowing
-
Parkir Aman di Era Digital, Nggak Cukup Cuma Pakai Tiket
-
7 Cara Cuci Sepatu yang Kehujanan Supaya Wangi dan Tetap Awet
-
45 Gambar Halloween Gratis Siap Download, Kualitas HD Cocok untuk Dekorasi
-
Siapa Faruq BTW, Pembicara Terang-Terangan Singgung Perceraian Na Daehoon di Depan Anaknya