Suara.com - Bali terkenal akan destinasi wisata alam, seni, budaya, serta kulinernya yang populer. Saat liburan di Bali, kamu wajib mencicipi beragam makanan khas Bali yang terkenal dan mungkin tidak akan ditemui di daerah lain.
Dilansir dari thread berjudul "CULINARY" dari Twitter @sinarembulann, berikut daftar makanan khas Bali yang terkenal dan wajib kamu cicipi.
Sate lilit adalah makanan khas Bali yang terkenal dan wajib kamu coba pertama kali saat berada di Pulau Dewata. Nama makanan khas in sangat unik sesuai cara pembuatannya dengan melilitkan daging cincang atau daging giling halus yang dibumbui, kemudian dibakar.
Tusuk satenya pun memakai batang serai yang menambah cita rasa yang khas bagi makanan ini. Jenis daging yang digunakan sate lilit menggunakan daging ikan tenggiri.
Ayam Betutu
Makanan khas Bali yang terkenal pertama adalah ayam betutu. Kuliner khas ini wajib kamu coba kelezatannya saat berkunjung ke Bali.
Dijamin kamu akan puas menyantap makanan yang disajikan dari ayam yang dipanggang dan di dalamnya ada berbagai macam bumbu. Rasa gurih daging ayam panggang yang empuk berpadu bersama rasa khas bumbu Bali yang istimewa.
Baca Juga: 5 Wisata Palembang, dari Wisata Religi Hingga Wisata Sejarah
Nasi Tepeng adalah salah satu makanan khas Bali yang terkenal dan berasal dari Gianyar. Kuliner satu ini memiliki cita rasa ampuh pedas yang menggoyang lidah para penikmatnya. Nasi Tepeng memiliki tekstur lembut yang memang diolah cukup lembek hampir seperti bubur.
Racikan bumbu rempah ala Bali disiram di atas tepeng yang menjadi daya pikatnya. Biasanya nasi khas Bali ini disajikan bersama sayuran seperti kacang panjang, kacang merah, terong, nangka muda, daun kelor, dan kelapa parut yang menambah kenikmatan.
Blayag Raja atau disebut tipat blayag merupakan kuliner Bali yang terkenal berasal dari Buleleng. Blayag Raja memiliki rasa yang lezat. Nasi Blayag Raja terdiri dari ketupat, atau orang Bali menyebutnya tipat, yang menambah sensasi lezat saat menyantapnya.
Bentuk tipat blayag tidak seperti ketupat persegi umumnya. Namun lebih mirip lontong yang dililit memanjang dengan janur muda atau daun enau muda. Bumbu yang digunakan dari olahan tepung beras dan bumbu Bali yang kental.
Makanan ini hampir sama dengan lontong sayur yang terdiri dari tipat, telur, ayam suwir, lawar, sayuran urap, dan sambal yang disiram kuah bersantan gurih dan sedikit manis seperti kari. Tambahkan kacang komak untuk menambah rasa lezat hidangan ini.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 5 Pilihan HP Snapdragon Murah RAM Besar, Harga Mulai Rp 1 Jutaan
Pilihan
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
Terkini
-
10 Bedak Padat untuk Tutupi Garis Penuaan Usia 50 Tahun ke Atas
-
Daftar Universitas dengan Jurusan IT Terbaik di Indonesia, PTN dan PTS
-
Dorongan Implementasi Bangunan Hijau untuk Infrastruktur Berkelanjutan di Indonesia
-
Cara Klaim Kacamata Gratis Pakai BPJS Kesehatan, Ini Syarat dan Alurnya
-
7 Barang MR DIY di Bawah Rp50 Ribu yang Cocok Jadi Kado Natal
-
Hubungan Kepemilikan Kucing dengan Kesehatan Mental, Benarkah Bisa Picu Gangguan Skizofrenia?
-
6 Rekomendasi Cushion Lokal yang Awet untuk Pekerja Kantoran, Makeup Anti Luntur!
-
Ramalan Zodiak 17 November 2025: Peluang, Cinta, Keberuntungan dan Keuangan Hari Ini
-
10 Rekomendasi Skincare Wardah untuk Atasi Flek Hitam Usia 40 Tahun ke Atas
-
Adu Pendidikan Gusti Purbaya vs KGPH Mangkubumi yang Berebut Tahta Raja Solo