Suara.com - Salah satu hal yang wajib dilakukan saat menikah adalah melakukan sesi pemotretan pernikahan. Terlebih, hasil foto dapat menjadi kenangan seumur hidup.
Meski begitu, pengantin satu ini nyaris apes di hari pernikahan. Penyebabnya, acara pernikahan mereka berlangsung di tengah suasana mendung dan mati listrik.
Melansir mStar, kisah tersebut dibagikan pengantin wanita asal Malaysia bernama Nur Najihah Tamzis.
Wanita 24 tahun ini menggelar pernikahan pada 31 Oktober silam. Namun, seminggu jelang pernikahan, ia mendapat kabar buruk bahwa kawasan rumahnya akan mengalami mati listrik di hari-H.
"Menurut pemberitahuan tersebut, perbaikan dilakukan pukul 3 sore hingga 7 malam. Perbaikan akan menyebabkan gangguan listrik selama waktu tersebut," ungkap Nur Najihah.
"Bukan rumah kami saja, tapi juga rumah-rumah lain di kawasan sama. Cuma saya sedih dan speechless karena gangguan listri di hari pernikahan."
Awalnya, Nur Najihah memilih menggeser sesi pemotretan menjadi selepas akad nikah di pagi hari.
Meski begitu, cuaca saat itu sudah mendung dan hujan. Acara pemotretan pernikahan juga belum selesai hingga pukul 3 sore.
"Pemotretan dimulai pukul 12 siang tapi tak selesai hingga pukul 3 sore. Setelahnya rumah mati listrik dan keluarga dekat hadir dalam gelap."
Baca Juga: Wajib Paham, 4 Hal Ini Perlu Kamu Pelajari Sebelum Menikah
"Tak ada generator untuk memasang lampu, kecuali ayah saudara menggunakan lampu pada topi yang sering dipakai untuk memancing," curhat pengantin wanita ini.
Suasana tanpa listrik juga membuat udara terasa pengap. Namun, pengantin wanita ini tetap memutuskan melanjutkan foto pernikahan.
"Memang panas dan berkeringat. Tapi sesi pemotretan perlu diteruskan di pelaminan sebelum lanjut ke outdoor. Alhamdulillah ada bantuan dari fotografer."
Nur Najihah menggunakan jasa seorang fotografer bernama Aler Azwan Mohd Yusof.
Untunglah, fotografer satu ini punya pengalaman memotret pengantin saat mati lampu. Ia juga sudah membawa lampu tambahan untuk pengantin.
"Memang gelap di bagian pelaminan. Pengantin pun terlihat samar-samar. Penggunaan lampu flash membantu agar foto lebih terang," jelasnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- 5 Mobil Bekas 80 Jutaan dengan Pajak Murah, Irit dan Nyaman untuk Harian
Pilihan
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
-
Bursa Saham Indonesia Tidak Siap? BEI Klarifikasi Masalah Data yang Diminta MSCI
-
Menperin Pastikan Industri Susu Nasional Kecipratan Proyek MBG
Terkini
-
Tahapan Seleksi Petugas Haji 2026 Apa Saja? Heboh Chiki Fawzi Mendadak Dicopot
-
5 Produk Viva Cosmetics yang Ampuh Atasi Flek Hitam, Harga di Bawah Rp50 Ribu
-
5 Rekomendasi Sepatu New Balance untuk Running, Bikin Lari Nyaman dan Ngebut
-
Berapa Harga Lipstik YSL? 5 Produk Lokal Ini Bisa Jadi Alternatifnya
-
7 Rekomendasi Skincare Lidah Buaya Untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun
-
KUIS: Siapa Karakter SpongeBob SquarePants yang Kamu Banget?
-
Cara Istri Gugat Cerai Suami di Pengadilan Agama, Simak Syarat Lengkapnya
-
Merawat Kulit dengan Sabun Berbahan Susu Kuda, Bisa Mencerahkan Tanpa Rasa Kering
-
5 Skincare Paling Cocok untuk Wanita Usia 45 Tahun, Bikin Wajah Tampak Lebih Muda
-
4 Rekomendasi Sepatu Wajib Punya Buat yang Sering Berdiri Seharian, Anti Pegal Bebas Nyeri