Suara.com - Beberapa anak kerap sulit dihadapi, bahkan oleh orangtuanya sendiri. Beberapa karakter anak yang sulit dihadapi, misalnya, membangkang, emosional, atau pemalu.
Tapi tahukah Anda, beberapa karakter yang sulit dihadapi ini ternyata juga dipengaruhi oleh zodiak, lho. Penasaran, zodiak apa saja yang punya karakter sulit ini? Simak penjelasannya, seperti dilansir dari Times of India.
1. Aries
Si kecil yang berzodiak Aries memiliki sifat yang ambisius, berdedikasi, dan cukup keras kepala saat menyangkut pendapat mereka. Hal ini kadang menyebabkan mereka sulit dihadapi.
Mereka mungkin juga hanya memiliki kepercayaan kepada dirinya sendiri saja dan hanya meyakini keputusan mereka. Itu sebabnya, kadang mereka tampak mengabaikan nasihat dan pendapat orang lain di sekitarnya. Serta, mereka merupakan seseorang yang sangat pandai dalam beradu argumen.
2. Taurus
Anak-anak berzodiak Taurus merupakan anak yang keras kepala. Mereka suka berada dalam zona nyaman dan akan mempertaruhkan segala hal untuk mempertahankan zona nyamannya.
Anak Taurus akan sulit diminta untuk melakukan sesuatu di luar kebiasaannya. Apalagi jika hal tersebut membuatnya harus menghadapi lingkungan baru yang sama sekali tidak dikenalnya.
3. Virgo
Virgo merupakan sosok yang perfeksionis. Namun, tentu saja sangat sulit untuk mencapai kesempurnaan. Keinginan untuk sempurna hanya akan membuatnya menjadi seseorang yang sangat kritis terhadap orang lain dan diri mereka sendiri.
Pada anak berzodiak Virgo, hal ini akan tampak pada sifat keras kepala dan sulitnya untuk menghadapi mereka.
4. Scorpio
Scorpio tidak suka diganggu. Mereka tidak akan mentolerir siapapun yang akan menghalanginya. Anak berzodiak Scorpio cenderung galak, berpendirian, dan dapat menjadi seseorang yang manipulatif.
Si kecil mungkin akan mendengarkan pendapat Anda sebagai orangtuanya, hanya jika pendapat Anda memiliki manfaat dan berguna untuknya. Mereka juga sangat jarang mau berkompromi.
Baca Juga: Taurus Cocok dengan Zodiak Apa? Ada 5, Cari Tahu Selengkapnya!
5. Aquarius
Anak-anak berzodiak Aquarius merupakan anak yang mudah didekati, tetapi mereka cenderung sulit untuk mematuhi aturan yang diberikan oleh orang lain. Mereka tidak suka jika sesuatu yang negatif menghalanginya dan mempengaruhinya. Mereka akan menjauhkan diri dari hal tersebut dan mungkin menutup diri dari orang sekitarnya. (Maria Mery Cristin)
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
-
realme C85 Series Pecahkan Rekor Dunia Berkat Teknologi IP69 Pro: 280 Orang Tenggelamkan Ponsel
Terkini
-
Siswi SMA Cetak Prestasi Nasional Lewat Riset Biolarvasida dari Limbah Dapur
-
Finansial Serba Digital: Praktis Buat Urban, Tantangan Buat Indonesia
-
Skin Booster Bakal Jadi Tren Perawatan Kulit Natural yang Paling Dicari
-
5 Ide Kado Hari Guru Nasional 2025, Sederhana tapi Berkesan
-
5 Cushion yang Bagus untuk Usia 40-an, Garis Halus dan Flek Hitam Tersamarkan
-
5 Cushion dengan SPF 50 untuk Aktivitas Outdoor, Lindungi dari Sinar UV
-
Program Penanaman 1.000 Pohon Gaharu Dorong Ekosistem Industri Berbasis Keberlanjutan
-
7 Rekomendasi Serum Retinol untuk Usia 50 Tahun, Samarkan Tanda Penuaan
-
7 Sunscreen untuk Flek Hitam Usia 70 Tahun ke Atas, Rawat Kulit Tipis
-
Bukan Hanya Tren: Indonesia Pimpin Gerakan 'Slow Fashion' Global di BRICS+ Fashion Summit Moskow