Suara.com - Anda yang ingin kuliah gratis dan mendapat tunjangan bulanan alias beasiswa penuh untuk melanjutkan kuliah S2 alias program pascasarjana (post-Graduate) tahun ajaran 2023, Ajinomoto Foundation kembali memberikan program beasiswa tersebut kepada mahasiswa Indonesia di 7 pilihan Universitas yang ada di Jepang.
Ketujuh universitas di Jepang tersebut, sebagai berikut:
- University of Tokyo
- Kyoto University
- Ochanomizu University
- Kagawa Nutrition University
- Nagoya University
- Waseda University
- Tokyo Institute of Technology
Program beasiswa ini diberikan sebagai bentuk kepedulian Ajinomoto dalam mendukung cita-cita para anak bangsa untuk melanjutkan studi di Jepang demi kemajuan bangsa Indonesia.
Program yang dilaksanakan sejak 2010 ini merupakan program beasiswa penuh, dengan rincian sebagai berikut:
- Tunjangan 1.800.000 yen sebagai Research Student (selama 1 tahun).
- Tunjangan 6.480.000 yen sebagai Master Course Student (selama 2 tahun).
- Tanggungan penuh biaya perkuliahan (tuition fees), admisi, dan full examination, serta tiket pesawat berangkat ke Jepang.
Lantas apa saja syarat untuk memperoleh program beasiswa penuh ini?
- Calon mahasiswa/i harus tertarik melanjutkan studi (research + master program) pada bidang teknologi pangan atau gizi, dengan indeks prestasi kumulatif (IPK) minimal 3,50.
- Usia maksimal 35 tahun, dan sangat tertarik untuk
mempelajari kebudayaan dan bahasa Jepang - Calon penerima beasiswa juga harus memiliki kondisi fisik dan mental yang prima, serta punya motivasi yang tinggi untuk terus belajar.
Salah seorang penerima program beasiswa Ajinomoto pada tahun ajaran 2022 adalah Almi Alfarghiani Casbana (23 tahun) asal Sukabumi, Jawa Barat.
Perempuan yang akrab disapa Almi ini merupakan Sarjana Gizi lulusan Institut Pertanian Bogor (IPB).
Saat ini Almi mengambil master program (S2) di Graduate School of Nutrition Sciences, Kagawa Nutrition University, di bawah bimbingan Prof. Nishimura Toshihide.
Ia akan memulai perkuliahannya sebagai Research Student pada April 2022, dan diproyeksikan akan lulus pada April 2025 dengan gelar Master of Science (M.Sc).
Baca Juga: Berikan Beasiswa, Yamaoka Scholarship Foundation Mempererat Kerjasama Indonesia-Jepang
Almi menceritakan tentang pengalamannya mengikuti seleksi Ajinomoto Scholarship.
“Saya bersyukur bisa mengikuti seleksi program beasiswa ini pada tahun lalu, seleksinya cukup ketat dan saya sudah mempersiapkannya, yaitu dengan merancang rencana penelitian dan studi lebih rinci," ujar Almi dalam keterangan tertulis yang diterima Suara.com, baru-baru ini.
Pengalamannya paling berkesan selama proses seleksi yaitu saat wawancara final dengan BOD Ajinomoto dan external expert.
Almi mengaku sangat senang dapat berdiskusi dan mendapat masukan dari para ahli.
Selain itu seluruh proses seleksi selama pandemi juga diadakan secara daring sehingga para peserta seleksi tidak perlu khawatir akan paparan COVID-19.
Lebih lanjut Almi mengungkapkan bahwa mengenyam pendidikan di Negeri Sakura merupakan impiannya. Jadi tak heran bila dia sangat bangga dan bahagia bisa mewujudkan impiannya itu.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- 4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
Pilihan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
-
Unilever Jual Sariwangi ke Grup Djarum Senilai Rp1,5 Triliun
Terkini
-
5 Rekomendasi Bahan Baju Lebaran yang Tidak Gerah, Nyaman Dipakai Seharian
-
Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
-
5 Sepatu ASICS Diskon Sampai 50 Persen di Foot Locker, Harga Mulai Rp500 Ribuan
-
Mengenal Lebih Dekat Kuliner Tempoyang: Kekayaan Rasa dalam Setiap Sajian
-
5 Sabun Mandi Cair Penghilang Jerawat Punggung, Kulit Mulus dan Wangi Mewah Mulai Rp28 Ribuan
-
6 Rekomendasi Cushion yang Bisa Diisi Ulang, Lebih Praktis dan Hemat
-
5 Rekomendasi Masker Rambut dengan Hasil Bak Keratin di Salon, Auto Lembut dan Berkilau
-
12 Ramalan Keberuntungan Masing-Masing Shio di Tahun Kuda Api 2026
-
Mesti Tahu, Ini Cara Bangun Kreativitas dan Kepercayaan Diri Siswa Lewat Perayaan Akhir Tahun
-
5 Sampo Penumbuh Rambut Terbaik untuk Lansia, Atasi Rontok hingga Akar