Suara.com - Seorang wanita mengungkap bahwa dirinya tidak menganggap darah menstruasi sebagai sesuatu yang kotor. Sebaliknya, wanita ini malah meminum darah menstruasi dan memakainya sebagai masker wajah.
Melansir New York Post, wanita bernama Jasmine Alicia Carter tersebut adalah influencer asal Spanyol yang menyebut dirinya sebagai seniman darah menstruasi.
Jasmine, yang berusia 30 tahun, percaya bahwa siklus menstruasi adalah sesuatu yang suci. Ia juga menyebut darah menstruasi sebagai obat.
"Darah menstruasi adalah obat," ungkapnya kepada News Dog Media.
"Kita di sini karena vagina dan darah kita dan wanita tidak cukup berterima kasih untuk itu," tambah Jasmine yang menganggap bahwa wanita selama ini diajari untuk malu terhadap datang bulan.
Jasmine bahkan menganggap jika pembalut dan tampon dapat mengganggu fungsi menstruasi serta mengandung bahan kimia yang dapat "menyembunyikan darah".
Sebagai gantinya, influencer ini memakai menstrual cup untuk mengumpulkan darah miliknya dan meminumnya secara berkala.
"Ketika aku minum darah menstruasi, aku biasanya akan duduk di toilet, mengeluarkan menstrual cup dan meminumnya," jelas Jasmine.
"Aku sangat terhubung kepada tubuhku sehingga aku tahu berapa banyak darah yang harus diminum," imbuhnya yang kadang hanya minum seteguk darah dan terkadang menghabiskannya.
Baca Juga: Viral Cowok Lepas Peel Off Masker Sampai Kumis Ikut Terangkat, Ternyata Pakai Bahan Tak Terduga Ini
Menurut Jasmine, darah menstruasi mengandung nutrisi seperti protein, zat besi, tembaga, selenium, antimikroba, dan bahkan sel regenerasi. Hal ini berkebalikan dengan riset yang menyebutkan jika darah menstruasi mengandung bakteri.
Tidak hanya itu, Jasmine percaya jika darah menstruasi akan semakin sehat jika seseorang yang bersangkutan juga sehat.
Selain diminum, Jasmine juga memakai darah menstruasi miliknya sebagai masker wajah.
"Ketika aku menggunakan darah menstruasi di wajahku untuk pertama kali, rasanya sangat alami. Perasaan itu sangat menyegarkan dan sejuk di kulit," tambahnya.
Jasmine tidak hanya memakai darah menstruasi untuk diminum dan masker wajah saja. Sebaliknya, influencer ini juga kerap membagikan karya lukisan yang dibuat dari darah menstruasi.
Jasmine juga menjelaskan bahwa darah menstruasi dapat digunakan sebagai pupuk alami dengan cara disiramkan langsung ke tanaman.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Detektif Jubun Bongkar Rahasia Gelap Money Game Syariah: Waspada Riba Berkedok Surga
-
5 Water Heater Low Watt Harga Rp1 Jutaan, Cocok untuk Keluarga Minimalis
-
5 Cushion Anti Keringat untuk Pekerja Kantoran, Makeup Tetap Fresh dan Tak Luntur
-
Rekam Jejak Roby Tremonti, Aktor yang Terseret Isu Child Grooming di Buku Aurelie Moeremans
-
Daftar Wilayah DIY yang Berpotensi Diguyur Hujan Petir hingga Pukul 15.00 WIB Hari Ini
-
5 Hair Tonic untuk Menumbuhkan Rambut, Ampuh Atasi Kerontokan dan Kebotakan
-
4 Sepatu Sneakers Wanita Mulai Rp100 Ribuan, Empuk dan Anti Lecet Dipakai Jalan
-
Kenapa Korban Grooming Seperti Aurelie Moeremans Cenderung Diam? Waspadai Ciri-cirinya!
-
5 Moisturizer Terbaik Harga Pelajar untuk Mencerahkan Wajah, Mulai Rp20 Ribuan
-
Alasan Aurelie Moeremans Terbitkan Buku Broken Strings secara Gratis