Suara.com - Ahmad Dhani baru-baru ini terjun ke dunia kuliner dengan membuka restoran bernama Wisma Dewa 19 Restography. Restoran ini berlokasi di rumah Ahmad Dhani tepatnya di kawasan Pondok Indah.
Mengusung konsep museum dengan kusah perjalanannya bersama Dewa 19, restoran ini pun menjadi sorotan publik. Salah satu yang cukup menuai perhatian adalah menu yang disajikan di restoran ini.
Akun Twitter @rayvieralaxmana membagikan daftar menu dari restoran Wisma Dewa 19 Restography. Sekilas, menu yang disajikan di restoran ini cukup unik karena mengndung judul lagu hits dari Dewa 19.
Mulai dari Kangen Steak, Ayam Bakar Cemburu, Iga Bakar Kambing Separuh Nanas, Sate Kambing Satu Hati, dan lainnya tertulis di daftar menu tersebut. Namun rupanya, ada nama menu yang cukup mencuri perhatian.
"Ku terdiam sejenak melihat menu nomor 7 dan nomor 8 di restoran milik Ahmad Dhani," tulisnya pada cuitan tersebut.
Ternyata menu makanan di nomor 7 adalah Lidah Goreng Jamilah. Sedangkan di nomor 8 ada menu Sate Ayam Estianty.
Nama Jamilah dan Estianty tentu sangat lekat dengan Ahmad Dhani. Seperti yang diketahui publik, mantan istri Ahmad Dhani adalah Maia Estianty.
Sedangkan istrinya saat ini adalah Mulan Jameela yang juga merupakan mantan teman satu grup Maia Estianty.
Cuitan ini pun menarik banyak perhatian warganet. Beragam komentar memenuhi unggahan ini.
Baca Juga: Viral Video Kedekatan Ririe Fairus dan Nissa Sabyan, Netizen: Ini Buat Pelajaran Kita
"Baru ngeuh Maya dibalik jadi ayam. Oke," komentar seorang warganet.
Warganet lain pun ikut berkomentar. "Ahmad Dhani dan otak briliannya. Kalau ke sana bakal pesan Rawon Picisan dan Kangen Steak," ujar warganet ini.
"Kalau saya jujur terdiam sejenak melihat harganya," tulis warganet lainnya di kolom komentar.
Sementara itu, hingga Selasa (1/2/2022), cuitan ini sudah disukai sebanyak lebih dari 7 ribu akun Twitter.
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
-
Daftar 611 Pinjol Ilegal Terbaru Update Satgas PASTI OJK: Ada Pindar Terkenal
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
Terkini
-
10 Rekomendasi Skincare Wardah untuk Atasi Flek Hitam Usia 40 Tahun ke Atas
-
Adu Pendidikan Gusti Purbaya vs KGPH Mangkubumi yang Berebut Tahta Raja Solo
-
Sunscreen Scora Cocok untuk Tipe Kulit Apa? Ini Kandungan dan Harganya
-
7 Sepatu Lokal Cocok Buat Karyawan WFA di Cafe Rp 100 Ribuan
-
5 Lip Crayon yang Praktis dan Nyaman Dipakai di Bibir, Mulai Rp17 Ribuan
-
7 Parfum Wangi Tahan Lebih dari 10 Jam untuk Anak Sekolah
-
Suara Nusantara Gaungkan Kembali Cerita Rakyat Indonesia untuk Menginspirasi Masa Depan Anak Bangsa
-
Tanggal 17 November Memperingati Hari Apa? Yuk Cari Tahu
-
7 Rekomendasi Warung Selat Solo Legendaris, Rasa Otentik Sejak Tahun 70-an
-
4 Sunscreen Terbaik dengan SPF 100 yang Ampuh Blokir Sinar UV