Suara.com - Tidak ada salahnya bermalas-malasan saat hari libur. Beberapa orang memilih untuk tidak melakukan apapun dan hanya menghabiskan waktu dengan rebahan. Tapi, lain halnya kalau bermalas-malasan kamu lakukan setiap hari. Itu jadi pertanda mutlak bahwa kamu adalah sosok pemalas.
Tapi, selain rebahan dan tak melakukan apa-apa, masih ada lagi ciri-ciri orang pemalas yang mungkin tidak kamu sadari. Yuk, cek, apakah kamu punya ciri-ciri orang pemalas berikut ini? Simak ulasannya seperti yang dilansir dari Stunning Motivation.
1. Kamu menghabiskan terlalu banyak waktu untuk nonton TV dan mengecek media sosial
Menurut Mediakix, rata-rata orang akan menghabiskan lebih dari 5 tahun hidupnya untuk bermain media sosial. Studi ini menunjukkan bahwa rata-rata orang menghabiskan sekitar 35 menit di Facebook dan 40 menit di YouTube setiap harinya. Dan ini tidak termasuk platform media sosial lain, seperti Instagram atau TikTok, ya. Dengan kata lain, kebanyakan orang menghabiskan lebih dari satu jam sehari di media sosial.
Menghabiskan terlalu banyak waktu untuk nonton TV dan media sosial jelas merupakan ciri orang pemalas. Dan jika kamu tidak segera mengubahnya, hal itu dapat berdampak negatif pada area lain dalam hidupmu, termasuk masa depanmu.
2. Kamu suka menunda melakukan pekerjaan dan menunggu sampai menit terakhir
Jika kamu baru membayar tagihan di tanggal jatuh tempo, mencuci pakaian saat sudah menumpuk, dan mencuci piring kotor saat sudah kehabisan piring bersih, ini adalah tanda bahwa kamu adalah orang yang suka menunda-nunda.
3. Kamu selalu beralasan untuk tidak berolahraga
Kamu selalu punya alasan untuk tidak berolahraga. Padahal, olahraga merupakan salah satu aktivitas penting yang harus dilakukan setiap orang. Namun, kamu melewatkannya dengan memberikan alasan seperti terlalu sibuk dan tidak punya waktu.
Baca Juga: 3 Cara Elegan Menghadapi Rekan Kerja Pemalas, Jangan Sampai Emosi!
4. Kamu tidak merencanakan masa depan
Orang yang tidak memiliki tujuan yang ingin dicapai dalam hidup adalah orang yang pemalas. Itu pertanda kamu tidak berkomitmen untuk impianmu, dan tidak serius untuk mencapai tujuanmu.
Orang yang malas lebih memilih untuk menonton YouTube dan mengagumi bagaimana orang lain menjalani kehidupan yang mereka inginkan, daripada mengambil tindakan serius dan mewujudkan impian mereka.
5. Kamu tidak menyelesaikan buku yang kamu baca
Berapa banyak buku atau majalah yang kamu beli yang tidak kamu selesaikan? Ini adalah tanda kemalasan yang diperlihatkan banyak orang.
Tahukah kamu, Bill Gates membaca sekitar 50 buku per tahun, yang dipecah menjadi 1 buku per minggu.
Dan Elon Musk adalah seorang pembaca setia, dan ketika ditanya bagaimana dia belajar membuat roket, dia berkata, "Saya membaca buku."
Berita Terkait
Terpopuler
- Profil 3 Pelatih yang Dirumorkan Disodorkan ke PSSI sebagai Pengganti Kluivert
- 5 Pilihan Produk Viva untuk Menghilangkan Flek Hitam, Harga Rp20 Ribuan
- 5 Rekomendasi Mobil Sunroof Bekas 100 Jutaan, Elegan dan Paling Nyaman
- Warna Lipstik Apa yang Bagus untuk Usia 40-an? Ini 5 Rekomendasi Terbaik dan Elegan
- 5 Day Cream Mengandung Vitamin C agar Wajah Cerah Bebas Flek Hitam
Pilihan
-
Harga Emas Naik Setelah Berturut-turut Anjlok, Cek Detail Emas di Pegadaian Hari Ini
-
Cerita Danantara: Krakatau Steel Banyak Utang dan Tak Pernah Untung
-
Harga Emas Turun Empat Hari Beruntun! Galeri 24 dan UBS Hanya 2,3 Jutaan
-
Jeje Koar-koar dan Bicara Omong Kosong, Eliano Reijnders Akhirnya Buka Suara
-
Saham TOBA Milik Opung Luhut Kebakaran, Aksi Jual Investor Marak
Terkini
-
Apakah Sunscreen Wardah Wudhy Friendly? Ini Rekomendasi yang Bisa Kamu Coba
-
Bibir Gelap Cocoknya Pakai Lipstik Apa? Ini 6 Pilihan Terbaik, Harga Mulai Rp25 Ribuan
-
5 Pilihan Sepatu Badminton Lokal Murah Terbaik, Cocok untuk Pemula sampai Pro
-
Indonesia Tourism Outlook 2026: Mengintip Strategi Baru Pariwisata Berkelanjutan!
-
4 Zodiak Paling Bahagia Bulan November Ini: Cancer, Semesta Sedang Berpihak Padamu!
-
5 Shio Paling Beruntung Bulan November, Karier Melejit Finansial Membaik
-
Sepatu Batik untuk Sepak Bola? Ortuseight dan Beckham Putra Satukan Budaya dan Lapangan Hijau!
-
Terpopuler: Onad dan Istri Ditangkap, Tuntutan Pembunuh Aktor Sandy Permana Jadi Sorotan
-
7 Alasan Generasi Muda Harus Pertimbangkan Tinggal di Pusat Kota: Nomor 4 Bikin Tenang!
-
5 Shio Paling Hoki di Keuangan selama November 2025, Kamu Termasuk?