Suara.com - Beauty vlogger Rahmawati Kekeyi Putri Cantikka atau yang akrab disapa Kekeyi sempat menyita perhatian publik dengan video tutorial makeup miliknya yang unik. Tak hanya itu, Kekeyi kerap melakukan cosplay dan mengunggahnya ke Instagram.
Belum lama ini, Kekeyi kembali menyita perhatian publik dengan foto dirinya yang tengah cosplay menjadi idol K-Pop yaitu Lisa Blackpink.
Lewat unggahan Instagram, Kekeyi tampak menunjukkan penampilannya yang membuat pangling. Di sana, Kekeyi terlihat lepas hijab.
Pada foto tersebut, Kekeyi tampak berdandan dengan makeup gaya natural mirip idol K-Pop. Selain itu, ia juga menggantikan hijabnya dengan wig.
Kekeyi tampak memakai wig panjang warna abu-abu yang dipadukan dengan jepit rambut di bagian depan.
Sementara untuk outfit, vlogger kelahiran 1995 ini terlihat memakai kemeja, blazer, dan rok pendek yang dilengkapi legging. Kekeyi juga memakai dasi dan sepatu boots hak tinggi.
Tak lupa, Kekeyi pun berpose layaknya Lisa Blackpink sambil tersenyum ke arah kamera.
"Lalisa-nya Nganjuk," tulis Kekeyi sambil merujuk ke kota kelahirannya.
Unggahan Kekeyi tersebut lantas sudah disukai hingga lebih dari 17 ribu kali oleh warganet.
Baca Juga: 7 Potret Terbaru Medina Zein Usai Lepas Hijab, Tampil dengan Rambut Pirang
Melihat gaya Kekeyi yang lepas hijab dan ganti menutupi rambutnya dengan wig tersebut, tidak sedikit warganet yang dibuat pangling.
"Eh gue kaget sumpah, kirain siapa, eh mbak Kekeyi toh," tulis salah satu komentar yang pangling.
"Ya ampun Kekeyi, cantik kaya boneka."
"Mirip boneka," tambah komentar lain setuju.
"Ditunggu dance covernya ya bestie," pinta komentar lain.
"Kak Kekeyi kurusan banget, semangat kak Kekeyi. Makin cantik aja masya Allah," imbuh komentar lainnya melihat aksi cosplay Kekeyi tersebut.
Berita Terkait
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- Diskon Listrik 50 Persen PLN Oktober 2025, Begini Syarat dan Cara Dapat E-Voucher Tambah Daya!
- Shin Tae-yong Batal Comeback, 4 Pemain Timnas Indonesia Bernafas Lega
- 7 Rekomendasi Smartwatch untuk Tangan Kecil: Nyaman Dipakai dan Responsif
- 5 Bedak Padat yang Cocok untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Samarkan Flek Hitam
Pilihan
-
Harga Emas Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Sentuh Rp 2,4 Juta di Pegadaian, Antam Nihil!
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
Terkini
-
5 Artis dengan Pernikahan Tersingkat, Ada yang Cuma Bertahan 2 Hari
-
Rangkaian Produk Wardah untuk Hilangkan Flek Hitam, Mengandung Alpha Arbutin dan Niacinamide
-
5 Rekomendasi Sunscreen dengan Tekstur Gel: Ringan, Cepat Meresap, Perlindungan Maksimal
-
Kepedesan Makan Mi, Ahn Hyo Seop Bikin Histeris Fans
-
Cara Baru Manusia Hadapi Kecanggihan AI: Kuncinya Ada di Kolaborasi!
-
Prof. Elisabeth Rukmini: Menenun Sains, Makna, dan Masa Depan Perguruan Tinggi
-
Umrah Kini Bisa Mandiri, Segini Beda Harganya Dibanding Pakai Travel Agent
-
5 Rekomendasi Moisturizer Mengandung Alpha Arbutin untuk Hempas Flek Hitam Membandel di Usia 40
-
4 Smartwatch untuk Wanita Tangan Besar, Fitur Lengkap dengan Pemantau Kesehatan dan GPS
-
7 Rekomendasi Lipstik untuk Bibir Hitam yang Aman dan Harga Terjangkau!