Suara.com - Memiliki pasangan yang setia seakan menjadi impian setiap orang. Sayangnya, masih banyak orang yang masih terus melirik perempuan atau laki-laki lain di belakangan pasangan mereka.
Tentu saja, hal tersebut bakal menyakitkan, jika pasangan mereka mengetahuinya. Inilah yang dialami seorang istri, yang merekam tingkah suaminya di TikTok hingga membuat banyak warganet geleng-geleng kepala.
Pasalnya dalam video yang diunggah akun @brlyncu, suaminya yang tengah berada di dalam kamar, sedang melihat-lihat deretan foto seksi perempuan melalui layar komputer.
Sedangkan di luar, si istri melihatnya dan memperhatikan apa yang tengah dilakukan suaminya di dalam kamar. Ia pun merekam secara diam-diam hal tersebut.
Tentu saja ia merasa cemburu dan jadi merasa tidak percaya diri, karena mungkin ia tak lagi secantik perempuan-perempuan yang tengah diperhatikan suaminya.
"Aku tidak cantik lagi ketika sudah dimiliki," tulis dia.
Si istri pun menuliskan bahwa dirinya merasa begitu sakit saat melihat tingkah suaminya yang asyik memandangi foto-foto perempuan lain secara diam-diam.
"Sepele sih, tapi sakit banget asli. Nggak nyangka aja bilangnya ga pernah liat cewe-cewe seksi, tapi nyatanya. Emang ya laki-laki itu ga bisa dipercaya omongannya," ungkapnya.
Tentu saja video ini begitu menarik perhatian warganet, bahkan hingga telah dilihat lebih dari 6,9 juta kali dnegan berbagai komentar dar warganet, yang kebanyakan seorang perempuan.
Baca Juga: Demi Minyak Goreng, Antrean Lautan Manusia Membludak Hingga Buat Emak-emak Nyaris Pingsan
"Kita disuruh tutup aurat tapi dianya nyari yang buka aurat di TikTok," kata @12._xxxxx.
"Jangan dibuat batin, ikutin lah, dia scroll cewe cantik, kita scroll cowo ganteng," ungkap @miss_xxxx.
"Tar giliran kita ciduk alesannya cuma hiburan doang. Gua pikir gua doang yang kaya gini ternyata ada temennya," tambah @fay6xxxx.
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
 - 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
 - 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
 - 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
 - 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
 
Pilihan
- 
            
              Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
 - 
            
              Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
 - 
            
              Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
 - 
            
              5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
 - 
            
              Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
 
Terkini
- 
            
              5 Rekomendasi Sepatu Lokal Terbaik untuk Jalan Kaki Santai, Harga di Bawah 500 Ribu
 - 
            
              6 Shio Paling Beruntung Hari Ini, 4 November 2025: Cinta, Rezeki, dan Harmoni Mengalir Deras
 - 
            
              Masakan Lebih Creamy dan Lezat, Rahasianya Ada di Jenis Susu yang Dipilih!
 - 
            
              Tanggal Merah November 2025 Apakah Ada? Ini Daftar Hari Besar Nasional dan Liburnya
 - 
            
              Ditangkap dalam OTT KPK, Segini Total Harta Kekayaan Gubernur Riau Abdul Wahid
 - 
            
              7 Rekomendasi Sepatu Terbaik 2025 untuk Pelari Kaki Lebar dari Brand Lokal hingga Luar
 - 
            
              Adu Pesona Raisa dan Sabrina Alatas: Diva Pop Vs Chef Muda yang Tengah Jadi Sorotan
 - 
            
              Gen Z Malaysia Jatuh Cinta pada Indonesia: Rahasia Promosi Wisata yang Tak Terduga!
 - 
            
              Profil Gubernur Riau Abdul Wahid yang Ditangkap KPK: Latar Belakang, Pendidikan dan Karier Politik
 - 
            
              Penampakan Future House yang Diduga Disiapkan Hamish Daud dan Sabrina Alatas