Suara.com - Salah satu hidangan penutup yang mudah dibuat adalah puding. Biasanya orang akan menggunakan cetakan untuk membentuk puding sesuai selera.
Sayangnya, mengeluarkan puding dari cetakan cukup sulit saat belum mengetahuinya. Ada yang mengetuk cetakan dengan cukup keras, atau penggunaan air untuk mengeluarkan puding tanpa rusak.
Ternyata, ada cara yang sangat mudah untuk mengeluarkan puding. Hal ini dibagikan melalui akun TikTok @angelladumais.
Dalam unggahan itu, ia membagikan cara mudah mengeluarkan puding dari cetakannya. Cara yang ia berikan sangat mudah dan sama sekali tak butuh waktu lama.
"Guys yuk sama-sama kita belajar lagi. Bagaimana cara mengeluarkan puding dari loyangnya. Nggak usah pakai cara mamak-mamak kita dulu yang suka basahi loyangnya dengan air," ujar wanita ini di awal video.
Ia kemudian mulai mempraktekkan cara mudahnya. Pertama, saat loyang dibalik, angkat sedikit salah satu sisi cetakan.
Setelah itu, tekan sedikit bagian bawah puding untuk membiarkan udara masuk ke dalam cetakan. Udara yang masuk ke dalam cetakan itu akan memudahkan puding keluar tanpa harus diketuk atau dibasahi air.
Proses menekan bagian bawah puding untuk memasukkan udara pun cukup cepat. Membuka puding dari cetakan pun jadi jauh lebih mudah dan efisien.
Video ini lantas menarik banyak perhatian publik. Beragam komentar memenuhi unggahan ini.
Baca Juga: Resep Puding Coklat Oreo, Bisa Dijadikan Sajian Penutup yang Lezat
"Emak saya nggak dikasih air sih kalau ngeluarin puding. Tapi loyangnya dibanting sampai pudingnya keluar," komentar seorang warganet.
Warganet lain ikut berkomentar. "Kalau mamak aku dipukul-pukul cetakannya. Bahkan pernah mukul pakai pisau, cetakannya remuk pudingnya juga ikutan remuk wkwkwk," ujar warganet ini.
"Terima kasih tipsnya. Mau langsung kasih tahu ibu biar pas ngeluarin puding nggak pakai drama," tulis warganet lainnya di kolom komentar.
Sementara itu, hingga Kamis (17/3/2022), video ini sudah ditonton sebanyak lebih dari 300 ribu kali di TikTok.
Untuk menonton video selengkapnya, klik di sini!
Berita Terkait
Terpopuler
- Penyerang Klub Belanda Siap Susul Miliano Bela Timnas Indonesia: Ibu Senang Tiap Pulang ke Depok
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 26 Oktober: Raih 18.500 Gems dan Pemain 111-113
- Gary Neville Akui Salah: Taktik Ruben Amorim di Manchester United Kini Berbuah Manis
- 7 Rekomendasi Sunscreen Mengandung Alpha Arbutin untuk Hilangkan Flek Hitam di Usia 40 Tahun
- 7 Pilihan Parfum HMNS Terbaik yang Wanginya Meninggalkan Jejak dan Awet
Pilihan
-
Dari AMSI Awards 2025: Suara.com Raih Kategori Inovasi Strategi Pertumbuhan Media Sosial
-
3 Rekomendasi HP Xiaomi 1 Jutaan Chipset Gahar dan RAM Besar, Lancar untuk Multitasking Harian
-
Tukin Anak Buah Bahlil Naik 100 Persen, Menkeu Purbaya: Saya Nggak Tahu!
-
Menkeu Purbaya Mau Tangkap Pelaku Bisnis Thrifting
-
4 HP Memori 256 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer yang Ingin Install Banyak Game
Terkini
-
Kenapa Perayaan Halloween Identik dengan Hantu? Ini Sejarah dan Maknanya
-
Wajah Berubah Drastis, Selena Gomez Punya Riwayat Penyakit Ini
-
Nikita Mirzani Dipenjara Berapa Kali? Terbaru Divonis 4 Tahun Bui, Denda 1 Miliar
-
Penjelasan Ending Film Abadi Nan Jaya atau The Elixir, Apakah Ada Sekuel?
-
5 Rekomendasi Parfum Mykonos Paling Best Seller yang Bisa Kamu Cobain
-
Apa Itu Teknologi Radio Komunikasi, Kunci Dunia yang Selalu Terhubung
-
5 Shampoo Tanpa SLS yang Aman untuk Kulit Kepala Sensitif, Bikin Rambut Sehat dan Terawat
-
Lagi Jadi Tren, Cara Unik Merawat Kulit Pakai Skincare Kopi: Apa Manfaatnya?
-
Bukan Semalam, Berapa Lama Pembangunan Candi Prambanan? Katedral Koln Butuh Waktu 600 Tahun Lebih
-
5 Rekomendasi Parfum untuk Dipakai saat Musim Hujan, Aromanya Sopan dan Hangat