Suara.com - Dua aktor paling terkenal di Korea telah resmi menikah. Pasangan nyata Son Ye Jin dan Hyun Bin baru saja menikah hari ini, Kamis 31 Maret, menurut agensi masing-masing, VAST entertainment dan MSTeam.
Pernikahan Son Ye Jin dan Hyun Bin berlangsung di Walkerhill Hotel Aston House in Gwangjang-dong, Gwangjin-gu, Seoul.
Foto-foto pernikahan keduanya telah dibagikan oleh agensi masing-masing, dan langsung menjadi sorotan warganet dan para penggemar yang telah menunggu kabar terbaru terkait acara spesial ini.
Jas dan gaun pernikahan yang dikenakan pasangan yang dikenal dengan julukan Binjin ini pun langsung mengundang rasa penasaran warganet.
Pada foto pertama, dilansir dari Preview, pasangan yang terlibat cinta lokasi dalam drama Crush Landing On You (CLOY) ini berpose dengan busana serba putih gading.
Hyun Bin terlihat rapi seperti biasanya dalam setelan warna putih gading dan kemeja putih, sementara sang kekasih mengenakan gaun pengantin renda yang menawan rancangan desainer kenamaan Vera Wang.
Busana ini berasal dari koleksi Bridal Spring 2020, menampilkan bustier terstruktur yang diimbangi dengan gaun pesta yang dihiasi dengan detail renda bunga.
Seluruh rok diselimuti material tule, menciptakan penampilan yang mempesona. Model gaun pengantin ini berharga sekitar USD 9.800 atau Rp 140 jutaan.
Dalam foto yang lebih kasual, keduanya tersenyum lebar di depan latar belakang putih polos. Kali ini, Hyun Bin memadukan blazer kremnya dengan celana panjang hitam berpinggang tinggi dan dasi kupu-kupu.
Sedangkan perempuan berusia 40 tahun tersebut mengenakan gaun pesta Elie Saab, masih dari koleksi Spring 2022 Bridal.
Gaun ini menampilkan garis leher persegi dan dihiasi dengan applique bunga 3D dari payudara hingga ke rok. Gaun ini membuat Ye Jin terlihat begitu memukau! Tak heran, karena gaun ini dibanderol dengan harga fantastis, yaitu sekitar USD22.947 atau Rp 329 jutaan.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Pilihan Produk Viva untuk Menghilangkan Flek Hitam, Harga Rp20 Ribuan
- 7 Mobil Bekas di Bawah Rp50 Juta untuk Anak Muda, Desain Timeless Anti Mati Gaya
- 7 Rekomendasi Mobil Matic Bekas di Bawah 50 Juta, Irit dan Bandel untuk Harian
- 5 Mobil Mungil 70 Jutaan untuk Libur Akhir Tahun: Cocok untuk Milenial, Gen-Z dan Keluarga Kecil
- 5 Rekomendasi Cushion Lokal dengan Coverage Terbaik Untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp50 Ribuan
Pilihan
-
Trik Rahasia Belanja Kosmetik di 11.11, Biar Tetap Hemat dan Tetap Glowing
-
4 HP Memori 512 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer dan Konten Kreator
-
3 Rekomendasi HP Infinix 1 Jutaan, Speknya Setara Rp3 Jutaan
-
5 HP Layar AMOLED Paling Murah, Selalu Terang di Bawah Terik Matahari mulai Rp1 Jutaan
-
Harga Emas Naik Setelah Berturut-turut Anjlok, Cek Detail Emas di Pegadaian Hari Ini
Terkini
-
5 Sepatu Padel Nike Murah, Berkualitas dan Nyaman Harga Mulai Rp500 Ribuan
-
5 Sepatu Badminton Terbaik untuk Kelas Profesional, Harga Mulai Rp 700 Ribuan
-
7 Serum untuk Mencerahkan Bibir Gelap, Bikin Cerah Merona Seketika
-
Ogah Pasang AC Ribet? 5 AC Portable Ini Solusinya, Dinginnya Semriwing!
-
5 Bedak Padat yang Mengandung Salicylic Acid, Ampuh Atasi Jerawat dan Minyak di Wajah
-
3 Moisturizer Wardah untuk Mencerahkan dan Memudarkan Flek Hitam, Harga Terjangkau
-
Pak Amin Siapanya Nikita Mirzani? Ekspresi Sedihnya saat Dampingi Sidang Vonis Jadi Sorotan
-
5 Pilihan Liptint Glossy Buat Kulit Sawo Matang, Mulai Rp40 Ribuan!
-
FEB UI Gelar Lagi Pengabdian Masyarakat di RW 10 Manggarai: dari Nganggur ke Peluang Usaha
-
10 Tips Menjaga Kesehatan saat Musim Hujan, Tubuh Tetap Fit