Suara.com - Kurma menjadi salah satu sajian atau menu berbuka puasa yang disunnahkan. Maka tidak mengherankan jika di bulan Ramadhan banyak sekali pedagang yang menawarkan kurma dengan berbagai jenis pilihan.
Meski begitu, kamu perlu berhati-hati saat membeli kurma, apalagi kurma yang dijual secara curah. Meski jangka waktu simpan kurma relatif panjang, bukan berarti kurma tidak bisa membusuk lebih cepat.
Dilansir dari berbagai sumber, berikut 5 ciri kurma berkualitas buruk. Budayakan teliti sebelum membeli.
1. Bau Busuk
Salah satu cara paling mudah untuk menilai kualitas kurma yang buruk adalah dengan mengendus baunya. Jika tercium bau tidak sedap, bahkan aroma busuk ini berarti bahwa kurma sudah tidak layak makan. Kurma yang masih segar akan memiliki aroma manis yang khas.
2. Tekstur Daging Sangat Lembek
Kurma memang memiliki tekstur yang sedikit lembek dengan kulit yang tidak terlalu kering. Namun, jika kurma dipegang terlalu berair dengan tekstur daging terlalu lembek, sebaiknya jangan membeli kurma tersebut.
Selain dikhawatirkan kualitasnya yang sudah buruk. Kurma dengan tekstur seperti ini hanya akan menempel di langit-langit mulut.
3. Ukuran Kurma
Baca Juga: Jadwal Imsakiyah Bogor Hari Ini Kamis 7 April 2022
Kurma umumnya berukuran 7 gram atau sebesar 2 ruas jari orang dewasa. Jika kamu melihat ukuran kurma yang terlalu kecil dengan kulit mengerut, bisa dipastikan kurma tersebut sudah produk lama sehingga sudah tidak fresh untuk dikonsumsi lagi.
4. Warna Berubah
Kurma memang memiliki berbagai jenis warna, mulai dari kuning, coklat, sampai kehitaman. Semuanya merupakan jenis kurma yang layak dikonsumsi. Hanya saja, pada kurma yang disimpan terlalu lama biasanya akan timbul bercak putih atau justru berubah menjadi gelap. Kurma yang sudah seperti ini sebaiknya segera dibuang karena sudah tidak layak makan.
5. Terdapat Binatang Kecil
Ciri kurma berkualitas buruk selanjutnya adalah adanya binatang kecil yang mengerubutinya. Terlebih pada kurma organik yang lebih mudah dihinggapi hama, serangga kecil, sampai cacing di dalamnya.
Meski begitu, jangan langsung membuang kurma saat menemukan hewan di salah satunya. Sebaiknya, perhatikan satu per satu terlebih dahulu karena tidak jarang proses pembusukan karena hewan itu hanya terjadi pada beberapa buah kurma saja.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Kapan Batas Akhir Bayar Utang Puasa Ramadan 2025, Simak Jadwalnya untuk Umat Muslim!
-
5 Salep Apotek untuk Pudarkan Keloid, Cocok untuk Bekas Luka Pascaoperasi
-
3 Lipstik Viva Mulai Rp18 Ribuan untuk Wanita Usia 40-an, Bikin Wajah Tampak Awet Muda
-
3 Rekomendasi Susu Khusus untuk Pasien Kanker, Harga di Bawah Rp100 Ribu
-
4 Sabun Cuci Muka untuk Membantu Mengencangkan Kulit Usia 40 Tahun ke Atas
-
Mengenal Susu Peptibren untuk Pasien Stroke, Lengkap dengan Cara Penyajian yang Benar
-
7 Rekomendasi Sampo Non SLS di Alfamart agar Rambut Halus Berkilau
-
Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
-
4 Sepatu Lari Hoka Selain Clifton yang Nyaman dan Responsif untuk Berbagai Kebutuhan
-
Kekayaan Tommy Soeharto dan Tata Cahyani, Kompak Nikahkan Darma Mangkuluhur