Suara.com - Saat mengirim pesan ke seseorang ada baiknya untuk menuliskan maksud secara lengkap. Pasalnya, kesalahpahaman bisa saja terjadi pada pesan yang terlalu singkat.
Salah satu contohnya seperti yang tampak pada tangkapan layar percakapan sepasang kekasih. Hal tersebut dibagikan melalui akun TikTok @brindaarsyah.
Dalam unggahan itu, awalnya wanita ini mengatakan ingin berbuka puasa dengan pisang hijau. "Yang, pengen buka puasanya makan pisang ijo," tulisnya dalam chat tersebut.
Hal ini sempat membuat sang pacar bingung karena tak biasanya wanita ini ingin makan pisang hijau. Lantas pacarnya dengan segera datang ke rumah pacarnya untuk membawakan permintaan wanita tersebut.
Di pikiran wanita ini, ia ingin menyantap es pisang hijau yang menyegarkan. Es pisang hijau khas Manado memang sangat nikmat untuk berbuka puasa karena dilengkapi dengan pisang, bubur sumsum, dan kuah sirup yang menyegarkan.
Namun ternyata sang pacar justru menangkap pesan itu dengan cara yang berbeda. Pacarnya ternyata datang dengan membawakan buah pisang dengan kulit berwarna hijau.
Kesalahpahaman itu pun membuat wanita ini tertawa. Ia tak jadi berbuka puasa dengan es pisang hijau yang menyegarkan.
Meski demikian, ia tetap berterima kasih ke pacarnya. Kesalahpahaman ini disebabkan karena ia tak menambahkan kata 'es' di depan pisang hijau yang diinginkan.
Video ini lantas menarik banyak perhatian warganet. Beragam komentar memenuhi unggahan ini.
Baca Juga: Bisa Jadi Ide Usaha di Bulan Puasa, Begini Cara Praktis Membuat Es Pisang Ijo
"Bilangnya es pisang ijo ya. Jangan lupa 'es'-nya. Btw, aku tadi habis makan es itu haha," komentar seorang warganet.
Warganet lainnya ikut berkomentar. "Sesuai pesanan ya datangnya bu haha," ujar warganet ini.
"Nggak salah sih kak,coba kalau bilangnya es pisang ijo, pasti yang datang benar. Cowok mah gitu, beli sesuai apa yang diminta wkwk," tulis warganet lainnya.
Sementara itu, hingga Jumat (8/4/2022), video ini sudah ditonton sebanyak lebih dari 300 ribu kali di TikTok.
Untuk menonton video selengkapnya, klik di sini!
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Listrik Harga di Bawah Rp10 Juta, Hemat dan Ramah Lingkungan
- 10 Rekomendasi Tablet Harga 1 Jutaan Dilengkapi SIM Card dan RAM Besar
- Rhenald Kasali di Sidang ASDP: Beli Perusahaan Rugi Itu Lazim, Hakim Punya Pandangan Berbeda?
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 4 Oktober 2025, Klaim Ballon d'Or dan 16.000 Gems
- Beda Pajak Tahunan Mitsubishi Destinator dan Innova Reborn, Lebih Ringan Mana?
Pilihan
-
Menkeu Purbaya 'Semprot' Bobby Nasution Cs Usai Protes TKD Dipotong: Perbaiki Dulu Kinerja Belanja!
-
Para Gubernur Tolak Mentah-mentah Rencana Pemotongan TKD Menkeu Purbaya
-
Daftar Harga HP Xiaomi Terbaru Oktober 2025: Flagship Mewah hingga Murah Meriah
-
Kepala Daerah 'Gruduk' Kantor Menkeu Purbaya, Katanya Mau Protes
-
Silsilah Bodong Pemain Naturalisasi Malaysia Dibongkar FIFA! Ini Daftar Lengkapnya
Terkini
-
Seberapa Kaya Meyden Bocah Kosong? Bantah Hamil usai Diam-diam Nikah
-
7 Sunscreen Terbaik untuk Flek Hitam Usia 50 Tahun, Atasi Garis Penuaan
-
Biodata dan Agama Meyden Bocah Kosong, Ternyata Sudah Nikah Sejak Agustus
-
Pernah Mimpi Ular? Ini Makna Tersembunyinya Menurut Primbon Jawa dan Tafsir Islam
-
Ini 4 Shio Perempuan Paling Cantik, Pesonanya Bikin Orang Gampang Jatuh Hati
-
Meyden dan Hengky Pacaran Berapa Tahun? Diam-Diam Sudah Menikah 2 Bulan Lalu
-
Gagal Daftar Magang Kemnaker 2025? Solusi Notifikasi Merah 'Tidak Memenuhi Syarat'
-
Apa Hubungan Dedi Mulyadi dan Yai Mim? Turun Gunung Tangani Konflik dengan Sahara
-
Suami Meyden Kerja Apa? Hengky Gunawan Punya Karier Cemerlang
-
Sosok Profesor Kampus Singapura yang Sebut Pendidikan Gibran Cuma Setara Kelas 1 SMA