Suara.com - Busana muslim merupakan salah satu hal yang harus Anda persiapkan di bulan Ramadhan ini. Selain untuk dikenakan selama Ramadhan untuk berbagai kegiatan ibadah, juga sebagai persiapan di hari raya Idulfitri nanti.
Nah, buat Anda yang belum mempersiapkan baju lebaran, Lazada Indonesia akan memberikan inspirasi lewat Lazada Amanah Ramadan Fashion Show, yang menyuguhkan koleksi busana muslim eksklusif dari 15 desainer Indonesia.
Lazada Ramadan Fashion Show ini mengambil tema “Inclusivity” atau keberagaman, memberi Anda inspirasi dalam berbusana agar tampil mempesona di hari raya nanti. Busana muslim eksklusif dari 15 desainer dengan gaya desain busana muslim yang bervariasi dapat menjadi inspirasi buat Anda.
“Pakaian merupakan salah satu cara untuk mengekspresikan diri, identitas serta jati diri seseorang. Lazada pun memahami bahwa setiap individu memiliki cara yang beragam dalam mengekspresikan hal tersebut. Oleh karena itu melalui Lazada Amanah: Ramadan Fashion Show, kami tampilkan ragam busana muslim dengan berbagai pilihan gaya, agar setiap orang dapat mengekspresikan kebahagian mereka dengan cara yang berbeda-beda,” ungkap Kinanti Septianandayani, Category Manager, Women’s Shoes & Clothing Lazada Indonesia.
Lazada Ramadan Fashion Show menampilkan karya-karya ready to wear eksklusif dari desainer muda kebangaan Indonesia. Dan tema “Inclusivity” sengaja diangkat untuk memenuhi kebutuhan konsumen pilihan gaya busana muslim yang berbeda, mulai dari kategori busana syar’i hingga edgy dan modern, pilihan warna pastel hingga motif yang berani (pattern), koleksi untuk perempuan, laki-laki, anak-anak maupun keluarga yang ingin tampil kompak dengan busana senada, serta size chart yang variatif, mulai dari ukuran kecil hingga plus size.
Adrie Basuki selaku desainer label dengan nama yang sama mengatakan, “Sebagai desainer, saya melihat bahwa Lazada merupakan wadah yang tepat untuk para desainer tanah air untuk menampilkan koleksi yang inklusif. Melalui inisiatif Lazada Amanah: Ramadan Fashion Show, Lazada mampu mewadahi para desainer untuk memperkenalkan keberagaman fashion muslim yang tidak terbatas.“
Pada kesempatan yang sama, Lazada juga turut menghadirkan koleksi busana untuk seluruh keluarga dari desainer tanah air yang berkolaborasi dengan Disney. Hal ini memperkuat komitmen Lazada untuk terus mewadahi para desainer lokal dan brand untuk berkolaborasi dalam menghasilkan karya-karya terbaik untuk para konsumen.
Pecinta fesyen dapat menikmati fashion show yang menampilkan enam kategori tata busana yang menawan, yaitu:
- Female Pastel - Menonjolkan penggunaan warna-warna lembut, pecinta fesyen di Lazada bisa menyaksikan keluaran terbaru dan eksklusif dari Hijab Wanita Cantik, Gamaleea, Nada Puspita.
- Female Edgy - Berkolaborasi dengan Nadjani dan Jiniso, Lazada menyajikan koleksi busana kekinian yang membuat pemakainya terlihat unik, berani, dan berbeda.
- Disney Female - Lazada menggandeng Puru Kambera, Kids Icon, dan Rodeo Junior untuk menampilkan koleksi busana yang terinspirasi oleh karakter Disney, untuk perempuan dan anak-anak.
- Men & Couple - Tak ketinggalan, Lazada berkolaborasi dengan brand fesyen ternama Erigo, serta desainer kain artisan Adrie Basuki, untuk merancang koleksi Ramadan eksklusif khusus bagi laki-laki.
- Syar’i - Untuk kebutuhan busana Muslim yang mempesona, Elzatta dan Kakha Series turut hadir memeriahkan Lazada Ramadan Fashion Show, dengan menampilkan deretan produk fesyen syar’i yang nyaman dipakai.
- Pastel Pattern - Melihat tren fesyen yang menonjolkan tampilan warna dan motif yang berani, Lazada juga merangkul Zoya, Diario dan ZM by Zaskia Mecca untuk bermain dengan padu-padan warna dan motif yang menarik hati setiap pemakainya.
Lazada Amanah Ramadan Fashion Show dapat disaksikan secara langsung oleh konsumen Indonesia di channel LazLive aplikasi Lazada dan di platform media sosial Lazada (Lazada ID Tiktok live, YouTube Live & Facebook Live) pada tanggal 18 - 19 April 2022, pada pukul 20.00 - 21.00 WIB. Koleksi dari para desainer secara resmi akan tersedia melalui kanal Lazada Amanah sejak tanggal 12 April 2022.
Baca Juga: Sapto Djojokartiko Rilis Koleksi Hari Raya 2022, Hadirkan Nuansa Elegan dan Penuh Detil
Lazada Amanah Ramadan Fashion Show kali ini juga akan disiarkan di channel Lazlive aplikasi Lazada bagi konsumen pecinta fashion di Malaysia.
Khusus untuk para konsumen Indonesia, Lazada memberikan penawaran menarik berupa bonus dadakan hingga 1,4 juta, diskon hingga 90% serta promo gratis ongkir ke seluruh wilayah di Indonesia pada momen Lebaran Mega Sale yang dimulai pada tanggal 20-22 April 2022.
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
5 Sunscreen untuk Wanita 35 Tahun ke Atas, Ampuh Hempas Flek Hitam
-
3 Zodiak Ini Bakal Masuk Era Baru yang Penuh Kekuatan Mulai 28 Januari 2026
-
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
-
Puasa Syaban Berapa Hari? Ini Panduannya Berdasarkan Sunnah dan Amalan Rasulullah
-
Puasa Tahun ini Tanggal Berapa? Ini Jadwal Penetapan Bulan Ramadan 2026
-
Lirik dan Link Resmi Download Lagu 'Rukun Sama Teman', Wajib Dinyanyikan saat Upacara
-
5 Rekomendasi Lip Liner untuk Samarkan Bibir Gelap Usia 40 tahun
-
Doa Bulan Syaban, Arab Latin dan Artinya Agar Dapat Ampunan dan Hati Bahagia Saat Ramadan
-
5 Lipstik Satin untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Ampuh Samarkan Garis Halus
-
5 Moisturizer Gel yang Tidak Cocok Buat Kulit Kering