Suara.com - Bagi wanita, gaun pengantin merupakan hal yang penting saat menikah. Bahkan, tidak sedikit yang rela membayar mahal agar bisa mengenakan gaun pengantin impian.
Meski begitu, lain halnya dengan wanita yang viral satu ini. Wanita tersebut memilih membeli gaun di toko barang bekas.
Melansir The Sun, wanita bernama Jillian tersebut membagikan pengalamannya membeli gaun pengantin di toko barang bekas lewat akun TikTok @jilly_lynch.
"Aku sudah melakukan thrifting selama empat hari berturut-turut dengan harapan bisa menemukan gaun pengantin untuk pernikahanku, tepat sebulan dari sekarang," ungkapnya dalam video.
Wanita ini menemukan gaun pengantin impian dari toko barang bekas St Vincent De Paul. Gaun pengantin tersebut memiliki model sederhana dengan belahan tinggi di bagian paha.
Menurut Jillian, harga gaun tersebut awalnya adalah USD 4.99 atau sekitar Rp71 ribu. Namun, ia mendapat diskon 25 persen sehingga harganya hanya USD 3.75 atau Rp53 ribu saja.
Jillian lantas menunjukkan penampilannya dengan menggunakan gaun pengantin tersebut.
"Aku sangat suka belahan yang ada. Wanita di toko memberitahuku bahwa belahan ini mungkin terlalu tinggi," lanjutnya.
"Sepertinya tergantung padaku apakah belahan itu terlalu tinggi atau tidak," tambah Jillian. "Menurutku ini menakjubkan."
Baca Juga: Wanita Ini Nekat Beli Gaun Pengantin Meski Belum Punya Pasangan, Cuma Bayar Rp71 Ribu Saja
Unggahan Jillian itu sendiri kini sudah viral ditonton lebih dari 700 ribu kali.
Tidak hanya mendapatkan gaun pengantin impian, wanita ini juga turut menemukan sepatu yang akan ia pakai di toko barang bekas yang sama.
Unggahan Jillian tersebut juga panen pujian dari warganet. Selain kagum akan gaun pengantin tersebut, banyak juga yang memberi saran.
"Gaun itu terlihat sangat cantik tapi kau perlu mengecilkannya di bagian pinggang," tulis salah satu komentar.
"Kau perlu membawanya ke penjahit dan sedikit mengecilkannya di bagian pinggang," tambah yang lain setuju.
"Ya, ini pilihan yang cantik. Gaun itu terlihat cocok untukmu."
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
5 Sepatu dengan Desain Klasik dan Timeless, Nyaman Maksimal untuk Jalan Kaki
-
5 Bentuk Kacamata yang Cocok untuk Wajah Bulat, Bikin Lebih Tirus dan Tegas
-
Cuma Rp25 Ribuan, 7 Pilihan Lipstik Purbasari untuk Usia 40 Tahun dengan Kulit Sawo Matang
-
Pure Paw Paw untuk Apa Saja? Lebih dari Sekadar Pelembap Bibir, Ini 7 Manfaat Ajaibnya
-
6 Produk Anti Aging Sariayu agar Kulit Kencang dan Cerah, Cocok untuk 40 Tahun ke Atas
-
Urutan 12 Zodiak Paling Rawan Selingkuh, Siapa yang Hobi Permainkan Hati?
-
Apakah Tinted Sunscreen Bisa Memudarkan Flek Hitam? Cek 5 Pilihan yang Murah dan Bagus
-
Sosok Zohran Mamdani, Wali Kota Termuda dan Muslim Pertama dalam Sejarah New York
-
5 Body Lotion Mengandung SPF 50 untuk Mencerahkan, Cocok untuk Yang Sering Keluar Rumah
-
Profil dan Pendidikan Gusti Purbaya, Kukuhkan Diri sebagai Raja Baru Keraton Solo di Usia 22 Tahun