Suara.com - Dengan popularitas hunian berkonsep open space yang masih tinggi dan diminati banyak pemilik rumah, rumah masa kini punya tampilan dan suasana luas, terang, dan terbuka yang modern dan kekinian. Di sinilah peran partisi ruangan menjadi krusial.
Hunian berkonsep open space sendiri membawa beberapa keuntungan tersendiri buat penghuninya. Terutama, untuk hunian yang berukuran kecil dan sedang. Hilangnya sekat permanen seperti dinding membawa dinamika yang berbeda dari rumah yang memiliki banyak dinding dan lorong.
Tidak hanya secara estetika dan interior yang terasa lebih lega dan nyaman, konsep open space secara psikologis juga meningkatkan pola interaksi dan komunikasi antar anggota keluarga yang lebih terbuka, tanpa penghalang, dan kedekatan secara langsung maupun tidak langsung.
Tanpa mengurangi esensi konsep open space pada hunian, partisi ruangan mampu membagi fungsi ruang dengan lebih jelas. Pengaturan furnitur dan dekorasi rumah pun terasa lebih mudah dengan partisi sebagai patokan di beberapa sudut ruangan.
Partisi yang dipasang dengan posisi tepat dapat memberikan efek yang berpengaruh bagi ruangan yang punya dua fungsi atau lebih. Dekoruma telah mengumpulkan lima inspirasi partisi ruangan yang menawan, tak bikin sumpek, bahkan multifungsi.
1. Menyekat Apartemen Studio dengan Rapi dan Menawan
Salah satu tipe hunian yang mendapatkan pengaruh besar dengan pemasangan partisi ruangan adalah apartemen studio seperti ini. Pemilik apartemen menggunakan partisi model jari-jari dari kayu yang menjadi salah satu pilihan favorit belakangan ini.
Dengan corak yang senada dengan furnitur dan lantai kayu pada apartemen, partisi memisahkan area tempat tidur, ruang keluarga, dan dapur. Terlihat bahwa penggunaan partisi yang berlubang-lubang seperti ini tetap mampu memberikan pemisahan fungsi ruangan tanpa membuat apartemen terasa terkurung.
Ini juga menjadi alasan mengapa partisi jari-jari seperti ini banyak digunakan pada hunian beberapa tahun ke belakang. Cahaya matahari dari jendela di samping kasur pun masih bisa menerangi area ruang keluarga dan dapur.
Baca Juga: 5 Trik Ciptakan Ruang Multifungsi di Hunian Mungil!
2. Gunakan Panel Rak TV Custom Sebagai Partisi Ruangan Multifungsi
Selain partisi independen seperti pada poin sebelumnya, partisi jari-jari juga bisa dikreasikan dan digabungkan menjadi furnitur multifungsi. Inilah yang dilakukan untuk hunian pada gambar di atas. Partisi jari-jari digunakan untuk membingkai panel rak TV yang memisahkan ruang keluarga dan ruang makan.
Tidak hanya multifungsi sebagai rak TV, aspek multifungsionalitas partisi ini juga berlanjut dengan panel bracket televisi yang bisa diputar. Dengan begitu, Anda dan keluarga juga bisa menonton televisi sambil menyantap hidangan di meja makan di ruangan sebelah.
3. Modifikasi Partisi Jari-jari Pada Kamar Tidur
Modifikasi lain dari partisi jari-jari juga bisa digunakan pada kamar tidur seperti pada gambar di atas. Secara mendasar, partisi menyekat area tempat tidur dan area wardrobe. Tidak hanya itu, partisi juga memberikan sedikit privasi bagi penghuni kamar tidur.
Lebih lanjut, pemilik kamar tidur juga memasang panel warna abu-abu tua pada partisi jari-jari ini sebagai aksen. Kalau mau, Anda juga bisa memasang televisi pada panel tersebut yang bisa ditonton saat Anda dan pasangan berselonjor di tempat tidur.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Terpopuler: Warna Lipstik yang Cocok Buat 50 Tahun ke Atas hingga Sampo Penghitam Uban Paling Ampuh
-
5 Rekomendasi Sepatu Trail Running Lokal: Aman Dipakai Naik Gunung, Keren buat Nongkrong di Cafe
-
Saham Tidur dan Cerita di Baliknya: Pelajaran Investasi untuk Anak Muda
-
Bordir dan Upaya Daur Ulang Pakaian di Tengah Tren Fesyen Berkelanjutan
-
Kapan Idul Fitri 2026? Cek Jadwal Versi Muhammadiyah, Pemerintah, dan NU
-
Jadi Tren Lebaran 2026, Baju Teal Blue dan Ash Blue Cocok dengan Warna Apa?
-
5 Rekomendasi Baju Lebaran 2026 Couple, Apa Warna Terbaik?
-
Siapa Nama Asli Aura Kasih? Bikin Kepo Tiba-Tiba Ganti Bio Instagram Jadi 'Febria'
-
7 Minyak Kemiri untuk Rambut Kering dan Kusut, Ampuh Hempaskan Ketombe
-
Ramalan Shio Paling Hoki Besok 10 Januari 2026, Cek Keberutunganmu di Akhir Pekan!