Suara.com - Belakangan, bisnis online makin banyak diminati oleh masyarakat Indonesia. Selain karena tidak selalu perlu membuka toko secara fisik, dengan bisnis online juga bisa menjangkau pembeli lebih luas.
Meski demikian, strategi pemasaran yang dilakukan oleh para pelaku bisnis online mungkin berbeda dengan konvensional. Salah satu strategi agar usaha berkembang dan menarik pelanggan adalah dengan melibatkan para influencer.
“Yang perlu dipahami, influencer marketing itu hanya bagian dari marketing secara keseluruhan. Kalau pakai influencer, kalau berbayar harus tunjukkin insight nya,” ungkap Digital Marketing Professional and CMO of Samara Media & Entertainment, Desy Bachir dalam acara ShopeePay Talk: Trik Strategis Kembangkan Bisnis dengan Influencer Marketing, Selasa (31/5/2022).
Namun sayangnya, Desy menambahkan banyak pelaku bisnis saat melibatkan influencer bukan berdasarkan konsumennya. Tapi brand managernya suka dengan siapa.
“Misal saya suka influencer ini, tapi audiens nya tidak suka. Jadi jangan pilih yang seperti itu,” ungkap Desy lebih lanjut.
Desy mengatakan, dalam melakukan strategi bisnis, juga perlu memilih influencer yang sesuai dengan nilai yang dimiliki brand. Kuncinya adalah, bangun pondasi kepercayaan yang kuat agar produk yang dikolaborasikan bersama influencer dapat menambah keterikatan dengan audiens.
“Sekarang ini audiens sudah lebih peka untuk membedakan mana konten yang disponsori oleh brand maupun yang tidak. Oleh karena itu, penting bagi brand untuk memilih influencer yang memiliki karakteristik yang sesuai dengan tujuan komunikasi brand, serta target audiens agar pesan dapat tersampaikan dengan baik,” ungkap Desy.
“Brand juga perlu memperhatikan gaya masing-masing influencer dalam berkomunikasi dengan audiensnya, serta mendengarkan juga feedback dari influencer. Bagaimanapun, merekalah yang paling memahami audiens masing-masing,” pungkasnya.
Baca Juga: Rachel Vennya Disebut Influencer Sampah oleh Onad, Tanggapan Okin Banjir Tepuk Tangan
Berita Terkait
Terpopuler
- Pelatih Argentina Buka Suara Soal Sanksi Facundo Garces: Sindir FAM
- Kiper Keturunan Karawang Rp 2,61 Miliar Calon Pengganti Emil Audero Lawan Arab Saudi
- Usai Temui Jokowi di Solo, Abu Bakar Ba'asyir: Orang Kafir Harus Dinasehati!
- Ingatkan KDM Jangan 'Brengsek!' Prabowo Kantongi Nama Kepala Daerah Petantang-Petenteng
- Seret Nama Mantan Bupati Sleman, Dana Hibah Pariwisata Dikorupsi, Negara Rugi Rp10,9 Miliar
Pilihan
-
Puluhan Siswa SD di Agam Diduga Keracunan MBG, Sekda: Dapurnya Sama!
-
Bernardo Tavares Cabut! Krisis Finansial PSM Makassar Tak Kunjung Selesai
-
Ada Adrian Wibowo! Ini Daftar Pemain Timnas Indonesia U-23 Menuju TC SEA Games 2025
-
6 Fakta Demo Madagaskar: Bawa Bendera One Piece, Terinspirasi dari Indonesia?
-
5 Rekomendasi HP 1 Jutaan RAM 8 GB Terbaru, Pilihan Terbaik Oktober 2025
Terkini
-
Stop Abaikan! Kulit Anak Lebih Rentan Rusak Akibat Sinar Matahari
-
Terpopuler: Mata Anies Baswedan Kedutan usai Disebut Prabowo, Gaji Pegawai PLN Bikin Penasaran
-
Promo Gratis Pajak Tiket Pesawat dan Diskon Hingga 30 Persen untuk Kereta serta Kapal
-
Kenali Ciri-Ciri Adidas Samba KW, Jangan Tergiur Harga Bersahabat!
-
Keajaiban Musim Gugur Colorado: Petualangan Kereta Api yang Memukau Hati!
-
Decluttering Mission 2025, Astra Motor Yogyakarta Ajak Anak SMK 'Beresin' Lemari Jadi Cuan
-
Inovasi Dunia Skincare: Tren Riasan dan Fokus pada Perawatan Pria
-
8 Cara Jitu Bedakan Sepatu Vans Asli dan KW, Jangan Sampai Ketipu!
-
Zulhas Sebut Udang Terpapar Radioaktif Masih Aman Dikonsumsi, Padahal Ini Bahayanya...
-
Onitsuka Tiger Made in Indonesia Apakah Ori? Ini Penjelasan Lengkapnya