Suara.com - Kebahagiaan tengah dirasakan oleh pasangan musisi Eva Celia dan Demas Narawangsa yang baru saja resmi mengucap ikrar suci pada Jumat (3/6/2022), di Gereja Katedral, Jakarta Pusat.
Dalam hari spesialnya ini, putri dari pasangan Sophia Latjuba dan Indra Lesmana ini tampak begitu memesona. Selain mengenakan balutan gaun vintage serba putih dengan kombinasi korset dan bustier karya desainer Hian Tjen, Eva juga tampak mengenakan kebaya jingga yang indah.
Uniknya, untuk menggambarkan dua budaya yang masih mengakar kuat di keluarganya, Eva menggabungkan dua adat yang berbeda dalam tampilannya yang dikenakan dalam gelaran adat yang dilangsungkan usai prosesi upacara pernikahan.
Kali ini, kebaya berwarna jingga dengan detail payet hasil tangan dingin Vera Kebaya yang dipadukan dengan kain tradisional Lipa' Sabbe khas Sulawesi Selatan pun menjadi pilihan bagi wanita pelantun C.H.R.I.S.Y.E tersebut.
Kebaya Eva seolah menghadirkan sentuhan warna-warni yang atraktif dan semarak sehingga terlihat mencolok di antara latar dekorasi yang serba juga putih.
Selaras dengan penampilan sang istri yang begitu memikat, Demas menjatuhkan pilihannya pada sebuah beskap Jawa, lengkap dengan kain batik Sidomulyo yang juga merupakan kreasi dari Vera Kebaya.
"Untuk prosesi adat, kami mengambil konsep Nusantara. Dengan kolaborasi beberapa budaya dari kedua keluarga, yaitu Jawa, Bugis, Ambon, dan Bali," imbuh Demas seperti dilansir dari siaran pers The Bride Story.
Bukan cuma Eva dan Demas, penampilan sang ibu Sophia Latjuba juga menjadi sorotan. Pasalnya, ibu dua anak ini tampak tak kalah cantik dari sang putri, saat mengenakan baju bodo modern abu-abu khas Bugis yang dihiasi layet silver.
Prosesi adat tersebut digelar di area terbuka dari hotel berbintang asal Inggris, yaitu The Langham Jakarta. Aura kebahagiaan begitu jelas terpancar dari paras Eva dan Demas saat memasuki area prosesi untuk menyambut kehadiran tamu undangan yang hadir.
Baca Juga: Eva Celia - Demas Narawangsa Lega Pernikahan Berjalan Lancar Meski Persiapan Mepet
Berita Terkait
Terpopuler
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- 24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
Pilihan
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
-
Bos Pajak Cium Manipulasi Ekspor Sawit Senilai Rp45,9 Triliun
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
Terkini
-
Sunscreen SPF 35 Bisa Samarkan Flek Hitam? Ini 3 Rekomendasi Produknya yang Mencerahkan
-
Susunan Upacara Hari Pahlawan 2025 Lengkap Sesuai Pedoman dari Kemensos
-
Doa Hari Pahlawan 2025: Meresapi Semangat Pahlawanku Teladanku dalam Upacara Bendera
-
Terpopuler: Karier Gubernur Riau Dulu Cleaning Service, Izin Pinkflash Ditarik BPOM
-
7 Rekomendasi AC 1/2 PK yang Bagus dan Awet, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
5 Toner Centella Asiatica untuk Meredakan Jerawat Meradang bagi Remaja, Mulai Rp30 Ribuan
-
Hidden Gem Kuliner di Pluit: Ada Lebih dari 30 Pilihan Makanan Autentik di Hawker Street!
-
Cristina Macina, Pemimpin Perempuan yang Dorong Masa Depan Pangan Berkelanjutan di Indonesia
-
Transformasi Para Muse Natasha Luxe di Panggung Jakarta Fashion Week 2026
-
Koridor Timur Jakarta Kian Berkembang, Kini Jadi Magnet Investasi Brand Ternama