Suara.com - Seorang pria memilih untuk berlibur ke pulau terluar di Indonesia yaitu Pulau Miangas, Talaud, Sulawesi Utara. Pulau ini terletak di paling utara dan dekat dengan perbatasan Indonesia Filipina.
Momen perjalanan menuju Pulau Miangas ia bagikan melalui akun TikTok akangfirdan. Sebelumnya, ia berada di Bitung dan mulai melakukan perjalanan darat dan laut dari sana.
Pertama ia menuju Terminal Bitung untuk pergi ke Manado. Ongkos bus yang ia keluarkan adalah Rp20 ribu sekali jalan.
Selanjutnya, ia naik angkot untuk ke pelabuhan karena harus menempuh jalur laut. Untuk sampai ke Miangas, ia perlu pergi ke Pulau Sangihe atau Pulau Talaud terlebih dulu.
Ia kemudian menaiki KM Barcelona dengan harga tiket Rp150 ribu. Ia mendapatkan makan malam nasi bihun dan kopi.
Setelah menempuh 9 jam perjalanan, akhirnya ia sampai di Pulau Sangihe. Di pulau itu, ia dijemput oleh temannya yang merupakan orang asli Sangihe.
Sebelum pergi Pulau Miangas, ia juga sempat menjelajahi Pulau Sangihe yang sangat indah. Di malam hari, ia lantas kembali naik kapal untuk menuju Pulau Sangihe dengan harga tiket Rp25 ribu.
Kapal sempat transit di Lirung, Pulau Talaud untuk menaik turunkan penumpang. Hanya ada 1 kapal yang beroperasi di sini. Oleh karenanya, penduduk setempat perlu menunggu satu minggu bahkan satu bulan untuk pergi ke luar pulau dan membeli keperluan logistik.
Akhirnya setelah perjalanan dilanjutkan, pria ini tiba di Pulau Miangas. Ia pun sangat senang dan siap menjelajahi keindahan pulau terluar itu.
Baca Juga: Bank Indonesia Bawa Rp 3,5 Miliar dalam Ekspedisi Rupiah di Pulau Terluar di Aceh
Unggahan ini lantas menarik banyak perhatian warganet. Beragam komentar memenuhi unggahan terkait.
"Kisahmu adalah kisah impianku mas. Keliling Indonesia dan melihat budaya adat lain yang disatukan dengan 1 bahasa. Semoga bisa ada kesempatan," komentar seorang warganet.
Warganet lain ikut berkomentar. "Indonesia luas banget ya," ujar warganet ini.
"Semangat terus tunjukkan pesona Indonesia ya bang," tulis warganet lainnya di kolom komentar.
Sementara itu, hingga Minggu (19/6/2022), video ini sudah ditonton sebanyak lebih dari 3 juta kali di TikTok.
Untuk menonton video selengkapnya, klik di sini!
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
7 Sampo Selsun untuk Atasi Ketombe dan Rambut Rontok, Mana yang Paling Efektif?
-
6 Shio Paling Banyak Cuan Pada 3 Januari 2026
-
5 Rekomendasi Body Spray untuk Atasi Jerawat Punggung, Mulai dari Rp 70 Ribuan
-
5 Sunscreen untuk Pria yang Nggak Bikin Wajah Abu-Abu, Nyaman Dipakai Harian
-
7 Vitamin Penambah Nafsu Makan untuk Dewasa Paling Ampuh, Harga Mulai Rp9 Ribuan
-
5 Sepatu Nike Ori Diskon hingga 75 Persen di JD Sports, Harga Promo Jadi Rp300 Ribuan
-
Waspada! Ini 12 Gejala Super Flu pada Anak, Virus Mulai Merebak di Indonesia
-
5 Calming Spray untuk Atasi Jerawat Meradang saat Aktivitas di Luar
-
5 Rekomendasi Walking Shoes Lokal Murah 2026: Mulai Rp100 Ribuan, Cocok Buat Gaji UMR
-
5 Pasta Gigi Murah untuk Memutihkan Gigi, Cocok untuk yang Suka Ngopi dan Merokok