Suara.com - Ceker mercon merupakan salah satu kuliner tradisional Indonesia yang digemari karena rasa pedasnya. Biasanya, ceker mercon akan langsung disantap dengan tangan dan tak ada aturan-aturan yang mengikat saat memakannya.
Siapa sangka, content creator Vindy Lee berbagi cara elegan menyantap ceker mercon. Hal ini dibagikan melalui akun TikTok vindyleetiktok.
Video tersebut berawal dari pertanyaan warganet. "Kak cara makan ceker biar tetap slay gimana?" tanya warganet tersebut.
Meskipun sangat jarang disajikan untuk fine dining, Vindy tetap mengungkapkan cara makan ceker mercon berkuah yang elegan. Pertama, Anda bisa menggunakan garpu untuk menusuk ceker.
Ia juga menyarankan agar arah jari ceker tak menghadap ke tamu karena tak sopan. Lalu gigit dari jari per jari sedikit demi sedikit lalu baru santap bagian telapak ceker.
Gunakan sendok untuk mengeluarkan tulang ceker dari mulut. Lalu kumpulkan tulang jadi satu di piring.
"Makanan sederhana kita tetap bisa anggunly. Makan ceker mercon dengan cara yang benar agar kuku kita tetap slay," ungkap Vindy di akhir video.
Video ini lantas menarik banyak perhatian warganet. Beragam komentar memenuhi unggahan ini.
"Aku tim yang makan ceker selalu barbarly," komentar seorang warganet.
Baca Juga: Cara Elegan Vindy Lee Makan Pecel Lele, Publik Heboh
Warganet lain ikut berkomentar. "Ternyata selama ini aku udah slay makan cekernya," ujar warganet ini.
"Tapi menurutku ceker ayam harus dimakan secara barbar biar nikmatnya benar-benar terasa," tulis warganet lainnya di kolom komentar.
Sementara itu, hanya dalam beberapa jam setelah diunggah, video ini sudah ditonton sebanyak lebih dari 1 juta kali di TikTok.
Untuk menonton video selengkapnya, klik di sini!
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
Pilihan
-
Jokowi Takziah Wafatnya PB XIII, Ungkap Pesan Ini untuk Keluarga
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
-
Terungkap! Ini Lokasi Pemakaman Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi
-
BREAKING NEWS! Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi Wafat
Terkini
-
5 Rekomendasi Lip Balm Terbaik yang Bisa Mencerahkan Bibir Jadi Pink
-
5 Fakta Unik Keraton Solo: Berdiri Sejak Kapan?
-
7 Facial Wash Mengandung Niacinamide dan Salicylic Acid untuk Kulit Cerah Bebas Jerawat
-
5 Produk Viva yang Ampuh Hilangkan Bekas Jerawat, Harga Mulai Rp6 Ribu Saja
-
3 Rekomendasi Lipstik Viva dan Pilihan Warna Terbaiknya, Mulai Rp14 Ribu
-
5 Fakta Ompreng 'Palsu' MBG: Diduga Tidak Halal dan Pakai Bahan Berbahaya!
-
5 Rekomendasi Sepatu Trail Running Hoka Terbaik Buat Medan Ekstrem
-
4 Moisturizer Viva untuk Flek Hitam dan Kerutan usia 40-an, Harga Murah Meriah
-
5 Lip Balm Terbaik untuk Bibir Hitam Usia 40 Tahun ke Atas, Perbaiki Skin Barrier
-
Gelora Literasi Bangkit di Big Bad Wolf: Ribuan Pengunjung Serbu Bazar Buku Terbesar