Suara.com - Ketika hendak pergi ke salon tentunya sudah ada keinginan untuk mempercantik diri. Begitu pun yang dirasa oleh wanita satu ini. Berniat untuk mewarnai alisnya, perempuan ini justru terkejut ketika melihat hasilnya.
Situasi tidak menyenangkan ini dibagikan melalui akun Tiktok miliknya, @meetthethorpes dan menjadi viral di media sosial. Backsound serta percakapan yang mendukung membuat kejadian ini menjadi cukup kocak saat ditonton.
Mulanya, wanita yang bernama Tara Thorpes ini berencana untuk mengunjungi salah satu salon kecantikan lokal. Dirinya ingin merapikan serta mewarnai alisnya agar lebih terlihat cantik. Namun, hasilnya tidak terduga.
“Alisnya terlihat seperti ulat bulu,” tulis sang suami dalam keterangan video tersebut.
Awalnya sang suami tidak mengetahui seperti apa hasil dari treatment yang dilakukan sang istri. Tetapi karena Tara kembali ke mobil sembari menutupi alisnya, timbullah pertanyaan di benak sang suami, Adrian.
“Aku habis mewarnainya. Sekarang aku terlihat seperti memiliki alis yang menyambung!” cetus Tara sembari memperlihatkan alisnya.
Terkejut dengan penampilan istrinya, sang suami, Adrian, berusaha untuk mengontrol rasa ingin tertawanya.
Adrian juga turut menanyakan mengapa istrinya tidak meminta pihak salon untuk menghapus warna alisnya, tetapi jawaban istrinya justru membuatnya semakin ngakak.
“Mereka sudah menghapusnya. Astaga, alis ini terlihat sangat buruk,” jawab Tara.
Baca Juga: Tes Kepribadian: Kemampuanmu Menyelesaikan Masalah Dilihat dari Bentuk Alis
Perempuan ini juga menjelaskan bila sepulang dari salon, dirinya bahkan sudah menghapus warna alisnya menggunakan alkohol berulang kali.
Beragam tanggapan dari warganet pun memenuhi kolom komentar.
“Ini sangat lucu, maaf,” tulis warganet sembari membubuhkan emotikon tertawa.
“Hahaha sudah pernah berada di situasi itu, melakukan hal yang sama,” curhat warganet lain.
“Alismu akan membaik setelah mencuci muka. Itu memang selalu buruk saat pertama kali usai diwarnai,” komentar warganet.
“Pakailah concealer untuk membentuk ulang alismu sampai warnanya bisa memudar,” nasihat warganet lainnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- Detik-detik Menteri Trenggono Pingsan di Podium Upacara Duka, Langsung Dilarikan ke Ambulans
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
5 Sunscreen untuk Wanita 35 Tahun ke Atas, Ampuh Hempas Flek Hitam
-
3 Zodiak Ini Bakal Masuk Era Baru yang Penuh Kekuatan Mulai 28 Januari 2026
-
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
-
Puasa Syaban Berapa Hari? Ini Panduannya Berdasarkan Sunnah dan Amalan Rasulullah
-
Puasa Tahun ini Tanggal Berapa? Ini Jadwal Penetapan Bulan Ramadan 2026
-
Lirik dan Link Resmi Download Lagu 'Rukun Sama Teman', Wajib Dinyanyikan saat Upacara
-
5 Rekomendasi Lip Liner untuk Samarkan Bibir Gelap Usia 40 tahun
-
Doa Bulan Syaban, Arab Latin dan Artinya Agar Dapat Ampunan dan Hati Bahagia Saat Ramadan
-
5 Lipstik Satin untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Ampuh Samarkan Garis Halus
-
5 Moisturizer Gel yang Tidak Cocok Buat Kulit Kering