Suara.com - Influencer Arif Muhammad diketahui telah merambah dunia kuliner dengan membuka restoran Padang bernama Payakumbuah. Banyak warganet penasaran dengan sajian di restoran ini lantaran ulasan yang diberikan banyak pelanggan mengatakan makanan di sana terasa nikmat.
Seorang wanita lantas menyicipi makanan di Payakumbuah dan memberikan ulasan jujur tentang sajian di sana. Hal ini ia bagikan melalui akun TikTok @/mehmakanterus.
Wanita ini mendatangi restoran Payakumbuah yang berlokasi di BSD, Tangerang. Makanan di sana bisa disajikan dengan cara dihidangkan di meja, dipilih, atau dipesan dulu dari daftar menu.
Wanita ini memesan telur barendo, jangek kuah, ayam goreng, dan dendeng batokok cabai hijau. Menurutnya, dendeng tersebut sangat lembut namun kurang smoky dan cabai hijaunya tak terlalu pedas.
Selanjutnya, menu ayam goreng menggunakan ayam kampung dengan rasa gurih yang meresap. Lalu untuk jengek kuah, ia merasa sangat menyukainya hingga menyebut kuah gulai itu merupakan yang ternikmat di Jakarta.
Lalu untuk telur barendo, hanya bagian luar saja yang keriting karena bagian dalamnya tampak seperti telur dadar biasa.
Total wanita ini membayar Rp230 ribu untuk makan tiga orang. Menurutnya, itu termasuk relatif murah.
Video ini lantas menarik banyak perhatian warganet. Beragam komentar memenuhi unggahan ini.
"Sumpah kalau buat bertiga itu murah sekelas restoran Padang di Jakarta dan enak," komentar seorang warganet.
Baca Juga: Viral! Wanita Ini Sajikan Nasi Padang untuk Anjing Kesayangan
Warganet lain ikut berkomentar. "aku pernah beli telur barendo di sana, rasanya krispi banget," ujar warganet ini.
"Cuma mau bilang, masakan otentik Padang itu lebih ke gurih asin, hanya pakai cabai keriting yang pedasnya notabene lebih 'ringan' dan nggak manis sama sekali," tulis warganet lainnya di kolom komentar.
Sementara itu, hingga Sabtu (24/9/2022), video ini sudah ditonton sebanyak lebih dari 300 ribu kali di TikTok.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
4 Sabun Cuci Muka untuk Membantu Mengencangkan Kulit Usia 40 Tahun ke Atas
-
Mengenal Susu Peptibren untuk Pasien Stroke, Lengkap dengan Cara Penyajian yang Benar
-
7 Rekomendasi Sampo Non SLS di Alfamart agar Rambut Halus Berkilau
-
Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
-
4 Sepatu Lari Hoka Selain Clifton yang Nyaman dan Responsif untuk Berbagai Kebutuhan
-
Kekayaan Tommy Soeharto dan Tata Cahyani, Kompak Nikahkan Darma Mangkuluhur
-
50 Kata Mutiara untuk Anak yang Menenangkan Hati dan Memotivasi
-
7 Conditioner di Indomaret untuk Rambut Kering dan Mengembang
-
Siapa Istri Roby Tremonti Sekarang? Isu Grooming Seret Nama Sang Aktor
-
Biodata dan Agama Roby Tremonti yang Terseret Isu Child Grooming di Buku Aurelie Moeremans