Suara.com - Bukan Kim Kardashian namanya bila penampilannya tak jadi sorotan. Baru-baru ini, beredar video dibalik penampilan super glamournya dalam acara Milan Fashion Week 2022.
Kim memang dikenal sebagai sosok yang tampil totalitas kala menghadiri berbagai acara. Tak jarang busana yang dikenakan punya desain unik dan terlihat tidak nyaman dikenakan.
Oleh karenanya, video yang diunggah oleh asisten Kim, Stephanie Shepherd melalui akun TikTok, tentu membuat publik tak habis pikir. Pasalnya dalam unggahan tersebut, sang mega bintang nampak kesulitan berjalan dalam balutan gaun silver mentereng.
Bahkan saking sulitnya, Kim tidak bisa berjalan menaiki tangga dan terpaksa melompati satu persatu sembari mengenakan heels setinggi 10 cm.
Dilansir dari laman Daily Mail, ibu 4 anak ini mengenakan sebuah gaun karya Dolce and Gabbana. Bagian atas gaun tersebut berbentuk korset dan sisi kanan kirinya dihiasi tali spaghetti.
Gaun ini juga memiliki panjang hingga menyentuh lantai dan modelnya cukup ketat. Tidak heran bila ia kesulitan berjalan karena faktor ini.
Dalam beberapa kesempatan, Kim bahkan dibantu untuk menaikkan bawah gaunnya agar ia bisa menaiki tangga. Ada pula beberapa orang yang memegangi tangannya agar ia tidak terjatuh.
Perjuangan Kim ketika memakai gaun ketat ini tidak berhenti di situ saja. Saat hendak naik ke mobil, ia pun tampak kesulitan dan akhirnya memutuskan untuk lompat kemudian memutar badannya agar bisa rebahan dengan nyaman
Rupanya gaun ini juga membuatnya kesulitan untuk duduk dengan benar lantaran terlalu ketat.
Baca Juga: Sambut dengan #CiaoKim, Dolce & Gabbana Gandeng Kim Kardashian di Milan Fashion Week
Video yang sudah ditonton lebih dari 7 juta kali ini pun menuai reaksi yang beragam dari warganet. Seorang warganet menulis, "Aku salut dengan komitmeennya untuk menaiki setiap tangga."
"Apakah dia tidak bisa menarik gaun itu ke atas sedikit saja?" tanya warganet lain.
"Tuhan memberikan perang yang paling berat untuk tentaranya yang paling kuat," celetuk warganet yang berbeda.
Berita Terkait
-
Intan Nyanyi Begitu Sulit Lupakan Ridwan, Publik Ngadu ke Atalia Praratya: Bu, Ini Masa Lalunya Pak Ridwan Kamil
-
Unik! Pernikahan Anak Pejabat Ini bak Pesta Pasar Rakyat, Tamu Undangan Bebas Bungkus Sayuran dan Buah
-
Adu Gaya Ashanty dan Krisdayanti di Acara Tedak Sinten Ameena, Mana yang Lebih Kece?
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
5 Sunscreen untuk Wanita 35 Tahun ke Atas, Ampuh Hempas Flek Hitam
-
3 Zodiak Ini Bakal Masuk Era Baru yang Penuh Kekuatan Mulai 28 Januari 2026
-
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
-
Puasa Syaban Berapa Hari? Ini Panduannya Berdasarkan Sunnah dan Amalan Rasulullah
-
Puasa Tahun ini Tanggal Berapa? Ini Jadwal Penetapan Bulan Ramadan 2026
-
Lirik dan Link Resmi Download Lagu 'Rukun Sama Teman', Wajib Dinyanyikan saat Upacara
-
5 Rekomendasi Lip Liner untuk Samarkan Bibir Gelap Usia 40 tahun
-
Doa Bulan Syaban, Arab Latin dan Artinya Agar Dapat Ampunan dan Hati Bahagia Saat Ramadan
-
5 Lipstik Satin untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Ampuh Samarkan Garis Halus
-
5 Moisturizer Gel yang Tidak Cocok Buat Kulit Kering