Suara.com - Baru-baru ini warganet dihebohkan dengan sebuah teori konspirasi yang menyangkut salah satu merek olahraga ternama, Reebok. Jenama asal Amerika ini dituduh merilis sepatu baru yang terinpirasi dari Iblis.
Tuduhan ini disampaikan oleh salah satu kelompok teori konspirasi penyembah Yesus melalui media sosial. Unggahan mereka di Facebook tersebut sudah mendapatkan lebih dari 15 ribu reaksi dan kini sudah dihapus.
Dalam unggahannya mereka menyebut jika sepatu kaki setan yang dimaksud adalah koleksi terbaru Reebok yakni Reebok Classic Leather Tabi Decortique Low. Sepatu ini merupakan kolaborasi Reebok dengan salah satu brand mewah asal Perancsi, Maison Margiela.
Sepatu ini pertama kali diluncurkan pada Januari awal tahun dan memiliki desain yang cukup unik. Di bagian ujung terdapat lekukan yang membelah jari-jari kaki.
Reebok memberi klaim bila sepatu ini terinspirasi dari dekorasi sepatu bak sangkar modern. Sementara itu para pecinta teori konspirasi tersebut justru merasa bila sepatu ini memakai desain mirip seperti kaki baphomet.
Dilansir dari laman Nypost, kelompok tersebut membandingkan desain sepatu dengan kaki Baphomet, iblis berkepala kambing yang populer di kalangan penyembah setan.
"Sepatu kets baru Reebok memiliki kaki kambing Baphomet. Para penguasa dunia ini menunjukkan secara terbuka siapa yang mereka sembah. Pastikan untuk membuka mata dan jangan terjebak dalam ritual mereka," tulis kelompok tersebut dalam unggahannya.
Unggahan ini tentu menuai pro dan kontra di kalangan warganet. Orang-orang yang fanatik segera mendukung konspirasi ini dan berkomentar, "Ini adalah setan, aku tidak akan pernah memakainya!"
Sedangkan beberapa orang yang kontra dengan pendapat pemuja konspirasi ini segera menuliskan klarifikasi. Tidak sedikit yang justru merasa sepatu ini mirip dengan Tabi, kaus kaki tradisional Jepang yang sudah dipakai sejak abad ke-15.
Baca Juga: Rela Nggak Ngopi dan Merokok, Driver Ojol Ini Berhasil Beli Sepatu Idaman Seharga Jutaan Rupiah
Tuduhan sepatu yang mempromosikan satanisme ini tidak hanya terjadi pada koleksi Reebok saja. Maret lalu, Nike mengajukan gugatan pada MSCHF lantaran produk kolaborasi mereka membuat raksasa olahraga tersebut dituduh mendukung pemujaan setan.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
7 Sampo Selsun untuk Atasi Ketombe dan Rambut Rontok, Mana yang Paling Efektif?
-
6 Shio Paling Banyak Cuan Pada 3 Januari 2026
-
5 Rekomendasi Body Spray untuk Atasi Jerawat Punggung, Mulai dari Rp 70 Ribuan
-
5 Sunscreen untuk Pria yang Nggak Bikin Wajah Abu-Abu, Nyaman Dipakai Harian
-
7 Vitamin Penambah Nafsu Makan untuk Dewasa Paling Ampuh, Harga Mulai Rp9 Ribuan
-
5 Sepatu Nike Ori Diskon hingga 75 Persen di JD Sports, Harga Promo Jadi Rp300 Ribuan
-
Waspada! Ini 12 Gejala Super Flu pada Anak, Virus Mulai Merebak di Indonesia
-
5 Calming Spray untuk Atasi Jerawat Meradang saat Aktivitas di Luar
-
5 Rekomendasi Walking Shoes Lokal Murah 2026: Mulai Rp100 Ribuan, Cocok Buat Gaji UMR
-
5 Pasta Gigi Murah untuk Memutihkan Gigi, Cocok untuk yang Suka Ngopi dan Merokok