Suara.com - Momo Geisha akhirnya resmi comeback ke dunia tarik suara. Namun ia tidak lagi tampil bersama bandnya terdahulu, perempuan bernama asli Narova Morina Sinaga ini memilih untuk bersolo karir.
Dirinya mulai tampil pada konser-konser berskala menengah hingga besar pada pertengahan tahun ini. Deretan panggung pun mulai ia jelajahi dan menuai respons yang positif dari warganet.
Meskipun sudah lama tak menghibur para penonton di publik, Momo tampaknya tidak kehilangan selera dalam berpakaian. Ia berhasil tampil dengan gaya kekinian sesuai dengan konser yang didatangi.
Baru-baru ini, Momo tampil bersama band D'Masiv di acara anniversary Musica. Ia pun mengenakan gaya khasnya yang kasual.
Namun, bukan Momo namanya bila busana yang dikenakan punya harga mengejutkan. Menikahi pengusaha sukses dan memiliki karir cemerlang, tidak heran bila Momo semakin mampu mengenakan barang mewah saat manggung. Beberapa di antaranya ialah apa yang dikenakan saat manggung ini.
Tampil cantik dan fresh, Momo memakai setelan dengan model print yang unik dari Burberry. Ia memadukan kemeja tersebut dengan crop top putih agar lebih stylish.
Menurut penelusuran akun Instagram fashionmomogeisha, setelan yang dikenakan olehnya dijual terpisah. Untuk atasan, monogram map print silk itu dibanderol dengan harga 890 Euro atau setara Rp13,7 Juta. Celana pendek yang dikenakan harganya tak jauh beda yakni 660 Euro atau setara dengan Rp10 Juta.
Penampilannya dipercantik kalung emas bertumpuk yang senada dengan setelannya. Untuk alas kaki, Momo memilih boots hitam yang nampak edgy.
Sepatu dari Valentino yang dikenakan jadi item termahal lantaran dijual dengan harga 1570 Dolar atau setara dengan Rp23,5 Juta.
Baca Juga: Regina Poetiray Sering Dibandingkan dengan Momo Geisha, Sudah Siapkan Mental
Penampilan kasual nan mewah Momo ini membuatnya bersinar kala bersanding dengan Ryan D'Masiv yang memilih mengenakan jersey bola dipadukan celana denim. Duet musisi yang pernah berjaya pada masanya ini sukses mencuri perhatian publik dan membuat nostalgia. Bagaimana menurutmu?
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
-
Daftar 611 Pinjol Ilegal Terbaru Update Satgas PASTI OJK: Ada Pindar Terkenal
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
Terkini
-
Panduan Memilih Sepatu Terbaik di Wedding Season: Tampil Stylish Tanpa Mengorbankan Kenyamanan
-
Kulitmu Punya Cerita: Intip Pameran Seni 'Museum of Speaking Skin' yang Bikin Terpukau
-
5 Sepatu Lokal Mirip New Balance 574, Harga Cocok untuk Budget Terbatas
-
7 Moisturizer untuk Usia 40 Tahun ke Atas di Indomaret, Best Anti Aging!
-
Warna Lipstik Apa yang Cocok untuk Usia 60 Tahun? Ini 5 Produk Terbaik agar Tampak Muda
-
5 Pilihan Sunscreen untuk Tangan, Bantu Atasi Kulit Kering dan Keriput
-
7 Sunscreen Terbaik di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas
-
6 Pilihan Sepatu Lari Lokal Terbaik untuk Pria Usia 40 Tahun ke Atas
-
3 Shio Dapat Keberuntungan Melimpah 17-23 November 2025, Cek Hari Baikmu Mulai Besok!
-
5 Parfum Alternatif YSL Libre yang Lebih Murah dan Wanginya Mewah