Suara.com - Bibir yang penuh dan seksi belakangan tengah menjadi tren yang disukai. Beberapa orang bahkan memutuskan untuk melakukan filler pada bibir agar tampak lebih tebal.
Siapa sangka, bibir indah yang plumpy, penuh, dan seksi juga bisa dibuat dengan riasan tanpa filler, lho. Hal ini seperti yang tampak dalam unggahan akun TikTok fauziaahanum.
Dalam unggahan itu, wanita yang merupakan makeup artis untuk Celine Evangelista ini berbagi tutorial membuat lipstik filler. Ia menyebutkan bahwa ini adalah riasan bibir yang sangat disukai oleh aktris 30 tahun itu.
Pertama, shading bagian atas dan bawah bibir. Kemudian untuk seluruh bagian garis bibir diberikan blush on berwarna pink yang tercampur oranye.
Selanjutnya, gunakan lipstik berwarna nude di seluruh bagian bibir. Pada tahap ini bibir akan terlihat lebih tebal dari sebelumnya.
Meski demikian, tahap lipstik filler belum selesai sampai di sini. Wanita tersebut juga menggunakan teknik ombre untuk memberikan kesan imut.
"Meskipun tebal tapi tetap kelihatan imut-imut gitu, manis. Jadi kita bikin tebal terus kita bikin imut gitu, jadi hasilnya kayak di-filler," ungkap wanita tersebut.
Sebagai langkah akhir, lipgloss pun dipoleskan ke bibir Celine Evangelista agar terlihat lebih mengkilat. Bagian pinggir yang terkena blush on dan shading yang berantakan bisa dihapus dengan bedak.
Video ini lantas menarik banyak perhatian warganet. Beragam komentar memenuhi unggahan ini.
Baca Juga: Doakan Lesti Kejora, Penampilan Celine Evangelista Pakai Mukena Malah jadi Sorotan
"Masya Allah, cantik banget kayak barbie," komentar seorang warganet.
Warganet lain ikut berkomentar. "Wah, makasih tipsnya ya, Kak," ujar warganet ini.
"Terima kasih ilmunya kak, akan segera dipraktekkan," tulis warganet lainnya di kolom komentar.
Sementara itu, hingga Kamis (13/10/2022), video ini sudah ditonton sebanyak lebih dari 3 juta kali di TikTok.
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
5 Sepatu Safety Brand Lokal Terbaik, Nyaman & Tahan Benturan Benda Keras Mulai 200 Ribuan
-
5 Rekomendasi Moisturizer untuk Skin Barrier Rusak, Produk Lokal Mulai Rp40 Ribuan
-
Makna Shio Kuda Api Tahun 2026, Lengkap dengan Warna dan Angka Keberuntungan Anda
-
Apakah 2 Januari 2026 Cuti Bersama? Simak Aturan SKB 3 Menteri Berikut Ini
-
4 Shio Paling Apes Januari 2026, Waspada Harus Ekstra Hati-hati
-
Lebaran 2026 Kapan? Catat Perkiraan Tanggal Idul Fitri 1447 H dan Jadwal Libur Panjangnya
-
7 Rekomendasi Vitamin D3 1000 IU yang Bagus dan Aman untuk Lambung
-
Wajib Punya! 5 Rekomendasi Sepatu Running Adidas Original Terbaik, Plus Cara Cek Keasliannya
-
Hari Ini Terakhir, Cek Promo Gantung Minyak Goreng 2 Liter dan Susu Formula di Alfamart
-
Katalog Promo 1.1 Alfamart Spesial Tahun Baru 1 Januari 2026: Banjir Buy 1 Get 1, Cek Daftarnya!