Suara.com - Siapa yang tak mengenal sosok Pak Muh? Pria ini adalah ayah dari selebgram terkenal, Fadil Jaidi.
Aksi jail Fadil Jaidi yang suka bercanda dengan ayahnya itu membuat Pak Muh jadi dikenal banyak orang. Pak Muh juga dikenal sangat menyayangi anak-anaknya, khususnya Dilla Jaidi.
Kali ini aksi keduanya tentang drama perkopian berhasil menghibur publik. Pak Muh memang sangat menyukai minum kopi. Sayangnya, karena alasan kesehatan, ia tak boleh terlalu sering minum kopi dengan jumlah banyak.
Para anak-anaknya pun sangat menjaga ketat soal itu. Namun. Pak Muh kerap kali mengumpet-umpet minum kopi meski setelahnya akan ketahuan.
Momen lucu itu pun diunggah oleh akun TikTok farishaghaisani. Video itu menunjukan kebandelan Pak Muh yang menyembunyikan kopi.
Hal itu diketahui Dilla Jaidi yang memergoki Pak Muh di dapur. Dilla pun menilik setiap sudut dapur untuk mencari kopi yang disembunyikan ayahnya itu.
"Kak, mau tau nggak ngumpetinnya di mana, di sela-sela toples kurma. Ih, bandel banget," ucap Dilla Jaidi sambil mengambil kopinya itu.
"Itu kopi kemarin, lupa belum Papa minum," cela Pak Muh.
"Kemarin masa masih bagus gini kopinya. Sesok papah kalau mau order kopi, jangan diizinin," ucap Dilla Jaidi.
Video itu lantas menarik warganet untuk berkomentar. Tak sedikit juga warganet yang mengaku terhibur dengan aksi Pak Muh.
"Ngakak. Kenapa sih Pak Muh selalu ada cara buat kopi kesayangannya?" komentar seorang warganet.
"Coba kalau yang mergokin Fadil, kayaknya udah dikepret sama Pak Muh," ujar warganet lain.
"Kalau Dilla yang mergokin, Pak Muh langsung nurut ya," imbuh warganet di kolom komentar.
Warganet juga ada yang menambahkan komentar kocak lainnya. "Gemes banget Pak Muh waktu minta maaf ke Dilla," ungkap warganet ini.
Berita Terkait
Terpopuler
- Penyerang Klub Belanda Siap Susul Miliano Bela Timnas Indonesia: Ibu Senang Tiap Pulang ke Depok
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 26 Oktober: Raih 18.500 Gems dan Pemain 111-113
- Gary Neville Akui Salah: Taktik Ruben Amorim di Manchester United Kini Berbuah Manis
- 5 Mobil Bekas 30 Jutaan untuk Harian, Cocok buat Mahasiswa dan Keluarga Baru
- Belanja Mainan Hemat! Diskon 90% di Kidz Station Kraziest Sale, Bayar Pakai BRI Makin Untung
Pilihan
-
Tak Mau Ceplas-ceplos Lagi! Menkeu Purbaya: Nanti Saya Dimarahin!
-
H-6 Kick Off: Ini Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Piala Dunia U-17 2025
-
Harga Emas Hari Ini Turun: Antam Belum Tersedia, Galeri 24 dan UBS Anjlok!
-
5 Fakta Wakil Ketua DPRD OKU Parwanto: Kader Gerindra, Tersangka KPK dan Punya Utang Rp1,5 Miliar
-
Menkeu Purbaya Tebar Surat Utang RI ke Investor China, Kantongi Pinjaman Rp14 Triliun
Terkini
-
5 Pilihan Sepatu Sepeda Non Cleat untuk Gowes, Harga Murah Mulai Rp60 Ribuan
-
5 Rekomendasi Sampo yang Bikin Rambut Glowing dan Lembut
-
Biodata dan Agama Violentina Kaif, Istri Baru Andrew Andika
-
7 Rekomendasi Sepatu Running Anti Hujan Murah dan Terbaik untuk Lari
-
7 Rekomendasi Moisturizer Terbaik di Musim Hujan agar Kulit Tetap Lembap
-
Promo Superindo Hari Ini 29 Oktober 2025: Belanja Super Hemat dari Minyak Goreng hingga Buah
-
Cendol Pandan Meriahkan Syukuran & Silaturahmi Artis Sunda Bersama Irfan Hakim di DeHakims Aviary
-
Sosok Sarah Wanda Nainggolan yang Viral Gegara Karangan Bunga Pelakor Dokter Gatal,
-
5 Sunscreen Anti Aging Paling 'Sakti' untuk Cegah Penuaan Dini
-
Karier, Cinta, dan Cuan: 6 Shio yang Dipeluk Keberuntungan Hari Ini, 29 Oktober 2025