Suara.com - Memiliki kulit wajah sensitif berisiko lebih mudah alami gangguan kulit seperti kemerahan, gatal, hingga berjerawat. Apabila gangguan sudah menganggu, sebaiknya jangan menunda untuk memeriksakan diri ke dokter kulit.
Untuk mengatasi persoalan kulit sensitif tersebut, tak harus selalu diobati dengan treatment khusus, seperti laser, facial, maupun masker tertentu di klinik kecantikan, kok.
"Biasanya kita kasih obat topikal dan oral dulu. Lalu kita lihat perkembangamnya gimana," kata General practitioner plus ERHA dr. Theresia Lourdestiningrum ditemui di Pondok Indah Mall, Jakarta,Rabu (26/10/2022).
Selama menjalani perawatan obat tersebut, pasien dianjurkan untuk menghindari penyebab masalah kulit. Misalnya paparan sinar matahari berlebihan, kurang istirahat, keringat berlebih, hingga polusi udara dan makanan tertentu.
Theresia menjelaskan bahwa kulit sensitif pada dasarnya kelainan genetik yang diturunkan dari keluarga. Tetapi, seseorang yang awalnya memiliki kulit normal bisa jadi sensitif akibat paparan berlebih tersebut.
"Bisa juga karena obat-obatan topikal itu bisa berpengaruh, ada orang sensitif dengan bahan skincare tertentu," imbuhnya.
Selama menjalani pengobatan kulit sensitif, Theresia menegaskan bahwa obat yang dikonsumsi maupun treatment yang dilakukan tidak akan membuat pasien jadi ketergantungan. Kunci dari mengatasi persoalan kukut sensitif sebenarnya dengan lakukan perawatan segera mungkin dan mengubah gaya hidup jadi lebih sehat.
"Kulit sensitif itu ada banyak karena perlu dilihat apakah dari kecil ada riwayat kulit sensisitf atau karena paparan polusi, makeup, gaya hidup itu juga bisa sebabkan sensitif," tuturnya.
Berdasarkan pengalamnnya menjadi dermatolog di ERHA klinik, Theresia mengaku pernah mendapatkan pasien temuda berusia 17 tahun yang memiliki kulit sensitif. Menurutnya, persoalan kulit tersebut memang bisa terjadi pada siapa saja.
Baca Juga: Buat Para 'Mamud', Suhu Air Hangat yang Tepat Penting Untuk Kesehatan Kulit Bayi
Salah satunya, artis Velove Vexia yang mengaku kerap alami masalah kulit sensitif sehingga menyebabkan wajahnya kemerahan, gatal, dan berjerawat. Terlebih sebagai publik figur, ia juga memiliki tuntutan untuk selalu memakai make up.
"Kalau untuk aku, karena kerja harus pakai make up terus-terusan jadi harus ekstra treatment, salah satunya dengan pico laser. Itu kaya laser bagus di dunia. Aku suka bgt karena ngilangin kantong mata. Dan aku juga ada problem dengan kulit sensitif, jadi kadang kemerahan dan gatal," ungkapnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
Terkini
-
5 Fakta Menarik Tas Kulit yang Dipakai PM Jepang Sanae Takaichi, Pesanan Langsung Melonjak
-
5 Rekomendasi Sunscreen Gel SPF 50 Terbaik, Cocok untuk Tipe Kulit Berminyak
-
5 Rekomendasi Energy Gel Terbaik di Indomaret untuk Lari, Murah Meriah!
-
Satu dari Tiga Pemimpin Bisnis Global Adalah Perempuan, Tapi Modal Masih Jadi Kendala
-
Dari Barat ke Timur, Sorong Kedatangan Toko Retail yang Hadirkan Pengalaman Belanja Seru
-
Jelang Akhir Tahun, Lonjakan Pengiriman Paket Bikin Banyak yang Lupa Soal Ini
-
7 Fakta Kereta Rata Pralaya, Pusaka Kraton Solo untuk Pemakaman Pakubuwono XIII
-
7 Rekomendasi Warna Lipstik Pigmented untuk Kulit Sawo Matang, Mulai Rp50 Ribuan
-
5 Rekomendasi Sunscreen Azarine Mengandung Vitamin C untuk Kulit Remaja Berjerawat
-
Urutan Skincare Cowok Remaja hingga Dewasa Muda Biar Wajah Cerah: Ini Rekomendasinya