Suara.com - Saat menonton konser, banyak penggemar yang berusaha tampil maksimal di depan idola. Mulai dari memakai pakaian mencolok hingga aksesoris lucu dilakukan agar terlihat menarik dan berkesempatan di-notice sang idola.
Salah satu contohnya seperti yang tampak dalam unggahan akun TikTok @nktalfn. Wanita ini mempersiapkan diri untuk menonton konser NCT 127: 2nd Tour Neo City: Jakarta - The Link.
Grup besutan SM Entertaiment ini diketahui memiliki warna resmi hijau neon. Berangkat dari hal tersebut, wanita ini pun mengubah warna rambut dan kukunya menjadi hijau neon.
"Terniat banget cuy. Kalau nggak FYP, TikTok jahat wkwk," tulis wanita ini dalam unggahannya.
Di awal video, ia tampak sedang berada di salon dan tengah melakukan perawatan rambut. Kemudian, pada klip selanjutnya, penampilan wanita ini cukup membuat tercengang.
Dalam kondisi gelap, rambut bagian depan dan kuku wanita ini glow in the dark dengan warna hijau neon. Detail pada kukunya pun terlihat tulisan NCT yang menyala dalam kegelapan.
Unggahan ini lantas menarik banyak perhatian warganet. Beragam komentar memenuhi unggahan ini.
"Keren cuy, ntar kalau pas redup mbaknya nyala sendiri," komentar seorang warganet.
Warganet lain ikut berkomentar. "Pasti ke-notice sih kalau ini," ujar warganet tersebut.
Baca Juga: Polisi Kantongi Identitas Penyebar Teror Bom di Konser NCT 127
"Bisa nih, yang belum punya lightstick rambutnya gini," tulis warganet lainnya di kolom komentar.
Hingga Jumat (4/11/2022), video tersebut sudah ditonton sebanyak lebih dari 600 ribu kali di TikTok.
NCT 127 siap menghibur penggemar Indonesia melalui konser yang digelar di Indonesia Convention Exhibition (ICE), BSD City, Tangerang Selatan pada 4 hingga 5 November 2022. Sejumlah penggemar bahkan sudah mengantre di luar venue sejak Kamis (3/11/2022) malam.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling: Praktis, Irit, dan Tetap Bertenaga
- 5 Rekomendasi HP Layar Lengkung Murah 2026 dengan Desain Premium
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
Pilihan
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
Terkini
-
5 Bedak Waterproof yang Tahan Keringat untuk Usia 55 Tahun, Wajah Jadi Lebih Muda
-
Ramalan Keuangan Zodiak 26 Januari 2026: 4 Zodiak Dapat Bonus Besar di Tanggal Tua
-
7 Rekomendasi Sunscreen SPF 50 untuk Usia 55 Tahun Ke Atas
-
5 Sunscreen Lokal untuk Cegah Garis Halus dan Kerutan Usia 45 Tahun
-
Prinsip Kunci Manajemen Risiko Berbasis Volatilitas untuk Perdagangan Forex Efektif
-
Day Cream atau Sunscreen Dulu? Ini Urutan Skincare dan Rekomendasinya
-
5 Sunscreen Non Comedogenic untuk Flek Hitam Usia 45 Tahun ke Atas
-
Ini 7 Bahaya Menghirup Gas Nitrous Oxide Tabung Whip Pink yang Viral
-
12 Ramalan Shio Terbaru 25 Januari 2026 Tentang Keuangan, Cinta, dan Sial
-
Ruang Bermain yang Bisa Bergerak di Tengah Kota