Suara.com - Bridal shower adalah salah satu budaya yang kerap dilakukan pengantin wanita sebelum menikah. Apa tujuan tradisi ini dan dari mana sih asalnya?
Pernikahan termasuk momen penting dalam hidup yang tentu diharapkan hanya satu kali dilakukan. Menikah juga jadi momen baru bagi seseorang dari masa lajang menjadi fase rumah tangga.
Sehingga tak heran peralihan status itu pun dirayakan dengan 'pesta' bersama kerabat dekat atau biasa disebut dengan bridal shower.
Bridal shower sebenarnya tradisi pernikahan yang berasal dari Belanda dan telah dilakukan sejak abad ke-16. Dikutip dari situs Brides, budaya itu kabarnya berawal dari seorang ayah yang menolak pemberian mahar untuk pernikahan anak perempuannya yang tidak dia setujui.
Warga kota kemudian berkumpul dan menawarkan hadiah kecil untuk membantunya anak tersebut dalam membangun rumah tangganya tanpa uang mahar.
Inti dari tradisi itu telah bertahan selama bertahun-tahun. Kemudian pada era modern saat ini, bridal shower dilakukan dengan menghujani pasangan dengan hadiah untuk rumah baru mereka kelak. Hanya saja, pelaksanaanya tentu telah berbeda dari aslinya.
"Sebuah bridal shower dirancang untuk menghujani pengantin wanita dengan ucapan selamat dan beberapa hadiah," kata pakar etiket Diane Gottsman.
Menurutnya, bridal shower bisa jadi menyenangkan sekaligus menakutkan untuk direncanakan. Mulai dari menemukan lokasi dan memilih dekorasi ruangan.
Meski begitu, secara teknis sebenarnya tidak ada cara yang benar atau salah untuk mengadakan bridal shower.
Baca Juga: Bakal Segera Menikah, Intip 10 Momen Kejutan Bridal Shower Glenca Chysara
Bridal shower juga berbeda dengan wedding shower. Dikatakan kalau wedding shower dilakukan lebih intim dibandingkan bridal shower. Jika bridal shower secara tradisional merupakan acara pra-pernikahan yang disimpan untuk pengantin wanita dan teman-teman serta keluarganya, maka wedding shower menjadi pesta bersama dan saat pasangan telah resmi jadi suami istri.
Biasanya, bridal shower juga diadakan dua sampai enam bulan sebelum pernikahan.
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
5 Sunscreen untuk Wanita 35 Tahun ke Atas, Ampuh Hempas Flek Hitam
-
3 Zodiak Ini Bakal Masuk Era Baru yang Penuh Kekuatan Mulai 28 Januari 2026
-
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
-
Puasa Syaban Berapa Hari? Ini Panduannya Berdasarkan Sunnah dan Amalan Rasulullah
-
Puasa Tahun ini Tanggal Berapa? Ini Jadwal Penetapan Bulan Ramadan 2026
-
Lirik dan Link Resmi Download Lagu 'Rukun Sama Teman', Wajib Dinyanyikan saat Upacara
-
5 Rekomendasi Lip Liner untuk Samarkan Bibir Gelap Usia 40 tahun
-
Doa Bulan Syaban, Arab Latin dan Artinya Agar Dapat Ampunan dan Hati Bahagia Saat Ramadan
-
5 Lipstik Satin untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Ampuh Samarkan Garis Halus
-
5 Moisturizer Gel yang Tidak Cocok Buat Kulit Kering