Suara.com - Sosok Raisa dikenal sebagai penyanyi papan atas dengan banyak penggemar. Siapa sangka, sewaktu kecil ia sudah memiliki inisiatif berjualan es mambo untuk menambah uang jajan.
Hal ini tampak dalam unggahan akun TikTok ussfeeds. Pada video singkat itu, Raisa ditanya soal pekerjaan pertama yang ia lakukan.
"Aku tuh entrepreneur sejak kecil. Jadi aku tuh bingung kerjaan pertama aku, tapi mungkin jatuhnya apa ya, jualan snack kali ya," kata istri Hamish Daud ini.
Ia kemudian bercerita sewaktu kecil berjualan es mambo dan meletakkannya di dalam ice box. Raisa bercerita ia membeli es tersebut dari agen lalu menjualnya kembali dengan harga yang lebih tinggi.
"Aku jualan kayak ngasih service, ya udah, datang ke kelas kamu. Itu kan kayak service yang priceless kan sebenarnya," ceritanya antusias.
Dari berjualan itu, ia mendapatkan keuntungan yang cukup lumayan. Ia bahkan bisa membeli makanan yang terbilang cukup mahal kala itu.
"Aku udah nggak ingat lagi berapa keuntungannya. Pokoknya aku jadi bisa jajan nasi sop iga, itu tuh udah kayak top tier banget di sekolah aku," terangnya.
Unggahan ini lantas menarik banyak perhatian warganet. Beragam komentar memenuhi unggahan terkait.
"Wih, perjalanannya sama. Semoga rezeki kedepannya juga. Aamiin," komentar seorang warganet.
Warganet lainnya ikut berkomentar. "Akhirnya ada kesamaan sama Raisa," ujar warganet ini.
"Raisa adalah aku waktu masih kecil, cuma aku nggak jadi artis, jadi Guru," tulis warganet lainnya di kolom komentar.
Sementara itu, hingga Rabu (11/1/2023), unggahan ini sudah ditonton sebanyak lebih dari 100 ribu kali di TikTok.
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP RAM 8 GB Paling Murah dengan Spesifikasi Gaming, Mulai Rp1 Jutaan
- 5 Tablet Snapdragon Mulai Rp1 Jutaan, Cocok untuk Pekerja Kantoran
- 7 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki Terbaik Budget Pekerja yang Naik Kendaraan Umum
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 7 Pilihan Sepatu Lokal Selevel Hoka untuk Lari dan Bergaya, Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
-
Minta Restu Merger, GoTo dan Grab Tawarkan 'Saham Emas' ke Danantara
Terkini
-
Tidur Malam yang Cukup Berapa Jam? Ini Kata Sleep Coach Vishal Dashan
-
Menurut Penelitian, Ini 5 Kebiasaan Sehari-hari yang Diam-Diam Merusak Otak
-
Umur 15 Tahun Sebaiknya Pakai Sunscreen SPF Berapa? Ini 5 Pilihan Aman Mulai Rp12 Ribuan
-
5 Moisturizer Ringan untuk Menenangkan Kulit Kemerahan, Sensitive Skin Friendly
-
Rahasia 26 Tahun Kino: Filosofi 'Synergy in Diversity' yang Mengubah Perbedaan Jadi Kekuatan Bisnis
-
5 Body Lotion di Alfamart untuk Kulit Kering, Murah Mulai Rp9 Ribuan
-
3 Toner AHA BHA untuk Menghilangkan Bekas Jerawat bagi Pemilik Kulit Kombinasi, Eksfoliasi Aman
-
Pet Kingdom & Paw Friends Berhasil Kumpulkan 13 Ton Makanan untuk 17 Shelter di Indonesia
-
3 Shio Paling Beruntung Selama Akhir Pekan 15-16 November 2025, Kamu Termasuk?
-
Kesenjangan Pendidikan di Desa Masih Lebar, Kolaborasi Program Beasiswa Ini Jadi Harapan Baru