Suara.com - Ketika membeli berbagai barang melalui situs belanja online, biasanya paket akan dibungkus dengan plastik dan selotip yang banyak.
Tidak jarang juga pada beberapa paket yang harus dibungkus plastik hingga bubble wrap demi keamanan barang yang dijual. Namun, tanpa disadari hal tersebut menimbulkan banyak sampah plastik yang menumpuk.
Plastik sendiri menjadi sampah yang sangat sulit diurai. Dengan banyaknya sampah plastik nantinya akan berdampak buruk bagi lingkungan.
Melihat adanya permasalahan tersebut, brand EIGER Adventure bekerja sama dengan platform belanja online, Lazada membuat inovasi menciptakan packaging yang lebih ramah lingkungan.
GM Product & Sustainability Project Leader EIGER Adventure, Harimula Muharam, mengatakan, kolaborasi ini dimaksudkan untuk mendorong para konsumen untuk berbelanja berkelanjutan dengan paket yang ramah lingkungan.
“Kami menyadari adanya dampak yang dihasilkan terutama sampah plastik dari pengiriman barang kepada konsumen. Hal ini tentu menjadi tanggung jawab kami untuk dapat memberikan pengalaman berbelanja yang berkelanjutan kepada seluruh konsumen,” ucap Harimula dalam konferensi pers, Rabu (11/1/2023).
Dalam kerja sama ini, paket yang dibuat menggunakan material khusus yang lebih ramah lingkungan. Misalnya, barang akan dikirim kemasan kardus bersertifikasi Forest Stewardship Council (FSC) dan lebih ramah lingkungan.
Tidak hanya itu, pihaknya juga mengganti bubble wrap berbahan plastik menjadi honeycomb paper wrap dari hasil daur ulang limbah kardus.
Tidak hanya pada paket untuk mengirim barang, kolaborasi ini juga membuat produk upcycling dengan menggunakan barang-barang bekas yang diolah kembali. Harimula menjelaskan, ini akan membantu mengurangi tumpukan barang-barang yang sudah tidak layak pakai menjadi sebuah produk baru.
Baca Juga: Peduli Lingkungan, Blackmores Indonesia Berhasil Kumpulkan Lebih dari 3.700 Sampah Botol Plastik
“Melalui proses upcycling, kami memberikan kesempatan kedua kepada produk-produk yang awalnya tidak layak jual, lalu kami desain dan olah kembali menjadi produk baru dengan memberikan nilai tambah kepada produk tersebut, sehingga dapat diterima konsumen,” ujar Harimula.
Bahkan, para konsumen juga dapat mengirimkan barang-barangnya agar bisa diolah menjadi suatu produk baru.
SVP Logistics Lazada Indonesia, Adiputra Wiharja berharap, dengan adanya kolaborasi ini dapat memberikan inspirasi dan motivasi kepada para pelanggan serta brand lain untuk berkontribusi dalam upaya pelestarian lingkungan.
“Kami berharap inisiatif yang dijalankan ini bisa memberikan pengalaman berbelanja online yang lebih ‘hijau’ bagi para pelanggan dan mendorong brand lainnya di Indonesia untuk ikut berkontribusi dalam upaya pelestarian lingkungan,” pungkas Adiputra.
Berita Terkait
Terpopuler
- Pelatih Argentina Buka Suara Soal Sanksi Facundo Garces: Sindir FAM
- Kiper Keturunan Karawang Rp 2,61 Miliar Calon Pengganti Emil Audero Lawan Arab Saudi
- Usai Temui Jokowi di Solo, Abu Bakar Ba'asyir: Orang Kafir Harus Dinasehati!
- Ingatkan KDM Jangan 'Brengsek!' Prabowo Kantongi Nama Kepala Daerah Petantang-Petenteng
- Seret Nama Mantan Bupati Sleman, Dana Hibah Pariwisata Dikorupsi, Negara Rugi Rp10,9 Miliar
Pilihan
-
Bernardo Tavares Cabut! Krisis Finansial PSM Makassar Tak Kunjung Selesai
-
Ada Adrian Wibowo! Ini Daftar Pemain Timnas Indonesia U-23 Menuju TC SEA Games 2025
-
6 Fakta Demo Madagaskar: Bawa Bendera One Piece, Terinspirasi dari Indonesia?
-
5 Rekomendasi HP 1 Jutaan RAM 8 GB Terbaru, Pilihan Terbaik Oktober 2025
-
Pertamax Tetap, Daftar Harga BBM yang Naik Mulai 1 Oktober
Terkini
-
Kenali Ciri-Ciri Adidas Samba KW, Jangan Tergiur Harga Bersahabat!
-
Keajaiban Musim Gugur Colorado: Petualangan Kereta Api yang Memukau Hati!
-
Decluttering Mission 2025, Astra Motor Yogyakarta Ajak Anak SMK 'Beresin' Lemari Jadi Cuan
-
Inovasi Dunia Skincare: Tren Riasan dan Fokus pada Perawatan Pria
-
8 Cara Jitu Bedakan Sepatu Vans Asli dan KW, Jangan Sampai Ketipu!
-
Zulhas Sebut Udang Terpapar Radioaktif Masih Aman Dikonsumsi, Padahal Ini Bahayanya...
-
Onitsuka Tiger Made in Indonesia Apakah Ori? Ini Penjelasan Lengkapnya
-
Tepuk Sakinah Wajib atau Tidak? Simak Penjelasan Pihak KUA
-
Apa Itu Cesium-137? Zat Radioaktif yang Ditemukan di Udang Cikande
-
Intip Jumlah Kekayaan Dedi Mulyadi, Dapat Peringatan dari Prabowo saat Akad Massal KPR