Suara.com - Film serial zombie, The Last of Us produksi HBO jadi buah bibir karena memiliki cerita menarik serta visual efeknya yang fantastis. Asal usul film ini berasal dari jamur Cordyceps atau Ophiocordyceps, biangkerok manusia berubah jadi zombie, apa sih itu?
The Last of Us jadi pembicaraan di masyarakat Indonesia, karena menampilkan aktris dan aktor ternama Tanah Air sebagai pemeran dan pembuka awal cerita episode 1, yakni Cristine Hakim dan Yayu Unru. Bahkan menjadikan Jakarta sebagai latar belakang cerita.
Pada The Last of Us Season 1 episode pertama, diawali dengan cerita tokoh bernama Joel diperankan Pedro Pasca dan Ellie diperankan Bella Ramsey. Mereka harus bertahan hidup di tengah wabah fungus Cordyceps yang menyerang Amerika Serikat.
Wabah ini bermula pada tahun 2003 atau 20 tahun yang lalu, saat sebuah virus jamur telah menginfeksi seseorang. Kondisi ini membuat orang tersebut menjadi zombie haus darah dan menyerang orang lain, termasuk penyebab kekacauan dan pandemi di dunia.
The Last of Us Season 1 di episode kedua mengisahkan asal muasal terjadinya wabah. Diawali dengan latar kota Jakarta pada 24 September 2003.
Christine Hakim berperan sebagai Profesor Mikologi bernama Ratna dari Universitas Indonesia.bb Saat sedang makan, Ratna dijemput oleh pria berseragam militer bernama Agus Hidayat yang diperankan Yayu Unru.
Ratna jemput untuk diantarkan ke sebuah ruang laboratorium. Di sana ia dihadapkan dengan mayat yang telah terinfeksi jamur cordyceps, tapi sayangnya mereka yang terinfeksi tidak bisa diobati hingga terpaksa harus menggunakan bom.
Sementara itu mengutip Vox, keberadaan jamur Ophiocordyceps bukanlah isapan jempol belaka. Tapi sebelum dinamakan Ophiocordyceps, jamur ini hanya disebut Cordyceps. Tapi kini Cordyceps punya banyak jenis, termasuk Ophiocordyceps.
Jamur ini memang bisa mengubah makhluk hidup menjadi zombie, dan banyak ditemukan hidup di hutan tropis maupun subtropis. Tapi alih-alih sudah sampai menginfeksi manusia, jamur ini baru menginfeksi semut dan hewan invertebrata lainnya, dan mengubah hewan tersebut menjadi zombie.
Baca Juga: Episode 2 The Last of Us, Nama Cristine Hakim Trending
Jamur ini mampu mengambil alih pikiran dan tubuh hewan, menyebabkan makhluk tersebut berperilaku sedemikian rupa untuk menyebarkan spora jamur ke sesama jenisnya.
Sebelum dijadikan inspirasi Pencipta Game, Neil Druckmann dan jadi awal cerita The Last of Us, keberadaan jamur ini lebih dulu populer dalam acara Planet Earth di 2016. Terlihat semut yang terinfeksi jamur, memanjat cabang hingga menumbuhkan jamur penghasil bibit jamur baru di kepala semut, sebelum akhirnya ia mati.
Menariknya, berabad-abad lalu manusia sudah pernah mengonsumsi Cordyceps, dan belum ditemukan riwayat gila atau gagal kontrol. Bahkan masyarakat Tiongkok, menggunakan jamur ini sebagai obat tradisional untuk sakit ginjal lainnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Kapan Batas Akhir Bayar Utang Puasa Ramadan 2025, Simak Jadwalnya untuk Umat Muslim!
-
5 Salep Apotek untuk Pudarkan Keloid, Cocok untuk Bekas Luka Pascaoperasi
-
3 Lipstik Viva Mulai Rp18 Ribuan untuk Wanita Usia 40-an, Bikin Wajah Tampak Awet Muda
-
3 Rekomendasi Susu Khusus untuk Pasien Kanker, Harga di Bawah Rp100 Ribu
-
4 Sabun Cuci Muka untuk Membantu Mengencangkan Kulit Usia 40 Tahun ke Atas
-
Mengenal Susu Peptibren untuk Pasien Stroke, Lengkap dengan Cara Penyajian yang Benar
-
7 Rekomendasi Sampo Non SLS di Alfamart agar Rambut Halus Berkilau
-
Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
-
4 Sepatu Lari Hoka Selain Clifton yang Nyaman dan Responsif untuk Berbagai Kebutuhan
-
Kekayaan Tommy Soeharto dan Tata Cahyani, Kompak Nikahkan Darma Mangkuluhur