Suara.com - Kisah asmara El Rumi tengah jadi sorotan netizen. Pasalnya, ia masih ramai dijodoh-jodohkan dengan Fuji setelah keduanya hadir dalam acara yang sama.
El Rumi sendiri diketahui belum memiliki kekasih baru sejak putus dengan Marsha Aruan lebih dari setahun lalu.
Alhasil, ketika ikut merayakan ulang tahun Rizky Nazar bersama teman-teman artis lainnya, El Rumi pun jadi satu-satunya yang berstatus jomblo. Lewat postingan terbaru di akun Instagram pribadinya, anak Maia Estianty dan Ahmad Dhani itu membagikan potret dirinya bersama tiga pasangan artis.
El Rumi berpose dengan posisi jongkok di bagian tengah, dikelilingi tiga pasangan yang berdiri berdampingan, yakni Deva Mahendra dan Mikha Tambayong, Rizky Nazar dan Syifa Hadju. Juga ada sang adik Dul Jaelani bersama kekasihnya Tissa Biani.
El Rumi sadar kalau ia jadi satu-satunya yang jomblo di antara ketiga pasangan tersebut.
""Aku" di antara "mereka" (emoticon senyum terbalik) Btw Happy Birthday @rizkynazar20," tulis El Rumi pada caption postingan tersebut, dikutip Rabu (8/3/2023).
Postingan itu pun curi perhatian netizen. Bahkan belum satu hari diunggah telah disukai lebih dari 100 ribu akun dan mendapat komentar sampai 1.520 kali.
Tak sedikit netizen yang berkomentar kalau postingan El Rumi seolah menjadi 'kode' terhadap status jomblonya. Juga masih ramai komentar perjodohan El Rumi dengan Fuji.
Di sisi lain juga ada netizen yang geram dengan perjodohan tersebut dan beranggapan kalau adik Al Ghazali itu sebaiknya kembali berpacaran dengan Marsha Aruan.
"Aduh kasihan sekali jomblo ya el.. kode2 ni ye.. makanya ajakin gebetannya #elji," komentar @diaxxx.
"El harusnya tadi ajak Fuji dong," tulis @amixxx.
"Mending balik ma Marsha deh.. Pls El jangan turun selera yaaah," kata @bumxxx.
"Kyk nya fuji gak cocok masuk ke circle ini. Sorry fuj," komentar @welxxx.
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
5 Sepatu dengan Desain Klasik dan Timeless, Nyaman Maksimal untuk Jalan Kaki
-
5 Bentuk Kacamata yang Cocok untuk Wajah Bulat, Bikin Lebih Tirus dan Tegas
-
Cuma Rp25 Ribuan, 7 Pilihan Lipstik Purbasari untuk Usia 40 Tahun dengan Kulit Sawo Matang
-
Pure Paw Paw untuk Apa Saja? Lebih dari Sekadar Pelembap Bibir, Ini 7 Manfaat Ajaibnya
-
6 Produk Anti Aging Sariayu agar Kulit Kencang dan Cerah, Cocok untuk 40 Tahun ke Atas
-
Urutan 12 Zodiak Paling Rawan Selingkuh, Siapa yang Hobi Permainkan Hati?
-
Apakah Tinted Sunscreen Bisa Memudarkan Flek Hitam? Cek 5 Pilihan yang Murah dan Bagus
-
Sosok Zohran Mamdani, Wali Kota Termuda dan Muslim Pertama dalam Sejarah New York
-
5 Body Lotion Mengandung SPF 50 untuk Mencerahkan, Cocok untuk Yang Sering Keluar Rumah
-
Profil dan Pendidikan Gusti Purbaya, Kukuhkan Diri sebagai Raja Baru Keraton Solo di Usia 22 Tahun